Anda di halaman 1dari 1

MSO 2015, Win the Game with Spirit, Teamwork, and Fairplay

MSO, Medical Sport Olympiad, adalah sebuah program kerja dari


Departemen Fungsional BEM KM FK Unand yang dilaksanakan setiap tahun,
yakninya berupa perlombaan olahraga yang diikuti oleh mahasiswa FK
Unand yang berada di tahap pre-clinic.
MSO 2015 mengangkatkan 5 cabang perlombaan, yakninya futsal
putra, voli putra-putri, basket putra-putri, badminton putra-putri, serta tenis
meja putra-putri, dan diikuti oleh empat angkatan dari prodi Pendidikan
Dokter, yakninya 2012, 2013, 2014, 2015, serta perwakilan dari prodi
Kebidanan dan Psikologi.
Selaku Ketua BEM KM FK Unand, M. Ali Qisthi Abi Rafdhi menuturkan
bahwa salah satu tujuan diadakannya MSO adalah untuk menumbuhkan
keinginan berolahraga pada diri mahasiswa FK Unand. Mens Sana In
Corpore Sano, di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat, ujar
Rafdhi. Koordinator Departemen Fungsional BEM KM FK Unand, M. Fuad
Rahmannu juga menambahkan bahwa MSO kali ini diharapkan mampu
meningkatkan rasa kekeluargaan antar mahasiswa, karena MSO sendiri
sengaja diadakan di minggu awal perkuliahan dengan tujuan terciptanya
kesempatan bagi mahasiswa untuk saling mengenal, baik itu sesama
angkatan maupun antar angkatan, khususnya bagi mahasiswa baru
angkatan 2015.
Pembukaan MSO 2015 dilaksanakan pada tanggal 17 agustus 2015
pukul 16.30 WIB, dan dibuka secara resmi oleh dr. Erly, Sp. Mk, selaku
Asisten Wakil Dekan III FK Unand. MSO ini sendiri akan dilaksanakan setiap
sore harinya selama dua minggu ke depan di lapangan olahraga kampus
Fakultas Kedokteran Unand. MSO 2015 diketuai oleh Denni Dililahari dan
melibatkan hampir 50 orang panitia yang berasal angkatan 2014 dan 2013.
Dalam kata sambutannya, selaku Ketua panitia MSO 2015 Denni berharap
agar MSO menjadi ajang bagi mahasiswa untuk menyalurkan minat dan
bakat dalam berolahraga, sehingga nantinya melalui MSO 2015 bisa terlihat
potensi-potensi yang ada pada diri mahasiswa, agar kedepannya bisa
diikutsertakan dalam berbagai perlombaan di bidang olahraga.
Setelah acara pembukaan selesai, MSO 2015 langsung dimulai dengan
pertandingan voli antara angkatan 2013 vs 2015 (putra) yang dimenangkan
oleh angkatan 2013 dengan skor 2-0 ( set I 25-8 dan set II 25-14) dan juga
antara angkatan 2014 vs 2015 (putri) yang dimenangkan oleh angkatan
2014 dengan skor 2-0 (set I 25-22 dan set II 25-19). Broca FK Unand.

Anda mungkin juga menyukai