Anda di halaman 1dari 5

Youthpedia Indonesia File No 3

Lunar Archery
Medan

Gambar 1. Tim Lunar Archery Medan (Diambil dari Facebook Lunar Archery)
Lunar Archery merupakan club panahan di Medan Sumatera Utara. Club
tersebut dijalankan oleh sekelompok pemuda-pemudi Medan diantaranya oleh M
Lutfi Surya (paling kiri dalam Gambar 1). Berdasarkan temu bicara dengan Lutfi,
sejarah Lunar Archery Medan berawal dari kegiatan coba-coba sekelompok anak
muda yang gemar kumpul bersama (nongkrong) dengan membuat busur panah
dan anak panah sendiri. Kelompok pemuda tersebut lantas berlatih di Taman
Edukasi Avros dengan menggunakan papan triplek dan pohon sebagai sasaran.
Kegiatan dari Lunar Archery makin intensif pada tahun 2015.
Pada kunjungan tahun 2016, kondisi dari tempat berlatih Lunar Archery
sudah berkembang pesat. Kami dapati sudah terdapat target sasaran dan busur
standar dengan tipe tradisional maupun modern. Tempat menunggu bagi
pemanahpun sudah sangat nyaman sebagaimana terdapat pada Gambar 2.

Gambar 2. Lunar Archery yang berlokasi di Taman Edukasi Avros


Anggota Lunar Archery juga aktif dalam melakukan berbagai riset tentang dunia
memanah, mereka juga kerap menghadiri berbagai workshop tentang memanah
yang diadakan di luar kota. Salah satu moto dan visi mereka tentang memanah
adalah untuk mengajak anak muda aktif dalam kegiatan positif bagi kesehatan dan
konsentrasi mental. Selain itu, memanah juga dipandang memiliki aspek religi

bagi mereka yang beragama Islam. Anggota dari Lunar Archery sendiri banyak
meraih prestasi dalam berbagai ajang panahan di tingkat lokal.
Gambar 3. Liputan mengenai Lunar Archery

(Diambil dari facebook Lunar Archery)

Catatan khusus mengenai Lunar Archery adalah bahwa club tersebut tidak hanya
berperan sebagai komunitas hobby bagi pemuda-pemudi Medan, akan tetapi club
tersebut juga menjadi pusat informasi dan melting pot bagi pemuda-pemudi lintas
komunitas. Tukar informasi yang terjadi di Lunar Archery cukup intensif. Lunar
Archery banyak diikuti perkembangannya oleh kalangan muda Medan lewat
account Instagram mereka.
Gambar 4. Account Instagram Lunar Archery

Artikel ditulis oleh:


Dr. Muhammad Faisal M.Si (Founder Youth Laboratory Indonesia)
www.enterthelab.com

Anda mungkin juga menyukai