Jawaban PK NMR 3 - Icut

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Sebuah pipa uap ditanam di dalam tanah tanpa isolasi.

Diameter pipa 4 inci, panjang 100


yard, dan di dalamnya mengalir uap pada suhu tidak kurang dari 300 oF. Pipa ditanam
pada kedalaman 9 inci diukur dari sumbu pipa. Asumsi: konduktivitas termal tanah = 1,2
W/m2.oC. menurut anda, amankah instalasi pipa tersebut?
Diketahui:
Diameter pipa = 2r = 4 inci
Suhu bagian dalam pipa (T2) = 300oF
Kedalaman tanah (D) = 9 inci
Panjang pipa (L) = 100 yard
Suhu permukaan tanah (T1) = 60oF
Konveksi tanah = h = 15 W/m2.oC
Konduktivitas termal tanah (k) = 1,2 W/m.oC
Ditanya: Amankah instalasi pipa tersebut
Penyelesaian:
Untuk mempermudah perhitungan, maka perlu dilakukan konversi satuan sebagai berikut:
Diameter pipa = 0,1016 m
Jari-jari pipa = r = . 0,1016 m = 0,0508 m
Kedalaman tanah = D = 0,2286 m
Panjang pipa = L = 91,44m
T2 = 300oF = 148,89oC
T1 = 60oF = 15,56oC
Perhitungan besar rugi kalor menyeluruh dapat dihitung dengan menggunakan faktor bentuk
konduksi (S) dengan persamaan sebagai berikut:
q = k . S . Tmenyeluruh
Sistem pada soal diatas adalah silinder isotermal jari-jari r, dalam medium semi-tak-berhingga
dan mempunyai permukaan isotemal. Sehingga :
S

2L

ln( 2 D / r )

2 .91,44m
261,48m
2.0,2286m
ln(
)
0,0508m

q = k . S . T = 1,2 W/m.oC . 261,48 m . (148,89oC 15,56oC) = 41.836,06 W


Dengan demikian, besar rugi kalor menyeluruh = 41.836,06 W

Selanjutnya untuk mengetahui apakah suatu pipa perlu diisolasi atau tidak, maka kita dapat
menggunakan 2 metode:
1. Menghitung tebal kritis isolasi
k tan ah 1,2 W / m oC

0,08m
hudara 15W / m oC
Tebal kritis isolasi (ro) =
Jari-jari isolator (jarak dari tanah ke pipa) = 0,2286 m
Berdasarkan hasil di atas, diketahui bahwa jari-jari isolator > tebal kritis isolasi, maka dapat
dikatakan bahwa tanah telah mengisolasi pipa dengan baik. Oleh karena itu, pipa tidak perlu
diisolasi lagi.
2. Menghitung % penambahan atau pengurangan rugi kalor menyeluruh
Asumsi bahwa Tudara = 25oC. Bila dianggap bahwa pipa berada di atas tanah atau dengan kata
lain tidak ada tanah yang mengisolasi pipa, maka besar rugi kalor menyeluruh untuk pipa di atas
tanah adalah:
qperm. tanah = h . S . T = 15 W/m.oC . 261,48 m . (148,89oC 25oC) = 485.921,36 W
Dari perhitungan di atas, diketahui bahwa qdalam tanah = 41.836,06 W.
q perm tanahq
q perm tanah

dalam tanah

485921,36 W 38826,06 W
=0,92
485921,36W

Dengan demikian, besar rugi kalor menyeluruh berkurang 92% daripada jika tidak
dibenamkan di dalam tanah. Nilai persentase tersebut menunjukkan bahwa tanah dengan
kedalaman 9 inch merupakan isolator yang sudah cukup baik, sehingga pipa tidak perlu diisolasi
lagi.
Berdasarkan perhitungan menggunakan kedua metode di atas dapat disimpulkan bahwa
sistem instalasi pipa uap tersebut dikategorikan aman karena tanah sudah menjadi isolator yang
baik bagi perpindahan panas dari pipa uap ke lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai