Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Sari, Dewi Kemala. 2010. Evaluasi Pemanfaatan Situs Chem-is-try.org dalam


Pemenuhan Kebutuhan Informasi oleh Mahasiswa Departemen Kimia Fakultas
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) USU.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemanfaatan situs


Chem-is-try.org dalam pemenuhan kebutuhan informasi oleh mahasiswa Departemen
Kimia FMIPA USU.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif
dengan cara menyebarkan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa S1
Departemen Kimia stambuk 2008 yang aktif mengikuti perkuliahan sebanyak 50 orang.
Dan seluruh populasi dijadikan sample (Total Sampling). Interpretasi data dilakukan
berdasarkan besar persentase dari setiap jawaban responden.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa frekuensi kunjungan mahasiswa S1
Departemen Kimia Stambuk 2008 ke Situs Chem-is-try.org dalam satu minggu rata-rata 1
sampai 2 kali dalam seminggu (58%) dan menghabiskan waktu 1-2 jam (60%) dalam
sekali penelusuran. Rata-rata responden menggunakan Layanan Internet Perpustakaan
USU Cabang FMIPA, laptop/wifi dan warnet di luar kampus sebagai media/tempat
mengakses situs. Untuk memperoleh informasi yang telah ditemukan responden sering
mendownload dan mencetak (82 %) dengan tujuan untuk memenuhi keperluan kuliah
(68%).Sebagian besar informasi yang terdapat pada situs sering mutakhir (64%), cukup
beragam (72%), cukup akurat (72%), lengkap (64%) dan telah dikaji secara mendalam
(58%). Pada umumnya responden mudah memahami isi situs (82%) dan menilai antar
muka situs cukup bagus (80 %) sehingga responden dapat dengan mudah mendapatkan
informasi yang mereka butuhkan. Fasilitas/fitur yang sering dimanfaatkan rata-rata
responden untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan adalah Artikel, Informasi dan
Materi Belajar. Informasi yang terdapat pada situs hanya sebagian saja yang dapat
memenuhi kebutuhan informasi responden (60%).
Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa Situs Cem-is-try.org telah dimanfaatkan
oleh responden untuk memenuhi keperluan kuliah.

2
Universitas Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai