Anda di halaman 1dari 4

THURSDAY, JUNE 26, 2014 AT 9:58 AM

Membangun Kepercayaan Publik


Selamat jumpa UC Onliner. Salam entrepreneur.
Kepercayaan
Saya kira prinsip di dalam pemerintahan dan prinsip bisnis di mana
pun adalah sama. Misalnya, prinsip bisnis yang kita pegang itu
adalah kepercayaan dari orang. Paten1 dari merek itu untuk diingat
orang. Jadi apa merek Anda itu, patennya Anda, khasnya Anda itu
apa?
Kejujuran
Prinsip selanjutnya itu apa? Kejujuran sebetulnya. Bisnis yang baik
itu sering dipercaya, tentu karena kejujuran. Memelihara kejujuran ini
sangat penting. Sekarang kalau kita pindahkan dalam politik,
bagaimana padanaannya? Kita harus bisa membangun sebuah
kepercayaan dulu dari rakyat. Seperti teorinya Abraham Lincoln,
sebagai presiden ke-16 Amerika dia katakan, Kalau Anda mau
menguji karakter sejati seseorang, kasih dia kekuasaan. Rakyat itu
sebenarnya mengerti teori ini walaupun belum pernah dengar.

Sumber Gambar: blogspot.com


Nah, karena itu saya berpikir secara bisnis pun sama. Biasanya dalam
bisnis, kalau Anda mau penetrasi2 sebuah pasar, Anda harus pelajari
dulu pasar3 itu apa? Sama seperti kita bicara teori perang Sun Tzu,
Kenali dirimu, kenali musuhmu. Ilmu dagang juga mirip. Ilmu
perang dan ilmu dagang4 , semua hampir mirip.

Sumber Gambar: personalexcellence.co


Mengaplikasikan Prinsip Bisnis di Pemerintahan
Salah satunya bagaimana agar Anda bisa tahu pasar yang Anda
masuki?5 Waktu saya masuk ke politik saya pakai prinsip-prinsip
bisnis ini sampai prinsip-prinsip iklannya6 . Misalnya prinsip bisnisnya
seperti ini, saat saya masuk, saya ingin tahu dulu persepsi orang
terhadap politisi. Seperti kita jual produk, apa persepsi orang? Anda
mau jual minuman terus apa sih persepsi orang terhadap minuman
soft drink misalnya. Anda harus tahu kan? Saya juga sama. Saya
temukan persepsinya adalah rakyat bilang begini, Ya sudahlah,
siapa pun jadi pejabat sama saja. Kalau sudah jadi, lupa dia. Cuma
ngomong doang yang bagus. Mau profesor, mau siapa saja, kalau
masuk juga korup. Artinya apa? Teori Abraham Lincoln harus saya
pakai di sini. Artinya saya harus membangun sebuah kepercayaan
kepada warga bahwa karakter saya itu teruji.
Karakter yang Teruji
Karakter yang teruji ini dilihat dari panggung kekuasaan. Panggung
kekuasaan yang paling murah dan mudah diraih itu adalah apa?
Sama seperti bisnis. Kalau Anda langsung masuk, langsung iklan
besar-besaran ya nggak cukup modal Anda kan? Kalau Anda bukan
anak konglongmerat, Anda kan mulai dari awal. Anda harus mulai
dulu penjualan ke pasar yang terkecil. Pangsa pasar yang terkecil
dan yang bisa diraih sehingga itu menjadi sebuah titik untuk Anda
berpromosi. Bagi saya, panggung politik termurah dan termudah
yang bisa diraih adalah DPRD tingkat II, yaitu Kabupaten7 . Itu yang
saya lakukan.
Maka yang saya masuki adalah DPRD. Karena apa? Karena ini paling
murah dan mudah untuk punya panggung politik. Di situ lah saya
bisa terpilih. Meskipun dengan hanya 92 suara karena suara sisa,
2

saya bisa duduk. Waktu duduk itu lah saya manfaatkan untuk
menanamkan kepercayaan, menanamkan sebuah brand image8 ,
sebuah merek bahwa saya adalah pejabat yang bersih, yang
transparan dan profesional. Profesional, saya menerima gaji tapi saya
mengerjakan apa yang menjadi tanggung jawab saya sebagai ganti
menerima gaji ini. Untuk apa? Untuk peduli, untuk membuat penuh
otak, perut, dan dompet rakyat.
Saat saya masuk di DPRD, saya lawan semua orang yang salah.
Walaupun ada pepatah: Seribu teman masih kurang, satu musuh
kebanyakan". Tapi kalau Anda diharapkan oleh pangsa pasar, rakyat
sedang meminta Anda produk seperti ini, ya harus Anda lakukan.
Kemudian, tunjukkan bahwa Anda betul-betul bersih. Bisa
membuktikan harta Anda dari mana. Biaya hidup Anda semua sesuai
dengan pajak yang Anda bayar.
Transparan
Anda harus transparan terhadap semua anggaran yang ada. Ini
prinsip-prinsip yang kita lakukan di dalam memindahkan bisnis,
termasuk waktu kampanye. Iklannya bagaimana?9 Sederhana saja.
Iklannya itu jangan lebih dari enam kata, misalnya. Makanya waktu
saya jadi bupati, judul iklan saya itu Beri kami kesempatan untuk
sejahterakan petani tapi kalimat Beri Kami Kesempatan itu
diulang-ulang sehingga orang itu menangkapnya gampang. Contoh
lain waktu pasang billboard, pasang spanduk pun harus sejajar
dengan mata, harus pas di tikungan dan segala macam. Itu adalah
teknik-teknik marketing di bisnis yang diterapkan dalam dunia
politik.
Kesimpulan
Jadi secara prinsip itu tadi; Satu, Anda harus menunjukkan bahwa
branding Anda itu apa, sesuai yang Anda tanamkan kepada orang.
Kedua, Anda harus jujur dan yang ketiga, Anda mesti betul-betul
bisa berguna sesuai harapan mereka. Barulah produk Anda bisa
dibeli. Saat ini orang Indonesia sedang mencari orang yang bersih,
transparan, dan profesional. Bahkan kalau perlu rela mati untuk
memperjuangkan haknya untuk mewujudkan keadilan sosial. Inilah
produk yang dibutuhkan. Anda harus sesuai dengan produk harapan
mereka.
Terimakasih atas perhatian Anda UC Onliner. Salam entrepreneur.
1. Paten: hak yg diberikan pemerintah kpd seseorang atas suatu penemuan
untuk digunakan sendiri dan melindunginya dr peniruan (pembajakan);
http://kbbi.web.id/penetrasi http://kbbi.web.id/penetrasi
2. Penerobosan; penembusan; perembesan; http://kbbi.web.id/penetrasi http://
kbbi.web.id/penetrasi
3. Pasar yang dimaksud adalah kekuatan penawaran dan permintaan, tempat
3

penjual yg ingin menukar barang atau jasa dng uang, dan pembeli yg ingin
menukar uang dengan barang atau jasa; http://kbbi.web.id/pasar http://kbbi.w
eb.id/pasar
4. Ilmu perang dan ilmu dagang yang dimaksud adalah diambil dari teori Sun
Tzu dalam perang kita harus mengetahui kemampuan kita dan kemampuan
musuh untuk memenangkan perang, musuh disini bila dalam dagang adalah
pesaing kita (kompetitor) bila kita tahu apa keunggulan dan kekurangan
mereka maka kita akan memenangkan persaingan dagang.
5. 8 struktur pasar yang digunakan seluruh dunia yang paling awam adalah
monopoli, oligopoli, persaingan sempurna, monopolistik
http://id.wikipedia.org/wiki/Struktur_pasar http://id.wikipedia.org/wiki/Struktur_p
asar
6. Prinsip dasar iklan: adanya pesan tertentu, dilakukan oleh komunikator
(sponsor), dilakukan dengan cara non personal, disampaikan untuk khalayak
tertentu
http://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab2HTML/2009100322MNBab2/page15.html h
ttp://thesis.binus.ac.id/Doc/Bab2HTML/2009100322MNBab2/page15.html

Dari buku Pengantar Periklanan, Rendra Widyatama ISBN: 9789799917652


7. Menurut UU Republik Indonesia no 22 th 2003 DRPD Tingkat II berada di
paling bawah dari susunan dan kedudukan pemerintahan.
8. Brand Image merupakan kesan yang dimiliki konsumen terhadap sebuah
merek.
9. Menurut David Aaker, strategi marketing adalah sebuah proses yang dapat
memungkinkan organisasi untuk memusatkan sumber daya pada kesempatan
yang optimal dengan tujuan meningkatkan penjualan dan mencapai
keunggulan kompetitif yang berkelanjutan. Sumber: Aaker, David Strategic
Market Management 2008. ISBN 978-0-470-05623-3

Created in Day One

Anda mungkin juga menyukai