Anda di halaman 1dari 2

Definisi

Thyroid eye disease (TED), yang juga dikenal sebagai thyroid-associated orbitopathy dan
Graves ophthalmopathy adalah suatu kelainan autoimun yang menyebabkan suatu peradangan
yang sebabnya tidak diketahui. Ditandai dengan tanda-tanda klinis yang khas berupa kombinasi
dari retraksi kelopak mata, kelopak mata yang tertinggal, proptosis, pergerakan otot ekstraokular
yang terbatas, dan neuropati optic. Penyakit ini mengenai ke dua belah mata namum tidak
simetris. Meskipun kejadiannya kerap dihubungkan penyakit hipertiroid, TED dapat terjadi juga
pada keadaan hipotiroid, atau pada kasus yang langka bias terdapat pada Hashimoto thyroiditis;
pada beberapa pasien tanda-tanda klinis tersebut tidak diikuti temuan objektiv pada kelainan
tiroid (euthyroid graves disease).
Klasifikasi
American Thyroid Association (ATA) mengklasifikasikan Graves` ophthalmopathy menjadi
beberapa kelas yang di akronimkan dengan `NOSPECS` :
Kelas 0

: No signs and Symptoms


Tidak ada gejala dan tanda

Kelas 1

: Only signs, no symptoms (signs are limited to lid retraction, with or


without lid lag and mild proptosis)
Hanya terdapat tanda, tanpa ada gejala (tanda yang ditemukan
terbatas pada retraksi kelopak mata, dengan atau tanpa kelopak
mata yang tertinggal dan proptosis ringan)

Kelas 2

: Soft tissue involvement with signs (as described in Kelas-1) and


symptoms including lacrimation, photophobia, lid or conjuctival
swelling
Keterlibatan jaringan lunak dengan tanda (sebagaimana yang
terdapat pada Kelas-1) dan gejala pada produksi air mata,
fotophobia, pembengkakan kelopak mata atau konjungtiva

Kelas 3

: Proptosis is well established


Proptosis yang cukup terlihat

Kelas 4

: Extraocular muscle involvement (limitation of movement and


diplopia)
Keterlibatan otot ekstraokular (pembatasan gerak dan diplopia)

Kelas 5

: Corneal involvement (Exposure keratitis)


Keterlibatan kornea (keratitis exposure)

Kelas 6

: Sight loss due to optic nerve involvement with disc pallor or


papiloedema and visual field defects
Penglihatan yang berkurang akibat keterlibatan saraf penglihatan
dengan diskus yang pucat atau papil edem dan defek dari lapangan
pandang

Demi kepraktisan mendiagnosis graves` ophthalmopathy dibagi menjadi dua bagian `early`
(meliputi kelas 1 dan 2 ATA) dan `late Graves` ophthalmopathy` (kelas 3 sampai 6 ATA).

Sumber :
1. Defenisi : AAO Neuro-ophthalmology
2. Klasifikasi : Khurana

Anda mungkin juga menyukai