Anda di halaman 1dari 5

Bahan-Bahan Teknik

Klasifikasi Bahan-Bahan
Bahan-bahan teknik diklasifikasikan sebagai berikut:
1. Logam
Berdasarkan sifat-sifat magnetiknya, logam dibedakan menjadi:
1. Logam ferro (mengandung besi), terdiri dari :

logam murni, contohnya : besi tuang, besi tempa, baja dan lain-lain.

logam campuran, contohnya : baja silikon, baja kecepatan tinggi, baja


pegas dan lain-lain.

2. Logam non-ferro (tidak mengandung besi) terdiri dari :

logam murni, contohnya : tembaga, aluminium, seng dan lain-lain,

logam campuran,contohnya : kuningan, perunggu dan lain-lain

2. Non-logam
Bahan non-logam yang umum adalah kulit, karet, asbes dan plastik.

Perbedaan antara Logam dan Non-logam

Klasifikasi Material Teknik:


Secara garis besar material teknik dapat diklasifikasikan menjadi :
1. Material logam
2. Material non logam
Berdasarkan pada komposisi kimia, logam dan paduannya dapat dibagi menjadi dua
golongan yaitu:
1. Logam besi / ferrous
2. Logam non besi / non ferrous
Logam-logam besi merupakan logam dan paduan yang mengandung besi (Fe)
sebagai unsur utamanya.

Logam-logam non besi merupakan meterial yang mengandung sedikit atau sama
sekali tanpa besi. Dalam dunia teknik mesin, logam (terutama logam besi / baja)
merupakan material yang paling banyak dipakai, tetapi material-material lain juga

tidak dapat diabaikan. Material non logam sering digunakan karena meterial
tersebut mempunyai sifat yang khas yang tidak dimiliki oleh material logam.

Material non logam dapat dibedakan menjadi beberapa golongan, yaitu:


1. Keramik
2. Plastik (polimer)
3. Komposit
Material keramik merupakan material yang terbentuk dari hasil senyawa
(compound) antara satu atau lebih unsur-unsur logam (termasuk Si dan Ge) dengan
satu atau lebih unsur-unsur non logam. material jenis keramik semakin banyak
digunakan, mulai berbagai abrasive, pahat potong, batu tahan api, kaca, dan lainlain, bahkan teknologi roket dan penerbangan luar angkasa sangat memerlukan
keramik.

Plastik (polimer) adalah material hasil rekayasa manusia, merupakan rantai molekul
yang sangat panjang dan banyak molekul MER yang saling mengikat. Pemakaian
plastik juga sangat luas, mulai peralatan rumah tangga, interior mobil, kabinet
radio/televisi, sampai konstruksi mesin.

Komposit merupakan material hasil kombinasi dari dua material atau lebih, yang
sifatnya sangat berbeda dengan sifat masing-masing material asalnya. Komposit
selain dibuat dari hasil rekayasa manusia, juga dapat terjadi secara alamiah,
misalnya kayu, yang terdiri dari serat selulose yang berada dalam matriks lignin.
Komposit saat ini banyak dipakai dalam konstruksi pesawat terbang, karena
mempunyai sifat ringan, kuat dan non magnetik.

Sifat mekanik adalah sifat yang menyatakan kemampuan suatu material /


komponen untuk menerima beban, gaya dan energi tanpa menimbulkan kerusakan
pada material/komponen tersebut.

a tiga bahan teknik ditambah dengan perpaduan dari ketiga bahan tersebut :
1. Logam
2. Keramik

3. polimer
4. komposit.
Komposit dapat dibagi berdasarkan matriknya yaitu :
MMC = Metal Matrix composites
CMC = Ceramic Matrix Composites
PMC = Polymers Matrix Composites
Ok, sekarang secara singkat akan dipaparkan tentang karakteristik umum dari masing masing
bahan.
1. Logam
Logam dapat dikelompokan dalam 2 bagian berdasarkan kandungan besi yaitu :
1. Ferrous alloys(paduan logam yang mengandung unsur besi (Fe) )
2. Non-Ferrous alloys (paduan logam tanpa kandungan besi (Fe) )
logam memiliki sifat mampu tempa dengan proses proses deformasi, seperti forging, extrusi,
rolling, logam juga dapat menerima perlakuan panas untuk mendapatkan sifat sifat mekanis
yang spesifik, memiliki modulus elastisitas yang cukup tinggi, logam dapat dipadukan sehingga
mendapatkan sifat sifat mekanis yang lebih baik. Merupakan penghantar listrik yang baik,
namun tidak tahan terhadap korosi.
2. Keramik
Keramik dibagi menjadi 5 berdasarkan sifat kegunaanya yaitu :
1. Electronic material (bahan electonik)
2. keramik construksi
3. keramik alam
4. kaca
5. keramik Engineering
Berat jenis dari keramik adalah rendah, keras dan getas, tahan terhadap korosi serta abrasi,
keramik juga merupakan isolator yang cukup baik untuk panas ataupun listrik.

3. Polimer
Polymers dibagi menjadi 3 bagian berdasarkan struktur kimianya :
1. Thermoplastics
2. Natural Polymers (polymer alam)
3. Thermosets
Ciri polimer adalah memiliki modulus elastisitas yang rendah, tahan terhadap korosi, merupakan
isolator yang baik, ringan, dan mudah dibentuk.
4. Komposit
Sifat dari komposit tergantuk pada tipe komposit itu sendiri. Apakah ia Metal Matrix composites,
Ceramic Matrix Composites, Polymers Matrix Composites.
Ini adalah sekilas pengenalan tentang bahan bahan teknik yang digunakan dalam dunia
teknik mesin(mechanical engineering) pada artikel artikel selanjutnya akan diterangkan lebih
detail tentang masing masing bahan dan cara pengolahannya. Semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai