Anda di halaman 1dari 7

KERANGKA ACUAN KERJA

Master Plan, Studi Kelayakan Dan Penyusunan Dokumen Lingkungan


Pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA)

KABUPATEN BATU BARA

A.

PENDAHULUAN
Setelah UU No 18/2008 tentang Pengelolaan Sampah pada 7 Mei 2008 diundangkan /
disahkan, maka paling lambat pada tahun 2013 tidak diperbolehkan lagi mengelola
sampah dengan penumpukan sampah secara open dumping atau model tempat
pembuangan akhir (TPA) seperti sekarang ini. TPA yang diperbolehkan hanyalah yang
berbasis sanitary landfill atau semi sanitary landfill.
Pemerintah daerah atau pengelola sampah di TPA tinggal menghitung hari untuk
segera mengimplementasikan secara total UU tersebut. Demikian juga Pemerintah
Kabupaten Batu Bara, hingga menjelang akhir tahun 2013 belum juga menerapkan UU
No 18/2008 tentang Pengelolaan Sampah tersebut, demikian juga belum mempunyai
TPA yang memenuhi persyaratan.
Volume sampah di Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara pada tahun 2012
diperkirakan sudah mencapai lebih kurang 50 ton per hari, dan harus diangkut ke
tempat pembuangan sampah akhir agar tidak membusuk serta menimbulkan bau.
Namun untuk melakukan pengelolaan yang efisien perlu dilakukan kajian dalam
pengelolaan sampah agar efisien dan melibatkan masyarakat.

B.

MAKSUD DAN TUJUAN


Penyusunan Master Plan, Studi Kelayakan dan Dokumen Lingkungan UKL UPL
Pembangunan

Tempat

Pembuangan Akhir

(TPA)

Kabupaten

Batu

Bara

ini

dimaksudkan untuk memberikan suatu gambaran tentang kelayakan teknis maupun


kelayakan ekonomis dan kelayakan lingkungan.
Tujuannya dari rencana pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Kabupaten
Batu Bara antara lain adalah :

Menghasilkan suatu acuan/pedoman bagi investor dan Pemerintah Kabupaten


Batu Bara dalam menjalankan kebijakan tentang konsep, peran dan fungsi
pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara.
Hal | 1

Menyusun dokumen kelayakan teknis, maupun kelayakan ekonomis serta


kelayakan lingkungan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Kabupaten Batu Bara
guna memenuhi kebutuhan sarana prasarana pembuangan sampah yang sehat
di Kabupaten Batu Bara ini.

C.

RUANG LINGKUP
Lingkup Kegiatan Penyusunan Master Plan, Studi Kelayakan dan Dokumen
Lingkungan UKL UPL Pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten
Batu Bara ini adalah :

1.

Survey Data Sekunder


Survey

data

sekunder

dalam

penyusunan

kegiatan

Studi

Kelayakan

Pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara adalah


untuk mendapatkan informasi tentang :

Kondisi sosio-ekonomi penduduk Kabupaten Batu Bara secara umum dan


tiap-tiap Kecamatan yang menjadi pokok studi

Rencana Tata Ruang Wilayah (RUTRW) Kabupaten Batu Bara

Studi terdahulu diwilayah studi tentang persampahan

Referensi

yang

memuat

peraturan-peraturan,

khususnya

tentang

persampahan

2.

Survey Data Primer


Survey data primer, dalam rangka kegiatan Penyusunan Master Plan, Studi
Kelayakan dan Dokumen Lingkungan UKL UPL Pembangunan Tempat
Pembuangan Akhir (TPA) di Kabupaten Batu Bara ini adalah untuk mendapatkan
data-data sebagai berikut :

Data sarana dan prasarana Tempat Pembuangan Akhir (TPA), serta


fasilitas-fasilitas utama dan pendukung lainnya yang terdapat di Kabupaten
/ Kota yang berdekatan dengan wilayah Kabupaten Batu Bara.

Pola pergerakan persampahan di wilayah Kabupaten Batu Bara

Persepsi

stakeholders

terhadap

sarana

dan

prasarana

Tempat

Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara, ketersediaan lahan, dan


kondisi infrastruktur lokasi

Hal | 2

3.

Kajian Aspek Lingkungan


a.

Komponen fisik, kimia, biologi

Melakukan sampling untuk parameter yang menjadi indikator


perubahan kualitas lingkungan dari komponen fisik dan kimia.

Melakukan kajian dan penetapan kembali batas wilayah dampak


kegiatan dari aspek fisika - kimia dan biologi.

Melakukan analisis terhadap contoh air sumur dan air sungai,


mencakup parameter biologi, fisik maupun kimia dengan baku mutu
yang telah ditetapkan sesuai peruntukannya.

Melakukan analisis terhadap contoh kualitas udara, kebauan, debu


dan tingkat kebisingan dengan baku mutu yang telah ditetapkan
sesuai peruntukannya.

Melakukan

kajian

tentang

kondisi

lalu

lintas

saat

ini

dan

mengidentifikasi potensi dampak negatif proyek/usaha kegiatan


terhadap bangkitan lalu lintas di ruas jalan di sekitarnya.
b.

Komponen sosek sosbud kesmas

Mendapatkan informasi tentang kondisi obyektif keberadaan kegiatan


proyek/usaha dari segi peningkatan kualitas hidup masyarakat dan
optimalisasi sumber daya bagi pembangunan daerah.

Mendapatkan informasi tentang persepsi masyarakat yang berada di


sekitar lokasi kegiatan.

Mendapatkan informasi tentang keinginan masyarakat yang berada di


sekitar lokasi kegiatan terhadap kehadiran kegiatan/ proyek tersebut.

Mengumpulkan data dari aspek-aspek sosial ekonomi, sosial budaya


dan kesehatan masyarakat di desa di sekitar kegiatan.

Mengidentifikasi dampak potensial, dampak positif dan dampak


negatif terhadap sosial ekonomi, sosial budaya dan kesehatan
masyarakat di sekitar lokasi kegiatan.

Mengidentifikasi potensi dampak negatif kegiatan proyek/ usaha


terhadap kesehatan masyarakat di desa sekitar kegiatan.

D.

ANALISIS
Analisis yang dilakukan terkait dengan kegiatan Pembangunan Tempat Pembuangan
Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara ini adalah :

Hal | 3

1.

Analisis produksi sampah Kabupaten Batu Bara dan Analisis Pasar

2.

Analisis lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan analisis tipe/kelas Tempat
Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara yang dibutuhkan

3.

Analisis Upaya Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan (UPL/UKL) Tempat


Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara

4.

Keterpaduan kegiatan pengembangan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dengan


rencana pengembangan wilayah / kawasan (RUTR)

5.

E.

Analisis finansial yang bertujuan untuk mengetahui :

Pay Back Period

NPV

Benefit Cost Ratio (BCR)

Internal Rate Ratio (IRR)

REKOMENDASI
Rekomendasi dari kegiatan penyusunan studi dan perencanaan ini adalah berupa :
1.

Strategi dan kebijakan untuk mencapai efektivitas dan efisiensi pelaksanaan


kegiatan Pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kabupaten Batu Bara
serta

hubungannya

dengan

peningkatan

pertumbuhan

ekonomi

sosial

masyarakat khususnya di wilayah Kabupaten Batu Bara.


2.

Rekomendasi kelayakan lingkungan dari Kantor Lingkungan Hidup Kabupaten


Batubara.

F.

KELUARAN
Sedangkan keluaran (output) yang diharapkan dari kegiatan Kajian Pembuangan Akhir
(TPA) Kabupaten Batu Bara ini adalah sebagai berikut :
1.

Diperoleh alternatif-alternatif pengelolaan sampah di Kabupaten Batu Bara yang


dianggap paling sesuai dengan kondisi geografis, ekonomi, sosial-budaya dan
kemampuan pendanaan Pemerintah Kabupaten Batu Bara selain dari Unit
Pengolahan Sampah dan pengelolaan secara konvensional yang sedang
dilaksanakan. Selain itu juga diharapkan terbentuk integrasi kegiatan yang
diharapkan terjadi dari alternatif-alternatif pengelolaan sampah tersebut.
Hal | 4

2.

Diperoleh gambaran analisa perbandingan kebutuhan biaya (cost constraint)


dan efisiensi antara pilihan pembangunan Unit Pengolahan Sampah dengan
penanganan sampah secara konvensional yang sedang dilakukan saat ini serta
analisa jika kedua langkah tersebut diatas dilakukan secara terintegrasi.

3.

Hasil survey atau jejak pendapat dari masyarakat Kabupaten Batu Bara dalam
pembangunan dan pelaksanaan operasional Unit Pengolahan Sampah dan
pengelolaan persampahan di Kabupaten Batu Bara.

4.

Alternatif-alternatif lokasi yang dimungkinkan dilihat dari semua faktor dalam


pembangunan Unit Pengolahan Sampah di Kabupaten Batu Bara

5.

Studi Kelayakan Lokasi Unit Pengolahan Sampah yang akan dibangun oleh
Pemerintah

Kabupaten

Batu

Bara

dianalisa

dari

semua

faktor

yang

memungkinkan.
6.

Alternatif-alternatif sumber dana yang dapat dijaring selain APBD Kabupaten


Batu Bara untuk kegiatan pembangunan unit-unit penngolahan sampah yang
akan dilaksanakan, baik itu sumber-sumber pendanaan dari Luar Negeri,
Pemerintah Pusat, Pemerintah Propinsi atau daerah lainnya serta pihak swasta.

G. TENAGA AHLI YANG DIBUTUHKAN


Tenaga Ahli yang dibutuhkan dalam

penyusunan dokumen Master Plan, DED,

dokumen UKL UPL Kabupaten Batu Bara ini adalah :


1.

Team Leader / Ahli Lingkungan adalah Sarjana/Magister bidang Fisika / Kimia /


Pengelolaan Sumber Daya Alam dan Lingkungan / Pertanian, yang mempunyai
sertifikat KTPA dari Intakindo dan telah berpengalaman dalam penyusunan
AMDAL atau UKL UPL minimal 5 (lima) tahun

2.

Ahli Perencanan Wilayah adalah Magister Perencanaan Wilayah yang


mempunyai pengalaman dalam penyusunan dokumen lingkungan dan study
kelayakan.

3.

Ahli Kesehatan Masyarakat adalah sarjana Kesehatan Masyarakat yang


mempunyai sertifikat ATPA atau KTPA dari Intakindo dan telah berpengalaman
dalam penyusunan AMDAL atau UKL UPL minimal 5 (lima) tahun;

4.

Ahli Fisika-Kimia adalah sarjana Fisika / Kimia / Teknik Kimia yang mempunyai
Sertifikat ATPA atau KTPA dari Intakindo dan telah berpengalaman dalam
penyusunan AMDAL atau UKL UPL minimal 5 (lima) tahun;

5.

Ahli Sosial adalah sarjana sosial yang mempunyai sertifikat ATPA atau KTPA dari
Intakindo dan telah berpengalaman dalam penyusunan AMDAL atau UKL UPL
Hal | 5

minimal 5 (lima) tahun;


6.

Sarana dan Prasarana adalah Sarjana Teknik. yang berpengalaman profesional


8 (delapan) tahun pada bidang sarana dan Prasarana, Memiliki SKA Bidang
Struktur Bangunan dengan Kualifikasi Madya yang dikeluarkan oleh Asosiasi
Profesi yang telah diakreditasi oleh LPJK

7.

Ahli Ekonomi adalah Sarjana Ekonomi dengan pengalaman profesional 5 (lima)


tahun pada bidang pekerjaan sejenis

I.

RENCANA BIAYA LANGSUNG PERSONIL

NO

URAIAN

A.
-

TENAGA AHLI
Team Leader
Ahli Lingkungan
Ahli Teknik Sipil
Ahli Perencanaan Wilayah
Ahli Geo-Fisik-Kimia
Ahli Sosial Budaya
Ahli Ekonomi
Ahli Kesehatan Masyarakat

B.
-

TENAGA PENDUKUNG
Tenaga Komputer
Operator Autocad
Administrasi

II.
NO

SATUAN

JUMLAH
BULAN

JUMLAH
ORANG

Manmonth
Manmonth
Manmonth
Manmonth
Manmonth
Manmonth
Manmonth

4
4
4
4
4
4
4

1
1
1
1
1
1
1

Manmonth
Manmonth
Manmonth

4
4
4

2
2
2

SATUAN

JUMLAH
SATUAN

RENCANA BIAYA LANGSUNG NON PERSONIL


URAIAN

A
-

BIAYA ANALISIS / UJI LABORATORIUM


Kualitas Udara Ambien
Fisik Kimia Air
Data Biologi
Data Sosekbud
Data Kesehatan Masyarakat

Titik
Titik
Sample
Sample
sample

1
1
1
1
1

B.
-

BIAYA TRANSPORTASI DAN SURVEY LAPANGAN


Petugas Sampling
Petugas Kuesioner
Sewa Kendaraan

Orang
Orang
Unit

3
3
1

C.
-

BIAYA PELAPORAN DAN PENGADAAN PETA


Draft Laporan
Laporan Final (Hard Cover)
Peta-Peta dan CD

Eksp.
Eksp.
Paket

35
10
1

Hal | 6

D.
-

BIAYA PEMBAHASAN DAN PENGESAHAN


Pembahasan UKL UPL
Persetujuan Dokumen UKL UPL

LS
LS

1
1

E.
-

BIAYA OPERASIONAL
Komunikasi
ATK
Konsumable Material

LS
LS
LS

2
2
2

Hal | 7

Anda mungkin juga menyukai