Anda di halaman 1dari 8

EVALUASI IMPLEMENTASI

CLINICAL PATHWAY PADA


KASUS CRONIC HEART
FAILURE DI UNIT RAWAT
INAP PENYAKIT DALAM
RSUD KOTA YOGYAKARTA

Nungky Kescandra
20151030034

PENDAHULUAN
Mutu pelayanan kesehatan merupakan tingkat kesempurnaan
pelayanan kesehatan yang diselenggarakan sesuai dengan
kode etik dan standar pelayanan yang ditetapkan, sehingga
menimbulkan kepuasan bagi setiap pasien (Kemenkes dalam
Muninjaya 2014). Pelayanan yang bermutu sangat diperlukan
karena merupakan hak setiap pelanggan, dan dapat memberi
peluang untuk memenangkan persaingan dengan pemberi
layanan kesehatan lainnya. Kualitas pelayanan dan nilai
berdampak
langsung
terhadap
pelanggan.
Kepuasan
pelanggan dipengaruhi oleh kualitas pelayanan yang
dirasakan (Kui Son Cui et al, 2002). Mutu pelayanan kesehatan
dapat diketahui dengan cara mengukur kesesuaian layanan
dengan clinical pathway yang sudah disepakati (Depkes,
2005).

Badan Kesehatan Dunia World Health Organization (WHO)


pada tahun 2002 mencatat lebih dari 55,9 juta orang
meninggal karena akibat penyakit jantung diseluruh dunia
dan akan terus meningkat, ini setara dengan 30,3% dari total
kematian didunia (Yahya, 2008). Pembaruan 2010 dari
American Heart Association (AHA) memperkirakan bahwa
terdapat 5,8 juta orang dengan gagal jantung di Amerika
Serikat pada tahun 2006 dan juga terdapat 23 juta orang
dengan gagal jantung di seluruh dunia (Ramachandran, 2010).
Saat ini penyakit kardiovaskular yang didalamnya termasuk
gagal jantung telah menjadi penyebab kematian nomor satu
di Indonesia.

Rumah Sakit Umum Daerah Kota Yogyakarta adalah satu


diantara rumah sakit tipe B yang melayani kesehatan
masyarakat dan merupakan rumah sakit lanjutan (rujukan). Di
rumah sakit ini memiliki 3 bangsal inti bagian penyakit dalam.
Berdasarkan data serta rekapitulasi angka kejadian penyakit
di RSUD Kota Yogyakarta dari Januari 2015 hingga Desember
2015 didapatkan bahwa kejadian CHF masih masuk dalam 10
besar daftar kejadian penyakit terbanyak. Clinical pathway
pada rumah sakit ini masih terbatas serta menurut pengakuan
beberapa perawat di RS tersebut, pendokumentasiannya
masih belum jelas. Di bangsal penyakit dalam hanya memiliki
satu jenis clinical pathway yang diterapkan yaitu tentang
penyakit CHF. Belum ada alasan spesifik mengapa hanya
diterapkan clinical pathway CHF di bangsal penyakit dalam.

RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang tersebut di atas dapat
dirumuskan masalah, Bagaimana implementasi
clinical pathways pada kasus chronic heart failure di
unit rawat inap penyakit dalam RSUD Kota
Yogyakarta ?

TUJUAN PENELITIAN
Tujuan umum:

Mengetahui implementasi clinical pathways pada kasus chronic heart failure


di unit rawat inap penyakit dalam RSUD Kota Yogyakarta.

Tujuan khusus:

Mengevaluasi format clinical pathway pada kasus chronic heart failure di unit
rawat inap penyakit dalam RSUD Kota Yogyakarta.

Mengevaluasi pelaksanaan clinical pathway pada kasus chronic heart failure


di unit rawat inap penyakit dalam RSUD Kota Yogyakarta.

Mengetahui masalah dan hambatan implementasi clinical pathway pada


kasus chronic heart failure di unit rawat inap penyakit dalam RSUD Kota
Yogyakarta.

Menyusun rekomendasi guna peningkatan atau perbaikan implementasi


clinical pathway pada kasus chronic heart failure di unit rawat inap penyakit
dalam RSUD Kota Yogyakarta.

MANFAAT PENELITIAN
Manfaat Teoritis
Dapat memberikan sumbangan ilmu

pengetahuan tentang upaya kendali


mutu dan kendali biaya melalui
implementasi clinical pathway.
Menambah referensi terkait evaluasi

dan upaya peningkatan implementasi


clinical pathway di RS.

Manfaat Praktis
Manfaat bagi RSUD Kota Yogyakarta.
Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan

sebagai bahan evaluasi tim multidisiplin clinical


pathway di RSUD Kota Yogyakarta.
Manfaat bagi peneliti.
Menambah pengetahuan mengenai Implementasi

clinical pathway pada kasus chronic heart failure


di unit rawat inap penyakit dalam di RSUD Kota
Yogyakarta dan peneliti dapat menerapkan ilmu
ataupun teori pada waktu masa perkuliahan yang
digunakan untuk penelitian ini.

Anda mungkin juga menyukai