Anda di halaman 1dari 2

Nama

: Rinta Santy Rukmana

NIM

: 201413095

Fakultas

: Ekonomi 3C

1. Apa yang saudara ketahui tentang pembangunan ekonomi ?


2. Hambatan apa yang ditemui dalam pertumbuhan ekonomi NSB ?
3. Bagaimana dampaknya terhadap pembangunan jika masalah pembangunan
di NSB tidak mendapatkan perhatian yang serius dari pemerintah, menurut
saudara upaya apa yang perlu dilakukann oleh pemerintah ?
4. Usaha apa yang sebaiknya dilakukan oleh pemerintah

untuk

mengembangkan negeri ini, apakah dengan padat modal atau padat karya ?
5. Jika kita bandingkan dengan masyarakat di Negeri China mengapa
pertumbuhan penduduk di negeri tersebut sangat baik dampaknya terhadap
pertumbuhan ekonominya ?
Jawaban !
1. Pembangunan ekonomi diartikan sebagai rangkaian usaha dalam suatu
perekonomian untuk mengembangkan kegiatan ekonominya infrastruktur
lebih banyak tersedia, perusahaan semakin banyak dan semakin
berkembang, taraf pendidikan semakin tinggi dan teknologi semakin
meningkat. Sebagai implikasi dari perkembangan ini diharapkan
kesempatan kerja akan bertambah, tingkat pendapatan meningkat, dan
kemakmuran masyarakat menjadi semakin tinggi.
2. Hambatan dalam pertumbuhan ekonomi NSB, yaitu :
a. Tingkat kehidupan yang rendah,
b. Tingkat produktifitas rendah,
c. Tingkat pertumbuhan penduduk dan beban tanggungan yang tinggi,
d. Tingginya tingkat perkembangan pengangguran dan pengangguran
semu,
e. Ketergantungan terhadap produksi pertanian dan ekspor produk
primer,
f. Kekuasaan, ketergantungan, dan vulnerabiliti dalam hubunganhubungan internasional.
3. Dampaknya bagi negara yang sedang berkembang adalah negara tersebut
akan sulit untuk melakukan pembangunan sosial maupun ekonomi karena
pemerintah kurang memperhatikan pembangunan sehingga kemakmuran

dan kesejahteraan di negara tersebut akan sangat sulit untuk tercapai.


Banyaknya kemiskinan dan pengangguran yang dapat berakibat buruk
bagi pertumbuhan ekonominya.
Upaya yang dilakukan pemerintah yaitu :
- Adanya pembangunan pertanian yang sangat berpengaruh bagi
-

pertumbuhan ekonomi.
Adanya pembangunan sumber daya manusia sebagai aset penting
dalam pembangunan ekonomi serta dalam ketenagakerjaan sehingga
pertumbuhan SDM akan berkualitas dalam upaya meningkatkan

kemajuan ekonomi.
Adanya peranan Lembaga Swadaya Masyarakat dimana akan
menampung aspirasi masyarakat tentang kemajuan pembangunan
ekonomi di negaranya sehingga lembaga tersebut dapat menemukan

solusi yang tepat bagi masalah yang dihadapi masyarakatnya.


4. Menurut saya, seharusnya pemerintah lebih mengutamakan padat karya
agar pengangguran di negaranya akan semakin berkurang dengan begitu
akan sangat berpengaruh terhadap kemiskinan dan pendapatan para
masyarakatnya. Selain itu juga dapat meningkatkan keahlian dari
masyarakat tersebut. Meskipun begitu, menggunakan padat modal juga
bisa, karena produksi suatu negara akan meningkat namun memiliki
dampak bagi kehidupan masyarakat.
5. Karena di Negara China masyarakatnya lebih memperhatikan masalah
ekonomi sejak kecil dan mereka selalu ingin tahu bagaimana
meningkatkan perekonomian di negaranya sehingga dengan banyaknya
pertumbuhan

penduduk

yang

memiliki

sifat

membangun

maka

pertumbuhan ekonomi di negara tersebut juga akan semakin maju dan


meningkat akibat SDM yang berkualitas.

Anda mungkin juga menyukai