Anda di halaman 1dari 1

Ciri bayi sehat dan normal

Saat baru dilahirkan, suara tangis bayi cukup keras dan nyaring. Jika tidak menangis,
dikhawatirkan ada kelainan. Karena manfaat tangisan pertama pada bayi adalah untuk
melonggarkan saluran pernafasan agar berjalan dengan baik.
Tanda bayi sehat lainnya adalah berat badan bayi yang baru lahir minimalnya sekitar
2,5kg.
Warna kulit bayi kemerahan, dari bagian muka, bibir, sampai kulit tangan dan bagian
kaki. Jika berwarna kuning tandanya ada kelainan.
Pernafasannya teratur dan tenang, bagian dinding dada dan bagian dinding perut bayi
bergerak secara teratur.
Bagian lengan dan tunkai nya bergerak aktif, tangannya mengepalenekuk dibagian siku,
tungkainya setengah tekuk dibagian sendi paha dan juga lutut
Seluruh anggota badannya lengkap dan sempurna, dari ujung kaki sampai kepada ujung
rambutnya, tidak terkecuali lubang mulut, lubang duburnya dan pusar
Fesesnya pada hari pertama hingga hari ke 7 berwarna hijau, kemudian pada hari
berikutnya berubah menjadi kuning
Warna urin bayi jernih atau kekuningan
Warna putih di bagian matanya tetap putih, tidak berwarna kuning
Apabila di usia 4 minggu semua fungsi tubuhnya dinilai baik, berarti bayi anda normal
Bayi menyukai corak , warna dan gerakan. Ketika mata bayi bisa mengikuti gerakan
anda, itu merupakan salah satu tanda perkembangan bayi. Sejak lahir, bayi sebenarnya
dapat mengenali cahaya serta gerakan. Setelah ia lahir, jarak pandang si kecil sekitar 20
hingga 30 cm. pada saat berusia 3 bulan, bayi dapat menatap wajah dan juga objek ketika
anda menggerakkan sebuah benda sekitar beberapa puluh sentimeter dari wajahnya. Pada
saat berusia 4 bulan, bayi dapat mendeteksi objek disekitarnya yang berjarak sekitar 30
cm dari wajah dan berusaha meraih objek tersebut.
Bayi melakukan kontak mata, tersenyum dan tertawa. Kontak mata antara ibu dengan
bayi pertamakali biasanya terjadi pada saat bayi berusia 1 bulan, di usia 2 bulandia akan
memberikan senyuman yang bermakna untuk pertama kali. Bayi akan mulai bergumam
pada usia 3 bulan dan mulai tertawa pada saat usianya 4 bulan. Di usia 5 bulan, buah bayi
akan balas melempar senyum pada orang lain yang senyum kepadanya.
Bayi jarang menangis dan dapat tidur teratur, dapat tidur siang di jam yang sama dan juga
tidur malamnya akan lebih lama dan nyenyak.
Bayi dapat menyanggah tubuhnya sendiri pada usia sekitar 3 bulan, bayi umumnya sudah
mampu menyangga kepala sendiri dan dapat melakukan ketrampilan lain

Anda mungkin juga menyukai