Anda di halaman 1dari 4

MANFAAT BERMUSIK

BAGI KEHIDUPAN
Dibuat Oleh : Zaneta Maliha

Mungkin tidak semua orang


mengetahui, atau bahkan
menyadari. Namun, musik yang
selalu kita dengar setiap hari
ternyata memiliki manfaat yang
sangat menakjubkan. Musik
memiliki suatu kekuatan yang
dapat mengontrol emosi pada
diri kita.
Saat kita mendengarkan musik,
tanpa disadari emosi dalam diri
kita pun mengikuti jenis musik
yang kita dengarkan. Kita dapat
menjadi riang, bahagia, hingga
sedih dan meneteskan air mata.
Sebuah studi ilmiah pun telah
membuktikan hal tersebut.
Bahkan, para ahli telah
membuktikan bahwa musik
dapat membuat kita menjadi
lebih berkonsentrasi dalam
menghadapi ujian.

Bagi kalian yang belum


mengetahui apa saja manfaat
bermusik, berikut akan saya
jelaskan mengenai manfaat
bermusik :

(sumber : blog.gruphardys.com)

1. Meningkatkan suasana hati


Beberapa jenis musik dapat
berguna untuk memperbaiki
hingga meningkatkan suasana
hati yang kita miliki. Dengan
mendengarkan musik yang ceria,
suasana hati yang buruk pun
akan hilang dan digantikan
dengan hati yang bahagia.
Jenis musik yang didengar setiap
orang pun berbeda. Ada yang
memilih untuk mendengarkan
musik dangdut, pop, rock, hingga
musik klasik.

(sumber : jejamo.com)
(sumber : sinarharapan.co)

2. Meningkatkan kerja otak


Menurut para ahli, telah
ditemukan sebuah jenis musik
yang dapat membantu kita
untuk lebih berkonsentrasi.
Musik tersebut dinamakan
Ubrain yang termasuk ke dalam
jenis tonic digital.
Musik tersebut disebutkan dapat
membantu orang untuk lebih
fokus, berenergi, atau bahkan
merasa santai.
Dengan ketukan hingga
gelombang musik yang dibuat
khusus, musik ini dipercaya
dapat memengaruhi kita secara
psikologis. Kita pun dapat
mengatur musik tersebut sesuai
keinginan kita.

3. Olahraga lebih asik


Saat berolahraga, kita harus
dapat memilih musik dengan
tepat. Hal tersebut dikarenakan
oleh beat yang kita dengar akan
memengaruhi langkah kaki kita.
Jenis musik yang memiliki beat
yang ringan dan sesuai dengan
tempo langkah kaki kita akan
membuat kita mampu berjalan
atau bahkan berlari lebih lama.
Oleh karena itu, kita harus
memilih musik yang sesuai.
Sebuah studi yang dilakukan
menemukan bahwa
mendengarkan musik dapat
meningkatkan daya tahan tubuh
kita hingga 15%. Selain itu,

mendengarkan musik sambil


berolahraga pun dapat
meningkatkan efisiensi hasil
olahraga kita.

Selain itu, cara lainnya ialah


dengan terapi restoratif yang
bersifat membangkitkan.
Diketahui beberapa jenis musik
dapat membangkitkan memori
aatu ingatan yang telah terkubur
yang mungkin menjadi penyebab
masalah kesehatan mental
tersebut.

(sumber : idws.id)

4. Memperbaiki mental diri


Dalam bidang kesehatan, musik
terbukti dapat memberikan
suatu pengobatan tersendiri
dalam masalah kesehatan
mental pada diri kita. Telah
ditemukan beberapa terapi yang
dapat digunakan pada pasien
dengan mental bermasalah.
Salah satu caranya ialah dengan
terapi komunikatif. Yaitu
beberapa kalangan orang yang
hanya dapat mengekspresikan
jiwa dan diri mereka melalui
musik.

(sumber :
yopimusicschool.blogspot.com)

5. Pelepas stress
Yang paling utama ialah manfaat
musik sebagai pelepas rasa
stress. Bagi beberapa kalangan,
terutama para pekerja yang
dinilai memiliki jam sibuk, musik
dapat menjadi salah satu cara
untuk melepaskan stress setelah
mengalami hari yang berat.
Bahkan, empat dari lima orang
mengatakan bahwa
mendengarkan musik dalam
perjalanan ke tempat kerja
dapat membuat kinerja mereka
lebih baik. Musik digunakan
sebagai pendorong motivasi
untuk menciptakan hasil kerja
yang lebih baik.

6. Meningkatkan kualitas
tidur
Saat hendak tidur, disarankan
untuk mendengarkan jenis musik
yang merelaksasi indra kita
sehingga dapat menghasilkan
kualitas tidur yang terbaik. Musik
dirasa dapat menenangkan jiwa
dan pikiran hingga dapat
menyembuhkan insomnia.

(sumber : gemadesa.com)

(sumber : tokopedia.net)

Berikut di atas ialah beberapa


manfaat dari bermusik
(mendengarkan musik) yang
saya ketahui. Namun, tentu saja
masih banyak manfaat-manfaat
lainnya yang dapat dirasakan
secara berbeda bagi tiap orang.

Anda mungkin juga menyukai