Anda di halaman 1dari 15

APLIKASI PENGOLAHAN DATA PERPUSTAKAAN JALAN

BARU KOTA BOGOR


MENGGUNAKAN VISUAL STUDIO.NET

Proposal Skripsi
Diajukan kepada Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Pranata Indonesia untuk
Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Memperoleh
Gelar Sarjana Komputer

Oleh :
NURDIN
NIM : 211013

SEKOLAH TINGGI ILMU KOMPUTER


PRANATA INDONESIA
2016

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Dalam era teknologi dan informasi sekarang ini disadari bahwa hampir
semua aspek kegiatan di segala bidang ditentukan oleh kualitas dari teknologi
dan informasi yang diterima dan dihasilkan. Pemakaian komputer sebagai
salah satu hasil dari teknologi saat ini sangat meluas dan memasyarakat tidak
hanya terbatas dalam lingkungan kerja tetapi dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam hal ini komputer merupakan alat bantu yang mutlak digunakan dalam
pengolahan informasi, maupun penunjang dalam sistem pengambilan
keputusan.
Kemajuan di dalam bidang komputer yang sangat pesat dan kebutuhan
akan informasi yang semakin dirasakan, maka tidak mengherankan lagi
banyak instansi baik pemerintah maupun swasta yang memanfaatkan
komputer di dalam

meningkatkan kinerjanya. Berbagai aktivitas dalam

lingkungan instansi pemerintahan dapat lebih efisien dan efektif, serta


pengolahan data dapat dilakukan untuk mendapatkan informasi yang cepat,
tepat dan akurat.
Karena penyebaran teknologi informasi yang kurang optimal dan tidak
merata, dirasakan adanya kelemahan pada Perpustakaan Nasional Jalan Baru
Kota Bogor khususnya pada pengolahan data anggota dan koleksi buku. Di
mana banyaknya laporan yang disimpan masih berupa arsip pembukuan

sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk mencari data-data anggota


dan buku-buku, dan memungkinkan terjadinya keterlambatan dan kesalahan
dalam penyediaan informasi yang dibutuhkan.
Kemajuan di dalam bidang komputer yang sangat pesat dan kebutuhan
akan informasi yang semakin dirasakan, membuat banyak lembaga-lembaga
memanfaatkan komputer guna meningkatkan kinerjanya. Berbagai aktivitas
dalam lingkungan lembaga dapat lebih efisien dan efektif, serta pengolahan
data dapat dilakukan untuk mendapatkan informasi yang cepat, tepat dan
akurat.
Pada setiap perpustakaan umumnya menyediakan pelayanan berupa
keanggotaan perpustakaan

agar pengunjung dapat memiliki hak untuk

meminjam buku yang mana bertujuan agar peminjaman buku oleh anggota
dapat diawasi bahkan dapat dikenakan denda bagi anggota yang telat
mengembalikan buku. Perpustakaan Jalan Baru Kota Bogor mengalami
permasalahan dalam sistem informasi data keanggotaan di dalamnya, karena
sistem yang lama sangat tidak efektif dan efisien.
Dalam melakukan pengecekan data anggota dan koleksi buku,
Perpustakaan Jalan Baru Bogor masih menggunakan komputer secara
sederhana dalam bentuk manual dan arsip-arsip, sehingga dinilai sangat tidak
efisien. Hal ini disebabkan karena pengecekan data yang kurang kongkret dan
menyita banyak waktu. Melihat kondisi sistem pencarian data anggota yang
dilakukan dengan cara manual dan tidak terkontrol sehingga sangatlah tidak

efektif, karena terjadi kesalahan-kesalahan dan human error.


Untuk mengantisipasi sistem informasi pengolahan data anggota
perpustakaan yang tidak efisien, maka diperlukan suatu sistem informasi
pengolahan data yang lebih baik oleh pihak staf Perpustakaan Jalan Baru Kota
Bogor dalam membuat sistem informasi data anggotanya. Salah satu cara yang
efisien agar informasi data anggota dan koleksi buku dapat tersajikan dengan
cepat dan baik ialah dengan menggunakan suatu sistem komputer yang dapat
menampilkan data secara cepat dan akurat dengan menggunakan program
komputerisasi database, sehingga dapat mempermudah apabila suatu saat data
tersebut akan dipergunakan sebagai bahan informasi.
Dengan adanya sistem informasi ini maka kinerja staf Perpustakaan akan
semakin efisien karena tidak membutuhkan waktu lama lagi seperti
sebelumnya untuk mencatat dan mencari anggota serta koleksi buku serta
meminimalisir kesalahan-kesalahan yang dapat terjadi jika menggunakan
sistem data yang masih manual.
Berdasarkan latar belakang di atas maka penulis tertarik untuk memilih
judul "Aplikasi Pengolahan Data Perpustakaan Jalan Baru Kota Bogor
menggunakan Visual Studio.Net" Dengan harapan dapat menciptakan suatu
sistem informasi yang lebih baik dalam melakukan pendataan anggota dan
koleksi buku.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang dikemukakan di atas, masalah
dapat diidentifikasi sebagai berikut:
1. Sistem pengolahan data yang digunakan Perpustakaan Jalan Baru Kota
Bogor tidak efektif dan efisien, terbukti dari:
a. Pihak Perpustakaan hanya menggunakan komputer seadanya untuk
mengolah data keanggotaan dan koleksi buku
b. Pihak Perpustakaan tidak memiliki Aplikasi Pengolahan Data yang
ditunjang dengan database
c. Pihak Perpustakaan masih mencatat data anggota dan koleksi buku
secara manual

C. Batasan Masalah
Agar penelitian ini lebih terarah dan permasalahan yang dihadapi tidak
terlalu luas serta sesuai dengan tujuan yang dicapai, maka ditetapkan batasan
terhadap sistem yang diteliti, sehingga masalah yang dibahas pada laporan ini
hanya terpusat pada pengolahan data khususnya pengolahan data keanggotaan
dan koleksi buku di perpustakaan jalan baru kota Bogor menggunakan Visual
Studio.Net.

D. Perumusan Masalah
Pada dasarnya data keanggotaan dan koleksi buku pada Perpustakaan Jalan

Baru Kota Bogor sudah dilakukan secara komputerisasi, namun pemakaian


komputer tersebut belum dilakukan secara optimal dan efektif serta belum bisa
digunakan sesuai sasaran yang diinginkan.
Adapun permasalahan yang muncul dalam pengolahan data keanggotaan
dan koleksi buku adalah: "Bagaimana membuat aplikasi pengolahan data
keanggotaan dan koleksi buku perpustakaan dapat lebih cepat dan tepat?"

E. Tujuan dan Kegunaan Penelitian


Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Mengidentifikasi masalah pada sistem yang sedang berjalan.
2. Membuat rancangan sistem informasi baru untuk data keanggotaan dan
koleksi

buku perpustakaan yang menjadi solusi dari masalah-

masalah yang dihadapi oleh lembaga perpustakaan Jalan Baru Kota


Bogor menggunakan Visual Studio.Net.

Adapun manfaat yang akan diperoleh dari penyusunan laporan tugas akhir ini
adalah:
1. Bagi lembaga yang diteliti, diharapkan dengan adanya Aplikasi yang baru
dapat membantu mempercepat proses pengolahan data pegawai untuk
mendapatkan informasi yang diinginkan secara cepat dan akurat.
2. Bagi penyusun diharapkan dapat menambah pengetahuan terapan dan yang

ada di lapangan.

F. Kerangka Pemikiran

BAB II
METODE PENELITIAN

A. Landasan Teori
1. Data
Data adalah bahan yang akan diolah atau diproses yang bisa berupa
angka-angka, huruf-huruf, simbol-simbol yang menunjukan suatu situasi
dan lain-lain yang berdiri sendiri atau merupakan kenyataan yang
menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata.
Menurut Robert N.antony dan John Dearden , Data adalah : Bentuk
jamak dari bentuk tunggal datum atau data-item. Dan Data Merupakan
kenyataan yang menggambarkansuatu kejadian-kejadian dan kesatuan
nyata. (Jogyanto, Analisis dan desain Sistem Informasi;8 ).
Keberadaan suatu data sangat menunjang terhadap informasi, karena
data merupakan bahan mentah yang diperlukan oleh pengambil keputusan.
untuk lebih meeyakinkan bahwa data tidak dapat terlepas dari informasi
dapat dilihat dari definisi mengenai informasi.

2. Pengertian Sistem
Suatu sistem sangatlah dibutuhkan dalam suatu perusahaan atau
instansi pemerintahan, karena sistem sangatlah menunjang terhadap
kinerja perusahaan atau instansi pemerintah, baik yang berskala kecil
maupun besar. Supaya dapat berjalan dengan baik diperlukan kerjasama

diantara unsur-unsur yang terkait dalam sistem tersebut.


Ada berbagai pendapat yang mendefinisikan pengertian sistem ,
seperti dibawah ini :
Sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang
saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu
kegiatan

atau

untuk

menyelesaikan

suatu

sasaran

yang

tertentu.(Jogiyanto,2005,1).
Masih dalam buku Analisia dan Desain sistem informasi karangan
jogiyanto menerangkan:
Sistem adalah kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk
mencapai suatu tujuan tertentu.(Jogiyanto,2005,2).

3. Pengertian Informasi
Informasi merupakan data yang telah diproses sehingga mempunyai
arti tertentu bagi penerimanya. Sumber dari informasi adalah Data,
sedangkan Data itu sendiri adalah Kenyataan yang menggambarkanm
suatu kejadian, sedangkan kejadian itu merupakan suatu peristiwa yang
terjadi pada waktu tertentu. Dalam hal ini informasi dan data saling
berkaitan.
Menurut Jogiyanto dalam buku Analisis dan desain sistem informasi
adalah Informasi diartikan sebagai data yang diolah menjadi bentuk yang
lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya . (Jogiyanto,2005;
8).

Menurut George M.Scott dalam buku prinsip-prinsip Sistem


Informasi Manajemen pengertian sistem informasi adalah Sistem
informasi adalah sistem yang diciptakan oleh para analisis dan manajer
guna melaksanakan tugas khusus tertentu yang sangat esensial bagi
berfungsinya organisasi. (George M.Scott,2001;4)
Pengertian Informasi selalu dikaitkan dengan data, namun arti dari
masing-masing kata dalam pengertian tersebut berbeda. Keberadaan suatu
data sangat menunjang terhadap informasi, karena data merupakan bahan
mentah yang diperlukan untuk mengambil keputusan.

4. Komponen Sistem Informasi


Komponen komponen yang ada dalam sistem informasi meliputi
beberapa blok, yaitu :
a. Blok Masukan ( input )
Blok masukan ini mewakili data yang masuk kedalam sistem
informasi. Input disini termasuk Metode-metode dan media untuk
menangkap data yang akan dimasukan , yang dapat berupa dokumen dokumen dasar.
b. Blok Model
Blok ini terdiri dari kombinasi prosedur,logika dan model
matematika yang akan memanipulasi data input dan data yang
tersimpan di basis data dengan cara yang sudah tertentu untuk
menghasilkan keluaran yang diinginkan.

c. Blok Keluaran ( output )


Produk dari sistem informasi adalah keluaran yang merupakan
informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk
semua tingkat manajemen serta semua pemakai sistem.
d. Blok Teknologi
Teknologi merupakan alat yang digunakan untuk menerima
masukan,menjalankan

model,menyimpan

dan

mengakses

data,menghasilkan dan mengirimkan keluaran dan membantu


pengendalian dari sistem secara keseluruhan. Teknologi terdiri dari 3
bagian utama, yaitu Teknisi,perangkat lunak (software) dan perangkat
keras (hardware).
e. Blok Basis Data
Basis data merupakan kumpulan data yang saling berhubungan satu
dengan yang lainnya, tersimpan diperangkat keras computer, basis
data diakses atau dimanipulasi dengan menggunakan paket perangkat
lunak yang disebut data base manajemen sistem ( DBMS ).
f. Blok Kendali
Beberapa pengendalian perlu dirancang dan diterapkan untuk
meyakinkan bahwa hal-hal yang dapat merusak sistem bisa dicegah
ataupun bila terlanjur terjadi kesalahan-kesalahan dapat langsung
cepat diatasi.

B. Sistem Berjalan
Sistem yang diterapkan oleh Perpustakaan Jalan Baru Kota Bogor
masih terbilang kurang efektif dikarenakan masih menggunakan
metode manual sehingga membuat kinerja menjadi lambat.
Berikut adalah flowchart dari sistem yang berjalan saat ini

Gambar 1.1 Flowchart Pendaftaran Anggota Perpustakaan


C. Pengumpulan Data
Pengumpulan data merupakan langkah yang sangat penting dalam
penelitian,

karena

itu

seorang

peneliti

harus

terampil

dalam

mengumpulkan data agar mendapatkan data yang valid. Pengumpulandata

adalah prosedur yang sistematis dan standar untuk memperoleh data yang
diperlukan.
1. Studi Lapangan
Studi lapangan merupakan salah satu metode pengumpulan data
dalam penelitian kualitatif yang tidak memerlukan pengetahuan
mendalam akan literatur yang digunakan dan kemampuan tertentu
dari pihak peneliti. Penelitian lapangan biasa dilakukan untuk
memutuskan ke arah mana penelitiannya berdasarkan konteks.
Penelitian lapangan biasa diadakan di luar ruangan.

a. Observasi
Observasi adalah cara pengambilan data dengan

cara

pengamatan langsung di lapangan. Tujuan menggunakan metode


ini adalah untuk mendapatkan informasi terkait dengan sistem yang
berjalan saat ini di Perpustakaan Jalan Baru Bogor.
Observasi lansung juga dapat memperoleh data dari subjek baik
yang tidak dapat berkomunikasi secara verbal atau yang tak mau
berkomunikasi secara verbal.
b. Wawancara
Wawancara adalah proses memperoleh keterangan untuk
tujuan penelitian dengan cara tanya jawab, sambil bertatap muka
antara penannya dengan penjawab.

Tujuan penulis menggunakan metode ini, untuk memperoleh


data secara jelas tentang pendapat para staf Perpustakaan Jalan
Baru Kota Bogor dan kendala apa saja yang terdapat pada sistem
yang berjalan sekarang.

c. Kuesioner
Kuesioner adalah suatu teknik pengumpulan informasi yang
memungkinkan

analis

mempelajari

sikap-sikap,

keyakinan,

perilaku, dan karakteristik beberapa orang utama di dalam


organisasi yang bisa terpengaruh oleh sistem yang diajukan atau
oleh sistem yang sudah ada.
Dengan menggunakan kuesioner, Penulis berupaya mengukur
apa yang ditemukan dalam wawancara, selain itu juga untuk
menentukan seberapa luas atau terbatasnya sentimen yang
diekspresikan dalam suatu wawancara.

2. Studi Pustaka
Studi kepustakaan adalah segala usaha yang dilakukan oleh peneliti
untuk menghimpun informasi yang relevan dengan topik atau masalah
yang akan atau sedang diteliti. Informasi tersebut diperoleh dari bukubuku ilmiah, laporan penelitian, karangan-karangan ilmiah, tesis dan
disertasi, peraturan-peraturan, ketetapan-ketetapan, buku tahunan,

ensiklopedia, dan sumber-sumber tertulis baik tercetak maupun


elektronik lain.

D. Rencana Waktu dan Lokasi Penelitian


Waktu pelaksanaan penelitian akan dilaksanakan dalam waktu 1 bulan
terhitung dari tanggal 10 Juli 2016 hingga 10 Agustus 2016 bertempat
di Perpustakaan Jalan Baru Bogor.
No.

Uraian

Juli

Agustus
Minggu Ke

1
1

Persiapan
Penelitian

Perencanaan

Pelaksanaan
Siklus I

Pelaksanaan
Siklus II

Pengolahan
Data

Penyusunan
Laporan

Anda mungkin juga menyukai