Anda di halaman 1dari 2

Resume

Seorang pria berusia 26 tahun datang dengan keluhan utama tidak bisa buang air
besar (BAB). Keluhan dirasakan sejak 2 minggu SMRS. Flatus (-),perut sebelah kiri
terasa penuh, kembung (+), nyeri abdomen (+). Mual dan muntah (-). Panas badan (-).
Buang air kecil tak ada kelainan.

Sejak

1 tahun yang lalu os mulai merasakan

perubahan pola BAB, menjadi BAB setiap 10 hari sekali. Riwayat BAB berbentuk kecilkecil seperti kotoran kambing disertai darah berwarna merah segar diakui. Riwayat
penurunan berat badan yang drastis (+). Riwayat berobat tapi tidak ada perbaikan (+). Os
berobat ke dokter spesialis bedah dan didiagnosis tumor di saluran pencernaan. Lalu os
datang ke UGD RSHS. Riwayat tidak pernah makan sayuran (+). Riwayat operasi
sebelumnya (-). Riwayat keluarga dengan penyakit serupa (-). Status generalis: T: 120/70,
N:104x/m, R:24x/m, S:afebris. Pada pemeriksaan fisik terlihat mukosa mulut kering.
Status lokalis a/r abdomen terlihat bentuk abdomen cembung, bising usus (+) meningkat,
metallic sound (+), Dum contour (+), Dun Steiny (+), DM (-), NT(-), PS/PP (-)/(-), Hepar
tidak teraba, Lien tidak teraba. RT: Sphingter lemah, mukosa terasa massa keras, sirkuler,
berbenjol-benjol 5 cm dari anal, NT(-), sarung tangan : feses (+), darah (-). Lain-lain
dalam batas normal.

Diagnosa Klinis:
Ileus obstruksi totalis e.c suspect Carcinoma Recti 1/3 distal + dehidrasi sedang
DD:
Ileus obstruksi totalis e.c suspect Volvulus + dehidrasi sedang

Pemeriksaan Penunjang :
-

Darah lengkap, CEA

Urinalisa

BNO 3 posisi

Anda mungkin juga menyukai