Anda di halaman 1dari 14

Latihan 1

1. Tabel berikut menggambarkan hubungan antara jarak tempuh sebuah mobil


dan banyaknya bensin yang diperlukan mobil tersebut.
Bensin (liter)
Jarak (km)
1
7
2
14
3
21
4
.
5
.
:
:
:
:
a. Lengkapi tabel tersebut!
b. Misalkan x banyaknya bensin dalam liter dan y jarak yang ditempuh mobil
dalam kilometer. Tuliskan persamaan yang menghubungkan x dan y.
c. Nyatakan arti persamaan yang kamu peroleh pada (a) dengan kata-katamu
sendiri.
d. Perjalanan mobil ke suatu tempat membutuhkan waktu 2,5 jam dengan
kecepatan rata-rata 80 km/jam. Jika di dalam mobil tersebut telah tersedia
bensin sebanyak 30 liter, berapakah bensin yang tersisa setelah perjalanan
tersebut?
2. Gambarlah grafik garis dengan persamaan berikut:
x2 y=15
a. y = 6 x
c.
b.

3
1
y= x +
2
2

d.

y=

2
x
3

3. Ongkos kirim paket barang dari Jakarta ke Kendari pada PT Pos Indonesia
diperlihatkan pada grafik di bawah ini. Grafik tersebut memperlihatkan
hubungan antara berat paket dan ongkos kirim.

Jika Nabilah akan mengirim 10,5 kg buku dari Jakarta ke Kendari, berapakah
ongkos kirim yang harus dibayar oleh Nabilah? Bagaimanakah cara kamu
memperolehnya?

Bahan Ajar dan LKS2

Menentukan
Garis
SatuanKemiringan
Pendidikan
: SMP/MTs
Mata Pelajaran
: Matematika
Lurus
[Gradien]
Kelas/ Semester
: VIII / I
Materi Pokok
: Menentukan Kemiringan Garis Lurus (Gradien)
Alokasi Waktu
: 2 x 40 menit (1 x pertemuan)
Pada materi-2 Bahan Ajar ini Anda akan mempelajari bagaimana menentukan
gradien atau kemiringan suatu garis berdasarkan masalah yang diberikan. Pada
bagian ini, Anda juga berlatih untuk menentukan berbagai jenis kemiringan garis
tersebut berdasarkan nilai atau fungsi yang diberikan.
Pada LKS-1, kamu telah mempelajari Pengertian Persamaan Garis Lurus, yang
berbentuk
y = mx
dengan m = gradien dan persamaan garis yang berbentuk: c 0
Pada LKS-2 ini kamu akan mempelajari Gradien. Baca dan pahamilah masalah
berikut. Jika kamu dapat menjawab setiap pertanyaan yang diberikan, maka kamu
akan memahami apa yang dinamakan gradien.
Pahamilah permasalahan berikut!
Jika kita ke pemandian Batu Gong dari Kendari, tentu akan melewati daerah
berbukit. Gambar di bawah ini menunjukkan perjalanan Sule mengendarai sepeda
pada daerah berbukit tersebut. Misalkan Sule melewati ruas jalan dari A menuju D
dengan posisi jalan miring. Dari A sampai C, setiap sepeda Sule bergerak 20
meter, maka ketinggian akan bertambah 5 meter, dan dari C sampai D, sepeda
Sule bergerak 24 meter dan ketinggian bertambah 8 meter.

Ukuran gradien atau kemiringan jalan dapat ditentukan dengan membandingkan


perubahan nilai y terhadap perubahan nilai x.
Gradien atau kemiringan ruas garis AB =

BE
AE

Coba tentukan gradien ruas garis BC, AC, dan CD. Apakah ketiga garis tersebut
mempunyai gradien yang sama? Manakah jalan yang lebih mudah dilalui BC, AC,
atau CD? Apakah sama? Mengapa?
...

Nilai perbandingan ruas garis AB, BC, AC, atau CD dapat dijadikan sebagai
ukuran kemiringan atau gradien. Jadi, dapat disimpulkan bahwa:
Gradien =

Gambarlah garis AC pada diagram Cartesius. Pilihlah dua titik koordinat sebarang
yang dilewati oleh garis AC. Tentukan gradien garis AC dengan menggunakan
kedua titik koordinat tersebut. Apa yang dapat kamu simpulkan?

Jika suatu garis melalui titik (x1, y1) dan titik (x2, y2) maka garis tersebut
mempunyai gradien:

Gradien =

Baca dan pahami masalah berikut! Kerjakanlah bersama teman-teman


sekelompokmu. Gambarkan persamaan-persamaan garis berikut dalam diagram
Cartesius di bawah ini dan tentukanlah gradien dari masing-masing garis tersebut.
y=5 x
a.
c. 2 x + 4 y +5=0
b.

1
x= y
3

c.

2 x 3 y=6

d. y = 2
e. x = 3

Dari grafik di atas, manakah garis yang bergradien positif, negatif, nol, dan yang
tidak mempunyai gradien? Buatlah suatu kesimpulan kapan suatu garis bergradien
positif, negatif, nol atau tidak mempunyai gradien.

Dari masalah 2 kita dapat menyimpulkan bahwa untuk persamaan


y = mx + c
maka m adalah gradien atau kemiringan garis tersebut.

Fokus lagi!!!
Perhatikan diagram Cartesius di bawah ini. Pada diagram tersebut terdapat
sembilan buah titik. Gambarlah empat buah garis, yang minimal setiap garis
melalui sebuah titik dari kesembilan titik tersebut, sehingga kamu memperoleh
pasangan garis yang sejajar dan pasangan garis yang tegak lurus.

Tentukan gradien keempat garis tersebut. Apa yang dapat kamu simpulkan tentang
gradien garis-garis yang sejajar dan tegak lurus?

Latihan 2
1. Tentukan gradien dari garis yang melalui titik koordinat berikut.
a. A(2, 6) dan B(4, -8)
b. P(-2, -4) dan Q(6, -2)
2. Selidiki apakah setiap pasang garis berikut sejajar, tegak lurus, atau tidak
keduanya?
1
1
2
y=6 x
y=
x+
a.
dan
3
6
3
b.

y=5x

dan

2 y=2 x1

y=x+2 dan y=2 x+4


c.
3. Tentukan gradien setiap garis berikut ini!

Bahan Ajar dan LKS-3

Menentukan Persamaan Garis Lurus


Satuan Pendidikan
Mata Pelajaran
Kelas/Semester
Materi Pokok
Alokasi Waktu

: SMP / MTs
: Matematika
: VIII/ I
: Menentukan Persamaan Garis Lurus
: 2 x 40 menit (1 x pertemuan)

Pada materi-3 Bahan Ajar ini Anda akan mempelajari bagaimana menentukan
persamaan garis lurus berdasarkan masalah yang diberikan.
Perhatikan masalah berikut!

Tanam
Nabil menanam bibit mangga golek di depan
Bibit
rumahnya. Pada awal
penanaman, tinggi bibit pohon
mangga tersebut adalah 10 cm. Grafik pertumbuhan
bibit pohon mangga
tersebut dalam beberapa
Mangga
minggu dapat dilihat pada grafik di bawah ini!
Golek

Tentukan persamaan garis dari grafik tersebut. Bagaimanakah caramu


menentukannya? Jelaskan jawabanmu.

Misalkan suatu persamaan garis berbentuk


pada garis tersebut, maka diperoleh

y=mx +c

dan titik (x1, y1) terletak

y 1=mx 1+ c atau c= y 1mx1 .

Substitusikan c= y 1mx1 ke persamaan

y=mx +c , sehingga diperoleh:

y=mx +( y 1mx1)
y=mxmx 1+ y1
y=m ( xx 1 ) + y 1
y y 1=m(x x1 )

Persamaan garis dengan gradien m dan melalui titik (x1, y1) dapat
ditentukan dengan menggunakan rumus:

y y 1=m(x x1 )

Perhatikan kembali gambar diagram Cartesius pada masalah di atas. Tentukan


sebuah titik yang dilalui garis pada gambar tersebut dan tentukan pula gradiennya.
Kemudian tentukan persamaan garisnya dengan menggunakan titik tersebut dan
gradiennya! Apakah persamaan garis lurus yang kamu peroleh dengan cara ini
sama dengan persamaan garis yang kamu peroleh dengan caramu ketika
mengerjakan masalah 1?

........

Telah kita pelajari bahwa persamaan garis yang melalui titik (x1, y1) dan memiliki
gradien m memenuhi persamaan y y 1=m(x x1 ) . Dengan menggunakan
rumus ini perlihatkan bahwa persamaan garis yang melalui dua titik (x1, y1) dan
(x2, y2) dapat dinyatakan sebagai

y y 1 x x1
=
y 2 y 1 x 2x 1 .

Persamaan garis yang melalui dua titik (x1, y1) dan (x2, y2) dapat ditentukan

dengan menggunakan rumus:

y y 1 x x1
=
y 2 y 1 x 2x 1

Perhatikan kembali gambar diagram Cartesius pada masalah 1 di atas. Tentukan


dua buah titik yang dilalui garis pada gambar tersebut dan tentukan. Kemudian
tentukan persamaan garisnya dengan menggunakan rumus

y y 1 x x1
=
y 2 y 1 x 2x 1 .

Bagaimana persamaan garis lurus yang kamu peroleh?

Pendalaman
Perhatikan gambar masalah berikut!

1. Pada gambar (i) di atas:


a. Misalkan m menyatakan waktu (dalam menit) dan l menyatakan
banyaknya air yang mengalir dalam bak mandi (dalam liter). Buatlah
situasi masalah (soal cerita) dari garis i dan j.
b. Tentukan persamaan garis i dan j. Bagaimanakah caramu menentukan
kedua persamaan garis tersebut? Jelaskan jawabanmu.

...

2. Pada gambar (ii) di atas.


a. Misalkan j menyatakan jarak (dalam km) dan b menyatakan
banyaknya bensin (dalam liter). Buatlah situasi masalah (soal cerita)
dari garis k dan l.
b. Tentukan persamaan k dan l. Bagaimanakah caramu menentukan kedua
persamaan garis tersebut? Jelaskan jawabanmu.

Latihan 3
1. Tentukan persamaan garis berikut:
a. Garis yang bergradien 3 dan melalui titik (-2, 5)
b. Garis yang melalui titik (2, 1) dan (-2, -7)
2. Tulislah persamaan garis k yang melalui titik (3, 0) dan tegak lurus dengan
garis l dengan persamaan

1
y= x6 .
3

a. Berapakah gradien garis R.


b. Apakah gradien garis k sama dengan gradien garis R. Jelaskan
jawabanmu!
c. Tentukan persamaan garis k! Bagaimana caramu memperoleh jawaban
tersebut?

3. Aura memiliki uang tabungan di bank sebesar 500 ribu rupiah dan
memperoleh bunga sebesar 4 ribu rupiah setiap bulannya. Tulis pasangan
titik yang memperlihatkan berapa banyak uang (dalam ribuan rupiah) yang
dimiliki Aura setelah 2 bulan dan setelah 4 bulan. Tuliskan persamaan
garis yang menunjukkan hubungan antara banyak uang yang dimiliki
(dalam ribuan rupiah) dan waktu (dalam bulan).
4. Seorang anak bersepeda dengan kecepatan konstan 10 km/jam. Setelah
menempuh 20 km, anak tersebut beristirahat selama 30 menit. Kemudian
ia melanjutkan perjalanan kembali dengan kecepatan yang sama selama
1,5 jam.
a. Gambarkan soal cerita tersebut ke dalam grafik.
b. Tentukan total waktu yang diperlukan anak tersebut.
c. Tentukan total jarak yang ditempuh anak tersebut.

Bahan Ajar dan LKS-4

Menentukan Koordinat Titik


Satuan Pendidikan
Mata Pelajaran
Kelas/Semester
Materi Pokok
Alokasi Waktu

: SMP / MTs
: Matematika
: VIII/ I
: Menentukan Persamaan Garis Lurus
: 2 x 40 menit (1 x pertemuan)

Pada materi-4 Bahan Ajar ini Anda akan mempelajari bagaimana menentukan
koordinat titik pada persamaan garis di diagram Cartesius.
Pada LKS 2, kamu telah mempelajari bagaimana cara menentukan persamaan
garis yang sejajar dan tegak lurus. Pada LKS 4 ini kamu akan mempelajari
bagaimana menentukan koordinat titik potong dua garis yang saling berpotongan.
Ingat kembali ada tiga macam kedudukan dua garis pada bidang, yaitu sejajar,
berpotongan, dan berimpit.

Dua garis yang sejajar

Dua garis yang berpotongan

Dua garis yang berimpit

Dua garis sejajar tidak akan berpotongan di satu titik tertentu, meskipun kedua
garis tersebut diperpanjang sampai tak berhingga. Dengan demikian, dapat
dikatakan bahwa dua garis pada bidang akan memiliki titik potong jika keduanya
tidak sejajar.
Baca dan pahamilah masalah berikut serta jawablah setiap pertanyaan yang
diberikan dalam masalah, maka kamu akan memahami bagaimana menentukan
koordinat titik potong dua garis.
Perhatikan masalah berikut.
Tentukan koordinat titik potong antara garis dengan persamaan
garis dengan persamaan

y=6x

dan

y=2+3 x . Jelaskan bagaimana caranya kamu

menentukan koordinat titik potong tersebut? Apakah koordinat titik potong yang
kamu peroleh memenuhi kedua persamaan garis tersebut? Apa kesimpulan yang
dapat kamu peroleh?

....

..

Alat
Pemotong
Rumput

Perhatikan masalah berikut!

Pak Karae dan Pak Ode adalah tukang potong


rumput. Pak Karae menggunakan alat pemotong
rumput jenis A, sedangkan Pak Ode
menggunakan alat pemotong rumput jenis B.
Alat pemotong rumput jenis A dapat memotong
rumput seluas 5 m2 dalam 10 menit, sedangkan
alat pemotong rumput jenis B dapat memotong
rumput seluas 10 m2 dalam 10 menit. Jika Pak
Karae mulai memotong rumput pada pukul
07.00 WITA dan Pak Ode mulai memotong
rumput pada pukul 07.20 WITA, pada pukul
berpakah mereka memotong rumput dengan
luas yang sama? Gambarkan masalah tersebut
dalam diagram Cartesius.

Latihan 4
1. Garis k memiliki persamaan y=x +1
Garis l memiliki persamaan y=2 x+ 4
Garis m memiliki persamaan 3 x+ y +6=0
Garis n sejajar dengan garis m dan melalui titik potong k dan l.
Tentukanlah persamaan garis n.
2. Misalkan terdapat tiga buah garis m, n dan p, serta dua titik A dan B.
persamaan garis m adalah ( a+1 ) x2 y=3 dan persamaan garis n

adalah

xay=0 . Titik A adalah titik potong garis m dan n, sedangkan

garis p adalah garis yang melalui titik B(1, 5) dan sejajar dengan garis m.
Tentukan:
a. gradien garis m, n, dan p.
b. nilai a, jika garis m tegak lurus dengan garis n.
c. koordinat titik A.
d. persamaan garis p.
e. titik potong garis p dan n.
3. Nisa berjalan kaki dari lokasi S ke lokasi T dengan kecepatan 3 km/jam.
Jarak lokasi S ke T adalah 4 km. Nisa berangkat dari lokasi S pada pukul
07.00 WIB. Setelah berjalan kaki selama 40 menit, ia beristrahat selama
10 menit. Kemudian ia melanjutkan perjalanannya kembali dengan
kecepatan yang sama. Pada pukul 07.50 WIB, Dita berangkat dari lokasi S
menuju lokasi T dengan mengendarai sepeda yang berkecepatan 12
km/jam.
a. Pada jarak berapa dari lokasi A, Dita bertemu dengan Nisa?
Bagaimana caramu menentukannya?
b. Gambarlah grafik perjalanan Nisa dan Dita.

Anda mungkin juga menyukai