Modul CMS (Instalasi Web Server)

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 6

Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

MEMBANGUN WEBSITE MENGGUNAKAN


CMS (CONTENT MANAGEMENT SYSTEM) JOOMLA

Joomla merupakan CMS yng paling banyak digunakan untuk pembangunan


sebuah Website. Selain joomla, masih banyak CMS yang lain seperti :
Wordpress, Drupal, Mambo, AuraCMS dll dengan berbagai versi. Joomla
sekarang telah mengeluarkan versi 1.5.x dimana yang terbaru sekarang adalah
Joomla 1.5.11.

Nah, sekarang apa tujuan kita belajar Joomla ?


1. Untuk dapat mengembangkan Halaman website profesional secara cepat
2. Membuat website dinamis dengan memanfaatkan fasilitas yang diberikan
joomla

Kebutuhan sistem :
1. Komputer dengan System Operasi Windows Xp (disarankan)
2. Software Web Server (WAMP, LAMP, XAMPP, APPServe dll)
3. Master Joomla 1.5.x

Target Pencapaian :
1. Instalasi Web Server
2. Pembuatan Database dengan PHPMyAdmin
3. Instalasi Joomla
4. Administrasi dan Konfigurasi Website dengan Joomla
5. Upload Situs Ke Internet

Kegiatan Pembelajaran :
1. Instalsai Web Server (WAMP)
Langkah langkah :
a. Klik 2x pada File setup WAMP

b. Sehingga akan muncul proses seperti pada gambar

c. Selanjutnya Klik Yes, lalu akan muncul :

d. Selanjutnya klik next


e. Pilih I Accept the Agreement

Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)


Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

f. Selanjutnya klik next

g. Sehingga akan tampil

h. Klik Next, sehingga tampil seperti dibawah

i. Pilih pada Create a Desktop Icon, lalu klik next

j. Selanjutnya klik Instal

Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)


Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

k. Dan proses instal akan berjalanseperti pada gambar dibawah ini, tunggu
sampai proses selesai.

l. Setelah muncul seperti gambar dibawah :

m. Klik Next, lalu pilih Finish

Itulah langkah-langkah untuk instalasi web server sebelum instalasi joomla


dilakukan.
Pastikan Icon Tray Wamp aktif di sistem tray komputer anda seperti pada
gambar!

2. Pembuatan Database untuk Joomla


Langkah-langkah :
a. Buka Web Browser, misalnya Internet Explorer
b. Lalu pada Address Bar Ketik localhost dan enter, setelah muncul
menu localhost pilih PhpMyAdmin, sehingga akan ditampilkan sebagai
berikut:

c. Pada pilihan Language, pilih Bahasa Indonesia-Indonesian


Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)
Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

Sebelum kita melanjutkan untuk membuat database, kita akan memahami


beberapa point berikut :

Melihat dan Mengakses Database


Langkah-langkah :
a. Secara default PhpMyAdmin hanya menampilkan dua database bawaan
MySQL server, yaitu database mysql dan test. Untuk melihatnya, klik
pada Combo Box database yang ada pada halaman sebelah kiri.

b. Selain itu kita juga dapat menampilkan seluruh daftar database dengan
cara mengklik menu Database yang ada pada halaman utama sebelah
kanan.

c. Selanjutnya akan tampil

d. Klik pada nama database untuk melihat daftar tabel yang ada

Contoh Daftar Isi database eecdb

Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)


Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

Membuat User ID Untuk Mengakses MySQL


Sebaiknya kita membuat User ID sendiri yang dilengkapi dengan password
untuk mempermudah dalam mengakses database yang telah kita buat.
Secara default kita dapat menggunakan User ID : root dan tanpa
password.
Untuk membuat User ID, ikuti langkah berikut :
a. Buka phpMyAdmin
b. Klik Icon Home, selanjutnya klik pada menu
Selanjutnya akan muncul

c. Klik pada Menambah Pengguna Baru


Isi data yang sesuai seperti gambar dibawah

Pada Hak Istimewa, pilih semua

d. Selanjutnya Klik GO

Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)


Modul Belajar Muatan Lokal Desain Grafis (Desain Web) SMA Negeri 5 Bengkulu

e. Jika berhasil akan muncul informasi sebagai berikut!

f. Pembuatan User ID Selesai!

Membuat Database MySQL dengan phpMyAdmin


Untuk membuat web dengan CMS Joomla, kita perlu menyiapkan database
yang nantinya akan digunakan untuk menyimpan data dan konfigurasi yang
diperlukan pada halaman web kita.
Sebenarnya dengan phpMyAdmin kita dapat membuat Database beserta
tabel dengan mudah, tapi yang akan kita bahas adalah pembuatan
database, karena untuk menggunakan CMS Joomla, kita tidak perlu
membuat Tabel.
Langkah membuat database baru adalah :
a. Masuk pada phpMyAdmin
b. Pada kotak Ciptakan Database Baru , ketik nama database yang akan
dibuat, misal: sitedb.

c. Klik tombol Ciptakan, sehingga akan muncul infoamasi bahwa database


berhasil dibuat.

d. Database selesai dibuat, ingat!


User ID, password, hostname, dan nama database anda
e. Selanjutnya kembali ke halaman utama dan klik logout
untuk keluar dari phpMyAdmin

Kita lanjutkan pada Instalasi CMS Joomla pada server Lokal (localhost)
Dipertemuan berikutnya.!

Oleh : Hari Aspriyono (Guru Mata Pelajaran Muatan Lokal)

Anda mungkin juga menyukai