Anda di halaman 1dari 3

Giring Ganesha

Nama : Giring Ganesha

Jenis kelamin : Laki-Laki

Agama : Islam

Tempat/tanggal lahir : Jakarta, 14 Juli 1983

Biografi :
Giring Ganesha adalah vokalis grup band Nidji yang lahir di Jakarta, 14 Juli 1983.
Bersama lima temannya, Giring Nidji, demikian dia juga dikenal, telah menelurkan album
BREAKTHRU yang merupakan album pertama mereka.

Nidji sendiri merupakan nama penyempurnaan dari kata 'Niji' yang diambil dari
bahasa Jepang yang berarti pelangi. Nidji terbentuk pada awal Februari 2002 dan pada awal
April 2005 Nidji, menambah personilnya Randy (keyboardist), sehingga berjumlah enam
orang. Sementara personel lain di antaranya, Muhammad Ramadista Akbar (Rama),
Ariel, Muhammad Andro Regantoro (Andro), dan Muhammad Adri Prakarsa (Adri).
Meski disibukkan dengan jadwal manggung, namun Giring tak lupa akan kewajibannya
sebagai seorang muslim. Pada akhir November 2008, Giring berangkat ke tanah suci untuk
menunaikan ibadah haji. Dalam hubungan pribadi, saat ini Giring sedang menjalin
hubungan dengan Cynthia Riza, seorang janda beranak satu. Di album terbaru Nidji, LET'S
PLAY yang dirilis pada 2009, Giring spesial menciptakan lagu khusus untuk Cynthia yang
berjudul Dosakah Aku. Tak hanya menekuni dunia tarik suara, putra dari (alm) Djumaryo
Imam Muhni ini juga merambah akting. Ia dipercaya untuk menjadi dubber di film PADDLE
POP KOMBATEI THE MOVIE sebagai Paddle Pop Lion.
Karir

VIVAnews - Lagu "Laskar Pelangi" yang diciptakan Nidji, berhasil meraih sukses
sebagai soundtrack film dengan judul yang sama. Lanjutan film "Laskar Pelangi" yang
berjudul "Sang Pemimpi" sebentar lagi akan segera tayang. Diperkirakan film ini akan
diluncurkan pertengahan bulan Desember mendatang, namun grup band Nidji tampaknya tak
akan lagi terlibat dalam pembuatan soundtrack lagu di film tersebut. "Tergantung
sutradaranya, Mira Lesmana dan Riri Riza, kalo ditawari mah mau-mau saja, tapi kalo
diminta buat lagu Laskar Pelangi jilid 2, kita nggak bisa, buat lagu seperti itu susah," ujar
Giring di Studio RCTI, Rabu, 4 November 2009. Sebab, menurut Giring yang berbicara atas
nama Nidji, untuk membuat satu karya yang original itu hanya bisa dilakukan sekali saja.

"Jadi kalau kita buat lagu seperti Laskar Pelangi, kita nggak mau, seperti lukisan saja,
hanya ada satu warna dan satu bentuk, jangan diulang," tambah Giring lagi. Sebelum pergi
Giring menegaskan, dalam film "Sang Pemimpi" nanti, ia dan Nidji kemungkinan besar
hanya akan berperan sebagai penonton saja, tanpa harus membuat lagu.

Giring bersyukur karirnya bersama Nidji sukses sepanjang 2009. Ia pun memasang
target 2010: ingin tetap sukses berkarir di dunia musik dan menikahi Cynthia. Berikut ini
wawancara singkat dengan Giring di Plasa Semanggi Jakarta Selatan, Rabu (12/9).

Target menikah di tahun 2010? Untuk karier tetap jadi sesuatu yang gue
prioritaskan. Nikah itu bukan sesuatu yang gampang, perlu planning, dan juga menabung
yang banyak. Jadi Untuk nikah doakan saja. Tapi mungkin juga bisa di akhir atau
pertengahan 2010.
Album baru ndjii
Album baru Nidji berjudul Let's Play dikerjakan dengan penuh cinta. Seluruh
personel band yang kali pertama muncul lewat lagu Child itu sedang jatuh cinta dan masing-
masing kompak menyumbangkan lagu.

Lagu pembuka di album ketiga grup


beranggota Giring Ganesha (vokal), M. Andro
Regantoro (bas), M. Ramadista Akbar (gitar), Andi
Ariel Harsya (gitar), Randy Danistha (kibor), dan M.
Adri Prakarsa (drum) tersebut berjudul Sang Mantan.
Khusus lagu itu, kata Giring, bukan pengalaman
pribadi. "Awalnya, lagu ini untuk mantan juara di
bidang olahraga. Tapi, kata Bu Acin (produser dari
Musica, Red) diganti lebih universal," ujarnya saat launching di Upper Room, Hotel Nikko,
kemarin (16/10).

Selebihnya, dari sebelas lagu yang ada, pengalaman pribadi para personel Nidji
mendominasi. Seperti lagu Saat yang Tepat karya Ariel yang sekarang menjadi suami artis
Dhea Ananda. Menurut Giring, itulah saat yang tepat bagi Ariel untuk menjalin cinta lagi
setelah putus dari kekasih sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai