Anda di halaman 1dari 1

munajat

aku telah coba mendekati Tuhan tiap malam


agar aku bisa dekat denganmu melebihi semua impian
tiap sajak, tiap ayat, tiap dzikir dan tiap doa*
ratapan dan jeritan tiada henti
terlantun bersama cinta di hati

ketika diri berlutut di sepertiga malam


kucoba raih kedamaian yang tenang*
ku tafsir arti hadirmu bagi jiwaku
dan Tuhan lah yang memilikimu*

aku memohon padamu_tunjukkan pintu cahaya itu


aku berdoa pada Tuhanku_ridho’i ia untukku

untukmu, di hatiku ada segenggam cinta


sedikit memang, hanya segenggam tangan
tapi ikhlas mencintai mu melalui doa-doa ku
karena samudera cintaku adalah milikNya
aku rela terpisah darimu di dunia
karena yang kuminta adalah; bersamamu di surga*

*Cinta mendatangkan ekstase, memberikan cita rasa pada dzikir seorang pemuja. (Syeikh
Muzaffir)
*Dalam shalat, Allah mengangkat segala tabir dan membuka gerbang tak kasatmata, sehingga
hambaNya berdiri langsung di hadapanNya. Orang yang menjalankan shalat menciptakan
hubungan rahasia antara dirinya dan Tuhan yang disembahnya. Shalat adalah pintu menuju
Realitas Allah. (Rasul Muhammad)
*Seseorang menghampiri seorang gila yang sedang menangis pilu sejadi-jadinya.
Katanya:”Mengapa kau menangis?” Si Gila menjawab :”Aku menangis untuk memikat
kemurahan hatiNya.” Orang itu berkata :”Omonganmu kosong belaka, sebab Dia tak punya hati
yang nyata.” Si Orang Gila menjawab :”Kaulah yang keliru, sebab Dia lah pemilik seluruh hati
yang ada. Melalui hati itulah kau dapat berhubungan dengan Tuhan.” (Attar)
*Suatu hari Rabi’ah bertanya,”Siapa akan membimbing kita menuju Kekasih kita?” Pelayannya
menjawab,”Kekasih kita bersama kita, tapi dunia ini memisahkan kita dariNya.” (Rabi’ah)

Anda mungkin juga menyukai