Anda di halaman 1dari 2

ASSLAMU ALAIKUM WR.

WB
Bapak kepala sekolah yang kami muliakan.
Bapak / ibu guru yang kami hormati.
Adik-adik kelas dan rekan-rekan siswa-siswa yang kami sayang dan kami banggakan.

Alhamdulillah wasyukrillah, segala puja dan puji kita lantungkan hanya kepada sang
khaliq, tuhan yang mengetahui segala kearifan hambanya di dalam beraktifitas. Salam dan
shalawat selalu tercurah kepada nabiullah Muhammad SAW.
Marilah kita bersama sama memanjatkan puja dan puji rasa syukur kepada tuhan yang
maha esa, atas rahmat yang di limpahkan kepada kita semua sehingga pagi hari ini kita dapat
berkumpul bersama untuk memberikan do’a restu kepada kakak kakak kelas III yang
sebentar lagi akan menempuh Ujian Akhir Sekolah dan Ujian Nasional.
Kami semua tahu bahwa Ujian Akhir Sekolah dan Ujian Nasional adalah sangat berat,
penuh tantangan membutuhkan waktu dan tenaga juga pikiran. Namun kita smua juga
sepakat bahwa justru Ujian semacam inilah saat-saat yang kita tunggu, kita dambakan, kita
impikan dan kita harap-harapkan .
Selanjutnya kami percaya bahwa kami telah siap menghadapi semua itu, kami telah siap
menyelesaikan berbagai bentuk tantangan tersebut karena kami yakin bahwa kami tidak akan
mengambil, resiko misalnya dengan jalan bermalas malasan yang pada akhirnya tidak
membuahkan hasil yang tidak di harapkan.
Telah lama kita bergaul. Telah cukup banyak yang bisa kita rasa dan kerjakan selama
ini di sekolah kita tercintah. Tentu banyak yang tidak atau kurang berkenang di hati bapak
ibu guru dan adik-adik yang kami banggakan. Untuk itu sebagai manusia biasa yang tak
luput dari kesalahan, maafkanlah kami, sehingga dengan demikian kami tidak membawa
beban hati, kami akan merasa lebih lapang memikirkan berbagai soal yang di jumpai pada
Ujian nanti.
Kami mohon dari jauh nanti bapak ibu guru dan adi-adik sekalian mendo’akan
kami,semoga tiada arah yang mengganggu, tiada halangan yang melintang sehingga
semuanya sukses dalam kemudahan dan di jauhkan senantiasa dari kesukaran. Semoga kami
senantiasa dalam lindungan tuhan, sehingga pada saatnya ujian kami senantiasa dalam
keadaan sehat walafiat.

Melalui kesempatan ini, izinkanlah saya memohon maaf yang sedalam-dalamnya


apabila ada hal-hal yang mungkin kurang berkenan di hati bapak ibu guru dan rekan-rekan
dan adik-adik sekalian. Selamat berjuang, selamat menempuh ujian, semoga sukses
semuanya. Dan saya akhiri dengan ucapan. Terimah kasih.

Assalamu Alaikum Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai