Anda di halaman 1dari 3

TUGAS TIK

NAMA : MARIA L. M.
BALUN
KELAS : XIIPA3

SMAN I LARANTUKA
2010
DOMAIN

Nama domain adalah sebuah label identifikasi yang mendefinisikan wilayah otonomi
administrasi, wewenang, atau kontrol di Internet, berdasarkan “Sistem Nama Domain” (DNS).
Nama domain berfungsi untuk mempermudah pengguna di internet pada saat melakukan akses
ke server, selain juga dipakai untuk mengingat nama server yang dikunjungi tanpa harus
mengenal deretan angka yang rumit yang dikenal sebagai IP address. Contohnya adalah, misal
sebuah jaringan internet atau nama server tersebut adalah 111.111.111.111, maka dengan domain
kita bisa mudah menghafalnya menjadi barisan nama tertentu, misal :
www.example.com.Contoh :
Seperti contoh, semisalnya Dream Projects mempunyai IP server 196.168.xxx.xxx jika tanpa
nama domain, maka setiap customer / user Dream Projects harus mengakses IP 196.168.xxx.xxx.
Dapat dibayangkan betapa rumitnya jika harus mengakses banyak website dalam satu hari.
Dengan nama domain inilah user dapat terbantu mengingat dengan cepat website yang ingin
dituju. Sehingga user tidak perlu menghafal setiap IP Address website yang ingin dikunjungi.
Lebih mudah mana mengingat nama dibanding menghafal angka? Pasti jawabannya menghafal
nama lebih mudah. Nama domain akan diakhiri oleh TLD ( Top Level Domain ) sehingga akan
menjadi seperti ini www.namadomainanda.com, akhiran TLD seperti .com dapat disesuaikan
dengan isi dari website.

TLD ( Top Level Domain )


TLD atau Top Level Domain adalah sebuah sistem hiraki nama domain dari internet yang
mengatur level tertinggi dari sebuah nama domain. Sebagai contoh, www.example.com adalah
level tertinggi dari domain .com. Dan masih banyak lagi TLD yang dapat digunakan sebagai
nama domain seperti .net, .org, .info, .gov, .mil, dll.

Fungsi TLD
Fungsi dari TLD adalah melambangkan atau mewakilkan nama domain sebagai mana fungsinya.
Berikut ini adalah beberapa contoh penggunaan nama domain sesuai dengan fungsinya :

Nama Domain Kepanjangan Fungsi


.com Commercial Digunakan untuk website yang bersifat komersial
.net Network Digunakan untuk group atau kelompok usaha sejenis
.org Organisasi Digunakan untuk website-website organisasi
Digunakan untuk website yang biasanya memberikan informasi-
.info Information
informasi seperti berita ataupun hotnews.
.gov Government Digunakan untuk website pemerintah atau institusi pemerintahan
.mil Militer Digunakan untuk website militer seperti ABRI / TNI
.asia ASIA Digunakan untuk website dengan zona asia seperti Indonesia
.us United State Digunakan untuk website dengan Negara United State
Dan masih banyak lagi nama domain yang dapat Anda gunakan, dan dapat disesuaikan dengan
kebutuhan.

Anda mungkin juga menyukai