Anda di halaman 1dari 3

MEMBUAT TOMBOL

Tombol pada macromedia flash, bisa berupa teks, obyek yang telah diconvert menjadi button.
Tombol ini mempunyai 4 posisi yaitu Up, Over, Down dan Hit.
Up posisi / bentuk tombol awal atau posisi tombol pertama kali dibuat
Over posisi / bentuk tombol saat tombol tersebut disentuh.
Down posisi / bentuk tombol saat tombol tersebut ditekan.
Hit posisi saat tombol dilepas.
Langkah-langkah yang dilakukan adalah sebagai berikut :
- Buka dokumen baru
- Buat obyek yang akan dijadikan tombol misalnya lingkaran.
- Convert obyek dengan cara tekan F8 pilih Button
Untuk melihat posisi tombol tersebut dilakukan dengan cara double click tombol tersebut.

Contoh 1
Membuat lingkaran merah menjadi kuning saat disentuh dan menjadi hijau saat ditekan,
langkahnya adalah :
- Buat lingkaran merah, convert to symbol pilih button
- Double Click tombol tersebut sehingga
muncul tampilan berikut :

- Tekan F6 pada posisi over, rubah lingkaran menjadi kuning


- Tekan F6 pada posisi down, rubah lingkaran menjadi hijau.
- Tekan F6 atau F5 pada posisi hit.
- Tekan untuk keluar.
- Tekan Ctrl + Enter untuk melihat hasilnya, sentuh dan tekanlah pada tombol tersebut.
Contoh 2 :
Membuat tombol kotak berubah menjadi lingkaran saat disentuh dan menjadi segitiga saat
ditekan.
Langkahnya adalah :
- Buat kotak, convert menjadi tombol.
- Lakukan double click pada tombol tersebut.
- Tekan F6 pada posisi Over, ganti obyek menjadi Lingkaran
- Tekan F6 pada posisi Down, ganti obyek menjadi segitiga.
- Tekan F6 / F5 pada posisi Hit
- Klik panah biru untuk keluar.
- Tekan Ctrl + Enter untuk melihat hasilnya.

Contoh 3 :
Membuat tombol kotak dengan teks kotak di sampingnya, berubah menjadi lingkaran dengan
teks lingkaran saat disentuh dan menjadi segitiga dengan teks segitiga di sampingnya saat
ditekan.
Langkahnya adalah :
- Buat kotak, convert menjadi tombol.
- Lakukan double click pada tombol tersebut.
- Tambahkan layer baru. Pada posisi up buat teks “kotak” di samping obyek
- Tekan F6 pada posisi Over kedua layer, ganti obyek menjadi Lingkaran dan ganti teks
menjadi lingkaran.
- Tekan F6 pada posisi Down kedua layer, ganti obyek menjadi segitiga dan ganti teks
menjadi segitiga.
- Tekan F6 / F5 pada posisi Hit pada kedua Layer.
- Klik panah biru untuk keluar.
- Tekan Ctrl + Enter untuk melihat hasilnya.

Contoh 4 :
Membuat tombol lingkaran menjadi semakin besar saat disentuh.
Langkahnya adalah :
- Buat lingkaran, convert menjadi tombol.
- Lakukan double click pada tombol tersebut.
- Tekan F6 pada semua posisi.
- Pada posisi Over, convert obyek menjadi Movie clip.
- Lakukan double click pada movie tersebut, Tekan F6 pada frame 40 dan perbesar
lingkaran. Lakukan create motion tween.

- Klik panah biru untuk keluar, dan ulangi sekali lagi.


- Tekan Ctrl + Enter untuk melihat hasilnya.

Anda mungkin juga menyukai