Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL SKRIPSI

ANALISIS DAN PEMASANGAN VSAT STABILIZED ANTENNA SYSTEM


DIATAS KAPAL PELNI UNTUK APLIKASI GSM TELKOMSEL

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Teknik Pada Jurusan Teknik
Elektro Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Disusun oleh : Budi Harto


NPM: 0470020035

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK TELEKOMUNIKASI
UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 JAKARTA
2009
Kepada Yth,
Bapak Ketua Jurusan Universitas Teknik Elektro
Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta
Di
Jakarta

Dengan hormat,
dengan ini saya :

Nama : Budi Harto


NIM : 0470020035
Jurusan : Teknik Elektro

Mengajukan proposal skripsi kepada bapak untuk disetujui, adapun judul yang saya ajukan
adalah :

ANALISIS DAN PEMASANGAN VSAT STABILIZED ANTENNA SYSTEM


DIATAS KAPAL PELNI UNTUK APLIKASI GSM TELKOMSEL

Demikian surat pengajuan saya, atas perhatian bapak saya ucapkan terima kasih.

Jakarta, 13 Desember 2009


Yang mengajukan,

Budi Harto
NPM : 0470020035
PROPOSAL SKRIPSI

1.1 LATAR BELAKANG

Perkembangan teknologi saat ini sangatlah pesat, sebagai negara yang secara geografis
terbentang paling panjang di khatulistiwa, Indonesia memiliki posisi geografis yang unik
yang tidak dimiliki oleh negara lain, khususnya untuk teknologi satelite. Sehingga
pengembangan teknologi sistem komunikasi satelit sangat dibutuhkan bagi Negara kepulauan
Indonesia. Satelite yang saya maksudkan disini adalah wahana angkasa yang ditempatkan
manusia di angkasa untuk keperluan tertentu, khususnya telekomunikasi, selain broadcasting
dan penginderaan jauh.

Dengan adanya sistem komunikasi satelite, maka semakin memungkinkan untuk menerima
suatu panggilan dimana saja dengan menggunakan suatu perangkat mobile receiver. Tak
banyak yang tahu bahwa bersinarnya industri seluler dalam beberapa tahun terakhir ini tak
lepas dari jasa satelite sebagai tulang punggung atau backbone-nya, yang dalam hal ini
diterapkan pada kapal bergerak (Pelni) sebagai solusinya, dalam dunia telekomunikasi seperti
yang berada di daerah laut lepas yang letaknya jauh dari daratan aplikasi sarana
telekomunikasi selluler mengalami blank spot area, hal dikarenakan jangaukan signal
komunikasi GSM yang dipancarkan melalui BTS dari darat tidak dapat mengcover atau
melayani kebutuhan penumpang untuk berkomunikasi apabila kapal bergerak berlayar di
perairan laut lepas.

Aplikasi layanan GSM di atas kapal bergerak (Pelni) merupakan salah satu jasa komunikasi
bergerak yang dapat diberikan melalui teknologi satelit. Pada saat ini fasilitas komunikasi
diatas kapal Pelni untuk kepentingan umum belum tersedia, dengan adanya fasilitas ini
penumpang kapal dapat melakukan komunikasi selama di perjalanan laut. Dari sisi teknis,
aplikasi ini mempunyai tingkat kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan dengan jasa
komunikasi yang tidak bergerak, baik dari sisi perancangan, pemasangan, operasi dan
pemeliharaan. Teknologi satelit yang akan digunakan untuk aplikasi ini adalah VSAT (Very
Small Aperture Terminal). VSAT merupakan pengembangan teknologi Telekomunikasi untuk
membentuk jaringan antar terminal melalui satelit. Tugas akhir ini membahas analisis
pemasangan, antenna tracking dan link, konfigurasi jaringan, serta kualitas layanan aplikasi
GSM yang di hasilkan.
1.2 IDENTIFIKASI MASALAH

Dari latar belakang diatas menimbulkan permasalahan sebagai berikut: yaitu bagaimana cara
pemasangan jaringan infrastruktur untuk stabilized antenna tracking VSAT pada outdor diatas
deck roof top kapal Pelni yang bergerak dalam waktu yang seefisien mungkin, bagaimana
cara penentuan pemasangan jaringan infrasturktur BTS pada bagian deck-deck kapal dititik
lokasi yang baik, Bagaimana cara mengatasi kebutuhan power konsumsi yang dibutuhkan
agar dapat beroperasi setiap waktu dan meminimalisir besaran nilai grounding yang umumnya
tinggi pada kapal agar perangkat mampu bertahan lama, Bagaimana cara meningkatkan dan
mendapatkan settingan configurasi parameter VSAT dan BTS yang saling terintegrasi agar
menghasilkan kualitas yang baik bagi penumpang yang jumlahnya cukup banyak.

1.3 BATASAN MASALAH

Seperti disebutkan sebelumnya, agar dalam pengerjaan Tugas Akhir ini didapatkan hasil yang
optimal dan untuk mengindari meluasnya materi yang dibahas, maka masalah akan dibatasi
sebagai berikut.
1. Sistem komunikasi hanya difokuskan pada bahasan media satelite yang
berteknologi VSAT dengan menggunakan stabilzed antenna system auto tracking
sebagai remote station.

2. Adapun teknologi VSAT dalam bahasan Tugas Akhir ini menggunakan


product equipment HNS (Hughes Networking System) dan antenna seatel 9597-B.

3. Sistem navigasi pada kapal dianggap sudah dilengkap dengan gyro compass
connection sebagai pendukung equipment stabilized antenna auto tracking yang
merupakan bagian penting dalam perjalanan pelayaran kapal. Adapun kapal yang
dimaksud adalah kapal penumpang angkutan umum (milik pelni).

4. Integrasi aktivasi parameter baik antara BTS dengan modem VSAT dan BSC
hanya dapat diconfigurasi atau dilakukan melalui HUB stations diluar akses remote
station dan dibahas secara terbatas, tidak menyeluruh oleh sebab security prosedure
access permit.
1.4 TUJUAN PENELITIAN

Adapun tujuan dari tugas akhir ini adalah:


1. Menganalisa kualitas kinerja teknologi sistem komunikasi satelite, yaitu vsat
stabilized antenna system dan selluler yang saling interworking dan sinergis.
2. Menganalisa kualitas aplikasi layanan GSM yang diimplemetasikan pada kapal Pelni.
3. Mendapatkan solusi baru dalam configurasi parameter sebagai upaya peningkatan
kualitas vsat stabilized antenna system dan aplikasi layanan GSM dalam beberapa
macam permasalahannya dalam sudut pandang teknis.

1.5 METODE PENULISAN

Langkah yang akan ditempuh dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini sbb:
1. Studi Literatur
a) Membaca buku studi literature tentang sistem komunikasi satelite VSAT.
b) Pencarian dan pengumpulan literatur-literatur dan kajian-kajian yang
berkaitan dengan masalah-masalah yang ada pada Tugas Akhir ini diantaranya
tentang komunikasi satelite, teknologi vsat, sistem selular, baik berupa artikel,
buku referensi, internet, dan sumber-sumber lain yang berhubungan dengan
masalah Tugas Akhir.
c) Pengumpulan data-data dan spesifikasi sistem yang diperlukan berkaitan
dengan masalah Tugas Akhir.
2. Studi Lapangan
a) Mencari informasi dengan cara bertanya kepada pihak yang terlibat dalam
masalah Tugas Akhir.
b) Melakukan observasi kunjungan atau melibatkan diri pada objek yang
dijadikan penelitian dalam masalah Tugas Akhir.
c) Melakukan pendokumentasian atau pengumpulan data teknis yang dianggap
penting untuk Tugas Akhir.
1.6 SISTEMATIKA PENULISAN

Sistematika dalam penyusunan tugas akhir ini adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini dibahas mengenai latar belakang masalah, identifikasi

masalah, pembatasan masalah, tujuan penelitian, metode penelitian

dan sistematika penulisan dari tugas akhir.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Pada bab ini menjelaskan paparan umum tentang konsep dasar sistem

komunikasi satelit vsat meliputi outdoor dan indoor unit beserta

pemodelan link parameter keunggulan dan kekurangannya serta

konsep dasar teknologi selluler.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pada bab ini dipaparkan prosedur penelitian dan pengumpulan data


sebagai penunjang proses pemasangan bagian-bagian infrastruktur
vsat stabilized antenna system, power, BTS, dan pemodelan link
configurasi, waktu dan tempat penelitian, peralatan, maupun block
diagram yang digunakan dalam merealisasikan sistem yang akan
dibangun.
BAB IV ANALISA DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan membahas masalah pada system yang sudah
diimplementasikan dengan bantuan studi literature, scenario dari
perusahaan-perusahaan telekomunikasi terkait, dan juga sumber-
sumber yang ada. Membahas hasil analisa, proses jalannya
komunikasi pada tiap-tiap interkoneksi diatas kapal melalui vsat
stabilized antenna system dilanjutkan dengan analisa performansi
hasil pengukuran atau pengamatan.
BAB V PENUTUP

Pada bab ini berisi kesimpulan dan Saran dari Tugas Akhir yang

dibuat.

Anda mungkin juga menyukai