Anda di halaman 1dari 2

Biografi Elvis Presley

Elvis Aron Presley lahir 8 Januari 1935 di Tupelo, Mississippi adalah


seorang penyanyi rock 'n' roll legendaris Amerika Serikat. Elvis juga
dikenal dengan "The King" dan "The King of Rock 'n' Roll". Selain
penyanyi, The King adalah seorang produser musik dan aktor. Berkat
lagu-lagunya yang memadukan irama rock 'n' roll dengan lagu-lagu
ballad, dunia rock 'n' roll memperoleh fondasi komersial yang selanjutnya
dapat dikembangkan musisi rock 'n' roll penerusnya.

Pada masa kejayaannya, konser-konser Elvis dihadiri penggemarnya


(kebanyakan remaja) dalam jumlah yang sangat besar. Gaya, sifat, serta
cara berpakaiannya menjadi simbol bagi musik rock 'n' roll dan banyak
ditiru penggemarnya. Bahkan 4000 remaja Inggris menahbiskan Elvis
sebagai raja trendsetter tata rambut sepanjang zaman.

Awal perkenalan Elvis dengan dunia rekaman di mulai saat musim panas
1953. Elvis membayar US$3,98 untuk merekam dua buah lagu di
perusahaan Sun Studios sebagai hadiah ulang tahun bagi ibunya. Pendiri
Sun, Sam Phillips, tertarik pada suaranya dan memanggilnya pada Juni
1954 untuk mengisi posisi penyanyi ballad yang sedang kosong.

Tahun 1956 merupakan awal karir Elvis sebagai penyanyi profesional.


Tanggal 27 Januari Elvis merilis single pertamanya Heartbreak Hotel,
dibawah label RCA Victor Records. Tanggal 23 Maret, RCA merilis album
pertama Elvis , bertajuk: ELVIS PRESLEY.

Pada tahun yang sama, 16 November, film pertama Elvis, LOVE ME


TENDER, diluncurkan. Film ini menuai banyak kritik, namun mendapat
angka penjualan yang sangat baik. Secara keseluruhan Elvis tampil dalam
31 judul film.

Hasil penjualan album perdana Elvis meledak menjelang akhir 1950-an


dengan hit-hitnya, antara lain All Shook Up, (Let me be your) Teddy Bear
dan I Need Your Love Tonight. Meskipun demikian, banyak kritikus tidak
terkesan. Selain itu, penampilan Elvis di panggung banyak menuai kritik,
karena dianggap sebagai pornografi.

Bulan Desember 1957, Elvis dipanggil untuk ikut tugas militer dengan
Angkatan Bersenjata AS. Ia resmi masuk Angkatan Bersenjata pada 24
Maret 1958, kemudian ditugaskan di Jerman, dan dilepastugaskan
dengan hormat dua tahun kemudian.

Sekembalinya dari wajib militer, karir musiknya sempat meredup akibat


"diganggu" profesi lainnya sebagai aktor dan hilangnya peranan dia dalam
memilih jenis lagu yang ia mainkan. Selain itu, terjadi kebangkitan musik
Britania/Inggris (British Invasion; The Beatles, The Rolling Stones, dan
lain-lain).

Elvis melakukan comeback, yang sukses melalui penampilan televisi pada


3 Desember 1968 berjudul '68 Comeback Special. Karir musiknya kembali
bersinar setelah ia mendapatkan kesempatan dalam acara tersebut untuk
bermain dalam jalur yang paling ia sukai, rock 'n' roll.

Pada tahun berikutnya, Elvis memulai penampilan live yang laris di


berbagai tempat, diawali dari Las Vegas dan berlanjut negara-negara
bagian lainnya di Amerika Serikat. Antara tahun 1969 dan 1977, The King
of Rock 'n' Roll tampil dalam 1.000 acara yang tiketnya terjual habis.

Akibat kecanduan obat-obat dokter seperti obat tidur, kesehatan dan


penampilannya mengalami penurunan sekitar pertengahan 1970-an. The
King tampil untuk terakhir kalinya dalam sebuah konser di Market Square
Arena di Indianapolis, Indiana tanggal 26 Juni 1977.

Pada 16 Agustus 1977, Elvis ditemukan meninggal dunia di rumahnya di


Graceland, Memphis akibat serangan jantung. Saat itu ia berusia 42
tahun. penyebab kematiannya hampir sama dengan Michael jackson yang
meninggal akibat serangan jantung.

Anda mungkin juga menyukai