MODUL 3-Fix

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 7

MODUL 3

STRING

A. TUJUAN
1. Mengenal beberapa properti dari string
2. Memisahkan dan menggabungkan string

B. PETUNJUK

1. Awali setiap aktivitas dengan doa, semoga berkah dan mendapat kemudahan.
2. Pahami tujuan, dasar teori, dan latihan-latihan praktikum dengan baik dan benar.
3. Kerjakan tugas-tugas praktikum dengan baik, sabar, dan jujur.
4. Tanyakan kepada asisten/dosen apabila ada hal-hal yang kurang jelas.

C. DASAR TEORI
Visual basic menyediakan beberapa fungsi yang dapat kita gunakan untuk mengolah
nilai string. Karena fungsi pengolah string yang dimiliki VB sangat banyak, disini hanya
akan dibahas tentang beberapa fungsi string saja yang sering digunakan dalam kehidupan
sehari-hari.
o Length
Fungsi length berguna untuk menghitung jumlah karakter. Fungsi ini dapat
menghitung jumlah karakter dalam variabel untuk kemudian disimpan dalam
variabel jumlah. Fungsi Length akan mengembalikan hasilnya dalam format angka,
sehingga kita harus menyimpannya dalam tipe data berjenis angka juga seperti
dalam contoh berikut yang memiliki tipe data integer. Misalnya:
Kata = “Visual Basic 2008”
Jumlah = Length (kata)
‘ jumlah : 17 karakter

o ToUpper dan ToLower


Fungsi ToUpper digunakan untuk mengubah string menjadi huruf besar (Upper
Case). Sedangkan fungsi ToLower digunakan untuk mengubah string menjadi
huruf kecil (Lower Case). Misal:
Dim myName As String = “Visual Basic”
txtTampil.Text = myName.ToUpper()

maka hasil yang akan ditampilkan pada textbox adalah VISUAL BASIC
o Left (x, n) : mengambil n karakter di sebelah kiri suatu string
s= Microsoft.VisualBasic.Left(“Aku Bisa”,3) ‘nilai s = “Aku”

o Right (x, n) : mengambil n karakter di sebelah kanan suatu string


s = Microsoft.VisualBasic.Right(“Aku Bisa”,3) ‘nilai s = “isa”

o Trim (x): menghilangkan spasi kosong di awal dan akhir suatu string
s = Trim(“ Aku Bisa ”) ‘nilai s = “Aku Bisa”

o Ltrim (x) : menghilangkan spasi kosong di awal suatu string


s = Ltrim(“ Aku Bisa ”) ‘nilai s = “Aku Bisa ”

o Rtrim(x) : menghilangkan spasi kosong di akhir suatu string


s = Rtrim(“ Aku Bisa ”) ‘nilai s = “ Aku Bisa”

o Space(n) , digunakan untuk membuat karakter spasi sebanyak n. Contoh:


s = Space(10) , maka nilai s adalah " "

o Mid(x,m,n) , digunakan untuk mengambil karakter dari string x yang dimulai dari
karakter ke m sebanyak n. Contoh:
s = Mid("Aku Bisa", 2, 2) ‘maka nilai s adalah "ku"

o Replace : mengganti karakter tertentu dengan sebuah karakter lain


Nilai awal = “Any String”
Nilai akhir = Replace (nilai awal,“string yang akan diganti”, “string
pengganti”)

o InStr(x,n) , digunakan untuk mengetahui posisi karakter n didalam string x.


s = InStr("Aku Bisa", "u") ‘maka nilai s adalah 3

o Split(x,n)(i) , digunakan untuk memecah string x berdasarkan karakter n


dengan penomoran i.
s = Split("Kuda,Kerbau,Sapi,Kambing,Macan", ",")(0) , maka nilai s adalah "Kuda"
s = Split("Kuda,Kerbau,Sapi,Kambing,Macan", ",")(1) , maka nilai s adalah "Kerbau"
s = Split("Kuda,Kerbau,Sapi,Kambing,Macan", ",")(4) , maka nilai s adalah "Macan"

o SubString : memotong string dari karakter ke-n sebanyak n. Misalnya:


Dim myName As String = “Visual Basic”
txtTampil.Text = myName.Substring(1,7)

maka akan tampil kata “Basic” pada textbox.


D. LATIHAN
1. Pengenalan String
a. Buat project baru dengan nama String-1
b. Tambahkan kotrol dengan properti sebagai berikut:
Toolbox Properti Nilai
Form1 Text String
StartPosition CenterScreen
Label1 Text Input Kata 1
Label2 Text Input Kata 2
Label3 Text Input Kata 3
TextBox1 Name txtInput1
TextBox2 Name txtInput2
TextBox3 Name txtInput3
TextBox3 Name txtOutput
Button Name btnProses
Text Proses

c. Atur agar tampilannya seperti gambar berikut:

d. Tambahkan Event Click pada Button Proses dan tambahkan script berikut:
2. Mengenal Properti String
Untuk mengenal beberapa properti dari string pada visual basic lakukan latihan
sebagai berikut:
a. Buat sebuah project baru dengan nama String-2
b. Tambahkan kontrol button, textbox, dan listbox dengan properti sebagai berikut:
Toolbox Properti Nilai
Form1 Text Mengenal String
StartPosition CenterScreen
Label1 Name lblInput
Text Input String
Label2 Name lblHasil
Text Hasil
TextBox1 Name txtInput
ListBox Name listHasil
Button Name btnProses
Text Proses

c. Atur agar tampilannya seperti gambar berikut:


d. Tambahkan Even Click pada Button
e. Tambahkan Script sebagai berikut:

f. Jalankan program dan amati hasilnya

3. Memisahkan dan menggabungkan String


a. Buat project baru dengan nama String-2
b. Buatlah tampilan seperti gambar berikut:
c. Atur properti-nya sebagai berikut:
ToolBox Properti Nilai
Form1 Text Belajar String
SartPosition CenterScreen
Label1 Name lblKata
Text Input Kata (dua kata)
TextBox1 Name txtKata
Button1 Name btnProses
Text Proses
ListBox1 Name listHasil

d. Tambahkan event klik pada button proses


e. Tambahkan script berikut
E. TUGAS PRAKTIKUM
1. Buatlah sebuah project yang mengandung minimal 3 fungsi string sesuai dengan
kreasi anda.
2. Buat sebuah project seperti pada latihan dua. Tambahkan beberapa baris dalam listbox
yang menampilkan masing masing karakter pada index huruf ke 1, 3, 5, 7
(misal: Input String = pendtium. Maka karakter yang ditampilkan adalah: p, n, t, u)

F. TUGAS RUMAH
1. Buatlah sebuah project yang mengandung minimal 5 fungsi string sesuai dengan
kreasi anda.
2. Program pada latihan tiga hanya menerima input dua kata. Buatlah sebuah project
baru seperti program pada latihan tiga yang bisa menerima input lebih dari dua kata
dan dapat menghilangkan spasi yang tidak diperlukan di depan dan belakang kata.

Anda mungkin juga menyukai