Anda di halaman 1dari 2

Puisi

NYANYIAN KAMI

Gegap gempita membahana


Mengguruh riuh mengguntur
Menggertakkan jiwa tidur
Menyentak memberontak
Membayu menderu-deru
Demikian nyanyi proklamasimu

65 tahun telah berlalu


Tanah airmata tanah tumpah dukaku
Mata air airmata kami
Airmata tanah air kami
Di sinilah kini kami berdiri
Menyanyikan airmata kami

di balik gembur subur tanahmu


kami simpan sayatan perih kami
di balik ribuan gedung megah pencakar langitmu
kami coba sembunyikan derita kami

Kami rakyat
Rakyat adalah kita
Jutaan tangan yang mengayun dalam karya
Meskipun di tengah guruh riuh banjir mengguntur
di tengah lautan hujan lahar lumpur
Ada semangat yang tak pernah luntur

Rakyat ialah kita


Puisi kaya makna di wajah semesta
Jutaan tangan mengayun bersama
Teriring nyanyian sanubari membahana
Bangunlah Indonesiaku! Bangunlah!
Bangunlah seluruh bangsa Indonesia!
Hadapi tantangan dan cobaan
Raihlah cita-cita yang mulia
Indonesia makmur dan sentosa
Jangan berbaring terpekur
Mari bangunkan jiwa bangsa yang tidur
Ayo nyanyikan Proklamasi Kemerdekaan kembali !
Mari songsong hari esok makmur sejahtera...

Oleh :
I Dewa Ayu Satria Dewi
XII IPA 1
SMA Negeri 1 Semarapura
Jalan Flamboyan No. 63, Semarapura 80714
Klungkung - Bali

Anda mungkin juga menyukai