Anda di halaman 1dari 2

Teknik FIA (Flow Injection Analysis) atau sistem mengalir adalah salah satu teknik

analisis
dalam penentuan krom (VI). Dispersi merupakan dasar FIA yang berhubungan dengan
kecepatan
alir dan perlu dikaji karena mempengaruhi sinyal analitik. Selain itu pemasangan
integrator
sebagai perekam dan pengolah data sinyal analitik diperlukan guna penghitungan luas
puncak
absorbansi terhadap waktu karena tingkat ketelitiannya yang lebih baik. Penelitian ini
bertujuan
untuk mempelajari pengaruh kecepatan alir terhadap dispersi dan menentukan kadar
krom (VI)
dalam sampel.

Pengukuran kuantitatif dalam kimia analitik secara umum dibedakan menjadi


potensiometri (berdasarkan potensial sel) dan voltammetri (berdasarkan arus sel).
(Rouessac 2007) Potensiometri adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan
pengukuran potensial atau voltage dari suatu sel elektrokimia yang terdiri dari elektroda
dan larutan. Larutan tersebut berisi komponen utama yang mempunyai kemampuan
mengion.(Harvey 2000) Dasar metode potensiometri adalah membuat sel elektrik dari
analat suatu larutan sehingga perbedaan potensial sel tersebut berkaitan dengan
konsentrasi larutan.(Rouessac 2007)

Metode potensiometri memerlukan setidaknya dua macam elektroda, yaitu


elektroda referensi eksternal yang memiliki potensial konstan dan elektroda selektif ion
atau biasa disebut juga elektroda referensi internal yang digunakan untuk pengukuran dan
dipisahkan dari larutan oleh suatu membran.(Wang 2001) Elektroda yang dipakai pada
percobaan adalah elektroda membran gelas yang digunakan pada potensiometer.
Elektrodanya adalah Ag-AgCl yang dirancang sebaik mungkin sehingga voltage hanya
bergantung pada konsentrasi ion H+ yang terletak di luar tabung elektroda.

Anda mungkin juga menyukai