Anda di halaman 1dari 2

UPAYA GURU DALAM MELIBATKAN SISWA DALAM

PEMBELAJARAN MATEMATIKA
Oleh : Mansur,S.Pd.
( Guru SMP NEG. 2 Pangsid )

Hakekat pendidikan matematika pada prinsipnya membantu peserta didik agar berpikir kritis,
bernalar efektif, efisien, bersikap ilmiah, disiplin, bertanggung jawab, berjiwa keteladanan, percaya diri disertai
dengan iman dan takwa. Karena itu, tugas guru matematika adalah membantu peserta didik agar memahami dan
menghayati prinsip dan nilai matematika, sehingga tumbuh daya nalar, berpikir logis, sistematik, kritis, kreatif, cerdas,
mencintai keindahan, bersikap terbuka, dan rasa ingin tahu.
Mungkin diantara kita sesame guru matematika selalu berpikir kenapa siswa kurang senang dengan pelajaran
matematika, dibandingkan dengan pelajaran lain misalnya matapelajaran penjaskes atau kesenian yang sangat
disenangi siswa, terbukti siswa yang sering bolos saja kalau matapelajaran pesjaskes pasti ada ( tidak bolos
).Pertanyaan muncul lagi apakah penyebab dari semua itu? Apakah dari faktor guru ataukah faktor siswa
sendiri.Untuk mencari jawabannya saya mencoba memberikan upaya sehingga guru mau melibatkan diri dalam
pelajaran matematika
Salah satu upaya yang dapat dilakukan sebagai tahap
pertama adalah menjalin hubungan dengan peserta didik
melalui komunikasi yang baik.Dengan berusaha untuk mengenal
lebih jauh siapa peserta didik yang kita hadapi, hal ini
berdasarkan pengalaman dapat melalui beberapa pertanyaan
yang diajukan guru ternyata mampu menjembatani keinginan
seperti apa yang mereka harapkan dalam proses pembelajaran
matematika.
Perasaan ingin dihargai, diakui keberadaannya
merupakan hal yang mendominasi keinginan siswa. Artinya
selama ini siswa merasa kurang diakui keberadaannya ketika
proses pembelajaran berlangsung, dan berarti pula bahwa guru terlalu mendominasi kelas ketika proses
pembelajaran berlangsung.
Berangkat dari informasi yang diperoleh secara langsung dari siswa,maka perubahan model pembelajaranpun sedikit
demi sedikit dilakukan,dan ternyata apa yang didapatkan sesuatu yang cukup mengagumkan.Keterlibatan dan
antusias belajar siswa meningkat ketika guru tidak lagi mendominasi pembelajaran,tidak lagi mencekoki peserta didik
dengan pembelajaran melalui ceramah.
Dari pengalaman tersebut,menunjukkan bahwa rendahnya minat dan peran serta peserta didik bukan hanya karena
pandangan mereka terhadap bidang studi matematika adalah bidang studi yang sulit dipelajari,melainkan sikap dan
kreativitas guru yang harus terus ditingkatkan.
Bagaimana guru mampu memasuki dunia mereka,bagaimana guru merancang pembelajaran matematika yang sesuai
dengan kondisi perkembangan psikologis mereka, merupakan hal yang sangat penting diketahui guru untuk dapat
membelajarkan siswa.
Guru juga harus mampu merancang suasana kelas yang kondusif untuk siswa melakukan pembelajaran, disini sikap
guru, keteladan guru turut menentukan sejauhmana siswa akan
berpartisipasi dalam proses pembelajaran. Karena
sesungguhnya motivasi guru dalam pembelajaran akan
menjadi salah satu pendorong berkembangnya minat siswa
dalam pembelajaran. Saat ini,
yang harus diperhatikan guru adalah bagaimana membuat
siswa mampu belajar bukan lagi bagaimana guru
mengajar,karena pengajaran yang dilaksanakan bukan
hanya sekedar transfer ilmu,tetapi lebih dari
itu,bagaimana kemampuan peserta didik dapat
berkembang secara optimal,Sehingga guru harus mampu menjadi fasilitator,motivator dan distributor dalam proses
pembelajaran.
Dengan demikian,keterampilan ,pengetahuan ,kreatifitas dan sikap inovatif guru dalam merancang pembelajaran
harus senantiasa ditingkatkan demi tercapainya tujuan pembelajaran yang diharapkan,dan demi tercapainya
kompetensi yang telah ditetapkan dalam kurikulum.
Ini hanya sebagian kecil upaya yang harus dilakukan guru bagaimana siswa mau melibatkan diri dalam pelajaran
matematika, maupun matapelajaran lain. Ada upaya lain silahkan dilakukan, yang pasti kita inginkan semua adalah
bagaimana siswa mau belajar matematika sehingga akhirnya matapelajaran matematika semakin disenangi oleh
siswa.
www.lamansure.blogspot.com

Anda mungkin juga menyukai