Anda di halaman 1dari 1

Dear radio Jepang.

“Berikut ini adalah laporan penerimaan siaran radio Jepang NHK World, siaran bahasa
Indonesia yang saya terima dari Radio Trijaya Surabaya pada gelombang 104,7 Mhz
pada pukul 21.00 WIB.
Berdasarkan pengamatan saya selama ini, untuk daya pemancarannya dapat
dikatakan sudah cukup baik. Hal ini dibuktikan dengan suara noise yang meskipun masih
dapat terdengar tetapi tidak cukup mengganggu kejelasan dari segi penerimaan suara.
Namun yang perlu diperhatikan adalah bahwa suara ini membuat suara penyiar kelihatan
menjadi lemah sehingga volume radio mesti dinaikkan sedikit. Selain itu, untuk jenis
gangguan yang lain, yang cukup mengganggu terkadang adalah suara berisik (seperti saat
kita sedang mengganti frekuensi radio) yang muncul secara tiba-tiba. Untungnya,
berdasarkan pengamatan saya selama ini, hal ini tidaklah terjadi setiap hari dan hanya
terjadi dalam rentang waktu yang tidak relatif lama. Selain itu, tidak ada gangguan lain
lagi yang cukup berarti.

Oleh karena itu, maka secara keseluruhan, dapat saya disimpulkan bahwa,
Untuk penerimaan siaran sudah berada pada tingkatan yang cukup baik. Hanya saja yang
perlu saya komentari adalah pada sudut teknis penyiarannya. Untuk radio Trijaya,
terkadang penyiaran siaran radio Jepang NHK World sedikit terlambat dari jadwal yang
telah ditentukan.Sehingga pada saat itu, kita langsung menerima siaran radio tersebut
pada tengah-tengah berita. Ada kesan terpotong. Begitupun juga pada akhir acara,
terkadang lagu ending yang menjadi penutup dari siaran radio Jepang ini juga terpotong
(tidak sampai selesai diputar dampai habis).”
.
Ini saja yang mungkin bisa saya sampaikan.
Sekian laporan monitoring dari saya. Terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai