Anda di halaman 1dari 2

Memulai Belajar Database Dengan OracleXE

Posted on 26/03/2010 by Habibi

Kemarin ada temen yang tanya tentang bagaimana memulai belajar database. Aku jawab aja kita
harus berawal dari perintah-perintah SQL. Apa itu perintah SQL dan mengapa harus perintah
SQL? Sebenarnya sih ini bukan harus, tapi emang mau nggak mau kita harus mengerti dan tahu,
walapun cuma dikit (karena saya juga cuma tahu dikit hehe ). Okey deh, kita akan belajar
bersama-sama. Karena kita asumsikan bahwa kita masih awam di dunia database, kita pakai aja
software Database Oracle Databse Express Edition yang notabene gratisss!! (orang Indonesia
kan sukanya gratis hehe). Untuk memulai Install dulu Oracle XE nya dan jangan lupa untuk
mencatat password saat instalasi (user: system password: abc, misalnya) dan kita lanjut ke
tahapan berikutnya.

Langkah pertama jalankan SQL Command Line, dengan cara klik start>all programs>Oracle
Database 10g XE> Run SQL Command Line, setelah itu kita coba masuk/connect dengan
system/root dengan perintah

SQL> conn system/password <– password pada waktu instalasi oracleXE

Maka dari itu tadi saya bilang kenapa kita harus mencatat password pada saat instalasi next…
Buat account baru aja, jadi selama belajar kita tidak menggunakan account system. Format
pembuatan usernya adalah: CREATE namauser IDENTIFIED by password; Dalam contoh ini
saya ingin membuat user dengan nama: captbbx dan password: abc (karena biasanya password
yang hanya angka saja tidak diizinkan) perintahnya adalah:

SQL> CREATE USER captbbx identified by abc;

setelah itu kita beri user tersebut hak akses/previllege dengan perintah

SQL> grant connect to captbbx;

SQL> grant resource to captbbx;


Ini artinya kita memberikan izin akses untuk captbbx setelah itu kita keluar dari user system
dengan perintah

SQL> disc;

dan koneksikan dengan user yang telah kita buat baru tadi

SQL> conn user/passwordnya;

Catatan:

1. SQL> adalah menandakan kita bekerja pada SQL command line, jadi tidak usah diketik.

2. Selalu ingat bahwa setiap perintah SQL yang kita ketik harus diakhiri dengan tanda ; (titik
koma) kecuali pada saat kita login mungkin tidak usah memakai tanda ; Segitu dulu aja, ni aku
juga lagi belajar hehe… Selamat mencoba

Anda mungkin juga menyukai