Anda di halaman 1dari 2

ETIKA TERBUNGKAM KAPITALISME

{Essai ini dibuat guna memenuhi tugas Filsafat Islam Modern}

Oleh : Muhyiddin el-Febiens

Pengertian etika adalah a code or set of principles which people live (kaedah

atau seperangkat prinsip yang mengatur hidup manusia). Etika adalah bagian dari filsafat

yang membahas secara rasional dan kritis tentang nilai, norma atau moralitas. Dengan

demikian, moral berbeda dengan etika. Norma adalah suatu pranata dan nilai mengenai

baik dan buruk, sedangkan etika adalah refleksi kritis dan penjelasan rasional mengapa

sesuatu itu baik dan buruk. Menipu orang lain adalah buruk. Ini berada pada tataran

moral, sedangkan kajian kritis dan rasional mengapa menipu itu buruk apa alasan

pikirannya, merupakan lapangan etika. Salah satu kajian etika yang amat populer

memasuki abad 21 di mellinium ketiga ini adalah etika bisnis dengan sistem kapitalisme.

Sistem kapitalis pelan-pelan merasuki sistem negara. Sehingga peran negara

lambat laun hilang. Kemudian rakyatlah yang menjadi korban yang membuat kemiskinan

semakin merajalela. Rusaknya seorang kapitalis dibuktikan dengan hukum rimbanya

yang selalu dipuja yaitu siapa yang kuat dialah yang hidup. Prinsip para kapitalis ini

adalah cermin dari manusia rakus yang tak pernah terpuaskan.

Etika Ekonomi

Seperti yang kita ketahui system ini sangat berpengaruh pada perekonomian

masyarakat kecil, yang kaya semakin kaya dan yang miskin semakin miskin,

cara pandang kapitalis telah melenceng dari hakekat sebuah ekonomi. yang mana

ekonomi itu sendiri selalu identik dengan terwujudnya suatu kesejahteraan, keadilan,
keseimbangan dan pertanggung jawaban kapitalis tidak melihat kepada tujuan sebuah

system ekonomi, kapitalis hanya memikirkan bagaimana supaya bisa mendapat untung,

meskipun harus merugikan pihak lain, system kapitalis tidak mengedepankan

kesejahteraan yang merupakan tujuan atau hakekat dari sebuah ekonomi.

Jika etika boleh ikut berbicara, kapitalisme benar-benar telah membungkam

nya. Para kapitalis tidak menggunakan etika dalam sistem ekonomi yang mengedapankan

keseimbangan dan keadilan artinya perilaku bisnis harus seimbang dan adil.

leseimbangan berarti tidak berlebihan (ekstrim) dalam mengejar keuntungan ekonomi.

Kepemilikan individu yang tak terbatas, sebagaimana dalam sistem kapitalis, tidak

dibenarkan. Dalam Islam, Harta mempunyai fungsi sosial yang kental

Dengan melihat realita yang seperti itu, bagaimana tawaran dari Islam? Seperti

apa konsep ekonomi Islam? Hal ini telah menjadi wacana yang sedang berjalan di negara

kita. misalnyai bank-bak yang menggunakan konsep islam.

Jika melihat sistem kapitalis yang sudah merasuki negara dan sulit untuk di

tumbangkan. Maka, konsep kapitalis itu terpaksa diperbolehkan asal harta yang mereka

dapatkan dengan keuntungan yang besar tersebut tidak untuk dirinya, tapi, untuk rakyat

terutama rakyat miskin.

Jika sebuah negara bisa membuat peraturan semacam itu, maka kapitalis

tidaklah menjadi kambing hitam. Dan selalu dinilai negative. Jadi, sebuah negara harus

mengatur kapitalisme, bukan kapitalis yang mengatur negara. Sehingga peran negara

masih ada. Dengan membuat peraturan bahwa para kapitalis harus bersedekah dengan 25

% atau 50 % dari hartanya, ekonomi sebuah negara akan seimbang.

Anda mungkin juga menyukai