KE 44, BENARKAH?
Kabar di luar maupun di dalam SMA Negeri 3 Malang bahwa SMANTI melorot peringkatnya
ke-44, benarkah?
Yang jelas berita secara resmi dari Direktorat Pembinaan SMA-Direktorat Jendral Pendidikan
Menengah-Kemendiknas belum ada sama sekali. Lantas dari mana berita itu beredar? Apakah
berita dari website? atau dari orang-orang yang belum faham tentang berita itu langsung
menyebarkan ke semua orang? Atau sengaja dihembuskan oleh sekelompok orang untuk tujuan-
tujuan tertentu? Mudah-mudahan berita itu tidak benar, dan hanya merupakan kesalahfahaman
saja.
Segera setelah mendengar berita itu warga SMANTI terpecah menjadi 4 (empat) kelompok,
yaitu 1) kelompok yang responsif langsung percaya, 2) kelompok yang tidak percaya sama
sekali, 3) kelompok yang berusaha mencari sumber berita, dan 4) kelompok yang tidak
menanggapi berita apapun tentang SMANTI (cuek aja).
Saya tidak bisa mengkalkulasi secara kuantitatif berapa jumlah masing-masing kelompok,
semoga sebagian besar warga SMANTI termasuk kelompok 2 atau bahkan kelompok 3, yaitu
tidak langsung percaya tetapi berusaha untuk mencari sumber yang benar-benar dapat
dipertanggungjawabkan.
Saya sebagai penanggungjawab program berusaha untuk mencari kebenaran berita itu. Pada
akhirnya terjawab, ternyata sumbernya adalah milis RSBI, yaitu dari Bapak Agus S Dit. PSMA
tentang nomor urut Rintisan SMA bertaraf Internasional berdasarkan tahun menerima blockgrant
pertama kali dan kode wilayah, di mana provinsi DKI disebutkan awal, kemudian disusul oleh
SMA dari provinsi Jabar, Jateng, DIY, Jatim, Sumut, dst.
SMA Negeri 3 Malang adalah penerima blockgrant pada tahun 2006 dan terletak di provinsi
Jatim sehingga diberi nomor urut 44.
Dengan demikian 44 adalah nomor urut SMANTI, bukan peringkat 44. Ditambahkan juga
bahwa SMA Negeri 3 Malang ada kata Oke, yang berarti profil yang dikirim ke Direktorat
PSMA sudah benar.
Mohon maklum.
Hariyanto
Berikut ini kami rilis daftar sekolah yang sudah mengirimkan form profil 2011 sekaligus daftar
urutun penomoran daftar 364 SMA rSBI. Nomer ini dapat digunakan sekolah untuk
identitas penamaan file untuk kirim via email. Urutan sekolah berdasarkan tahun rintisan dan
kode wilayah. Penomoran ini dapat digunakan untuk keperluan selanjutnya.
Silahkan sekolah yang belum mengirim segera mengirimkan form profil 2011 ke smaproject-
owner@yahoogroups.com