Anda di halaman 1dari 1

DUA AMANAH ALLAH

Telah lama kita ketahui manusia memiliki kelebihan dari makhluk ciptaan Allah SWT yang lain
Fisik : kita bisa beraktifitas dan beramal
Hati : berfungsi membentuk kemauan yang bersumber dari keyakinan sehingga timbullah kehendak dan kebebasan
Akal : mampu membentuk pengetahuan
Namun sudahkah kita tahu dengan kelebihan itu sesungguhnya manusia diberikan dua amanah oleh Allah SWT :
1. Az-Zariyat :56
“ dan tidak aku ciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku”
Ibadah tidak hanya masalah : wajib sunah, sunah maupun mubah namun mencakup seluruh kehidupan bisa berupa
amal-amal baik, amal sosial, amal-amal untuk memakmurkan bumi
Dengan syarat niat yang ikhlas dan amal tersebut termasuk amal shaleh.

2. Al-Baqarah : 30
“ Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu berfirman pada malaikat, “Aku hendak menjadikan khalifah di bumi”...........”
Khalifah bermakna : pengganti, pemimpin atau penguasa.
tidak hanya berhubungan dengan negara Islam, setiap individu sesungguhnya khalifah jika ia memimpin sebuah
perusahaan, instansi, departemen maka ia adalah khalifah dan bertanggungjawab terhadap keshalehan di perusahaan,
instansi maupun departemen. Bila ia kepala keluarga maka ia khalifah dan bertanggung jawab terhadap keshalehan
keluarganya.
Bahkan setiap individu merupakan khalifah bagi dirinya konsep tawazun (keseimbangan) kebutuhan terhadap tiga
unsur manusia secara seimbang sesuai dengan bimbingan Allah SWT
Jasad : gizi tubuh makanan (halal dan toyib) dan kesehatan QS.80:20, 2:168
Akal : gizi akal : ilmu (QS.96:1, 55:1-4)
Ruh : gizi ruh : dzikrullah QS.73:1-20, 13:28, 3:191

Kepemimpinan itu baik bila kita :


• Faham bahwa kita bukan pemilik sebenarnya apa yang kita pimpin.
• Menggunakannya harus sesuai dengan kehendak yang mewakilkan dan tidak menentang terhadap peraturannya

Seyogyanya dua amanah dari Allah SWT ini menjadi tujuan hidup kita.

“Menjalani hidup berarti menjalankan amanah dari Allah : Ibadah dan Khalifah”

Anda mungkin juga menyukai