Anda di halaman 1dari 2

BEAUTYCASE

>>>BEAUTYCLOPEDIA

Menurut Dr. Rinrin R. Kaltarina, Psi.,M.Si., Latah adalah ucapan atau perbuatan yang
terungkap secara tak terkendali setelah terjadinya reaksi kaget.

Macam – Macam Latah

1. Ekolalia: mengulangi perkataan orang lain


2. Ekopraksia: meniru gerakan orang lain
3. Koprolalia: mengucapkan kata-kata yang dianggap tabu/kotor
4. Automatic obedience: melaksanakan perintah secara spontan pada saat terkejut,
misalnya; ketika penderita dikejutkan dengan seruan perintah seperti ”sujud” atau
”peluk”, ia akan segera melakukan perintah itu.

penyebabkan timbulnya latah, yaitu;

Kecemasan. Gejala latah muncul karena yang bersangkutan memiliki kecemasan


terhadap sesuatu tanpa ia sadari. Rata-rata, dalam kehidupan pengidap latah selalu
terdapat tokoh otoriter, entah ayah atau ibu. Bisa jadi, latah merupakan jalan
pemberontakannya terhadap dominan orang tua yang sangat menekan. Walau
demikian tokoh otoriter tidak harus berasal dari lingkungan keluarga.
Ikut-ikutan. Inilah yang disebut latah gara-gara ketularan. Seseorang mengidap latah
karena dikondisikan oleh lingkungannya, misalnya gara-gara latah, seseorang
merasa diperhatikan dan diperhatikan oleh lingkungan. Dengan begitu, latah juga
merupakan upaya mencari perhatian. Latah semacam ini disebut ”latah gaul”.

Latah muncul karena adanya adanya keterkejutan. Untuk mengurangi dan


menyembuhkan latah, ia harus bisa menemukan ketenangan hidup. Misalnya,
keluar dari rumah kalau orang tua yang kerap melakukan tekanan atau berganti
bidang pekerjaan jika pekerjaannya itu membuatnya stres.
Untuk menyembuhkan si latah, lingkungan memang harus berempati. Ada
penderita latah yang sembuh sendiri setelah berkeluarga dan hidup tenang.
Selebihnya, penderita dianjurkan melakukan latihan relaksasi, meditasi, dan
konsentrasi secara rutin.
>>>LIPGLOSS

Katy Perry: The Greatest Pop Act

Nggak terasa, ternyata sudah sepuluh tahun Katy Perry meramaikan dunia
entertainment. Sebenarnya, pemilik nama lengkap Katheryn Elizabeth Hudson ini
sudah menggeluti dunia musik sejak usia 15 tahun. Nah, setelah sepuluh tahun berkarier
di bidang musik, akhirnya Katy diberi gelar The Greatest Pop Act oleh NME (New
Musical Express). Istri Russell Brand ini mengaku sangat senang sekali diberikan
kehormatan tersebut.

“Menurutku ini adalah sebuah pujian dari NME karena mereka biasanya sering
memberikan kritik pedas. So, i'll take it, thank you,” katanya saat berada di Melbourne,
Australia beberapa waktu lalu.

Kemenangannya ini memang sangat mengejutkan, karena menurut hasil polling, Katy
berhasil mengalahkan kandidat lainnya, seperti Madonna, Lady Gaga, dan Britney
Spears.

>>>DASTER

Headpiece on Royal Wedding (Aksesoris Rambut)

Aksesori selalu menjadi salah satu fashion item yang membuat penampilan kamu lebih
gaya dalam sekejap. Salah satunya adalah headpiece yang menjadi aksesori pilihan para
bangsawan dan selebritis saat menghadiri royal wedding Prince William dan Kate
Middleton.
Headpiece atau hiasan kepala memang sudah sejak dulu dikenakan oleh para wanita
Eropa, terutama Inggris sebagai simbol status. Biasanya headpiece dikenakan saat
menghadiri acara formal hingga semi formal. Oleh karena itu, para tamu yang hadir
dalam royal wedding kemarin hampir semuanya menggunakan aksesori ini.
Salah satunya adalah Victoria Beckham, yang mengenakan hiasan kepala berbentuk topi
kecil dengan aplikasi bunga di atasnya. Selain itu, Putri Beatrice juga terlihat
mengenakan hiasan kepala yang terbuat dari pita dan dibentuk menyerupai bunga. Tak
ketinggalan, Putri Eugene hadir dengan aksesori di kepala berwarna biru yang
dilengkapi dengan bulu dan bunga berwarna ungu tua.
Saat ini, headpiece sudah bukan menjadi aksesori milik para keluarga kerajaan atau
bangsawan saja. Siapapun bisa memakai hiasan kepala dengan berbagai macam bentuk
dan kreasi ini. Untuk kamu yang berani tampil beda, jangan ragu untuk memakai
headpiece dengan desain yang lucu dan unik, seperti yang dikenakan para tamu kerajaan.
Kalau kamu ingin terlihat lebih elegan, hiasan kepala berupa bando atau jepit rambut
dengan detail bulu, pita, atau batu-batuan bisa menjadi pilihan kamu untuk bergaya.Ingin
memiliki penampilan seperti the royal family? Try these on, girls!

Anda mungkin juga menyukai