Anda di halaman 1dari 23

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

PHP dan Mysql merupakan bahasa Pemroraman dan database yang di dapat dalam
pembelajaran. Pemrograman Internet adalah suatu pemrograman yang menggunakan
aplikasi berbasis internet, yang aplikasi internet merupakan suatu jenis aplikasi yang
menerapkan arsitektur system terdistribusi dengan menggunakan internet sebagai
komunikasi antar komponennya.

Dalam pembelajaran ini, di tuntut agar dapat mengerti dan memahami data base,
field dan record, dapat membuat database dan tabel, dapat memodifikasi database dengan
perintah Mysql lalu mengkoneksikan ke database server. Dalam hal itu harus di dukung
dengan bahasa pemrogaman yaitu PHP, bahasa pemrograman PHP yang umumnya
digunakan dalam pembuatan suatu Web.

Database merupakan salah satu komponen yang penting di sistem informasi, karena
berfungsi sebagai basis penyedia informasi bagi para pemakainya. Penerapan database
dalam sistem informasi disebut dengan database sistem. Sistem basis data ( database
system ) ini adalah suatu sistem informasi yang mengintegrasikan kumpulan dari data yang
saling berhubungan satu dengan lainnya dan membuatnya tersedia untuk beberapa aplikasi
yang bermacam-macam di dalam suatu organisasi. Tujuan dari desain database
adalah untuk menentukan data-data yang dibutuhkan dalam sistem, sehingga informasi
yang dihasilkan dapat terpenuhi dengan baik. Database yang sudah masuk dalam suatu
media penyimpanan tidak akan pernah bisa diakses tanpa adanya suatu perangkat lunak
aplikasi yang familiar dengannya, misalkan saja perangkat lunak aplikasi yang berbasis
database.

Bahasa pemrograman adalah bahasa yang digunakan untuk menulis program


komputer, dimana dapat menginstruksikan komputer untuk melakukan seperti komputasi
dan mengorganisasikan aliran kontrol antar perangkat yang ada. Bahasa pemrograman
berisi susunan definisi dan manipulasi struktur data dan pengkontrolan alir eksekusi
program. Dan Bahasa pemrograman dirancang agar manusia bisa berkomunikasi dengan
komputer. Bahasa pemrograman bersumber dari bahasa alami (natural language),
matematika maupun bahasa pemrograman yang sudah ada.

18
1.2 Rumusan Masalah

A. Menjelaskan pengertian PHP


B. Menjelaskan pengertian Mysql
C. Mengetahui kegunaan dari PHP dan Mysql
D. Menjelaskan Fungsi-fungsi dasar dari MySql

1.3 Tujuan
A. Dapat mengetahui apa itu PHP dan Mysql
B. Dapat mengetahui kegunaan dari PHP dan Mysql
C. Bisa mengetahui fungsi-fungsi dari MySql
D. Mengetahui mengapa harus menggunakan PHP sebagai bahasa
pemrograman dan Mysql pengolah Database nya.
E. Dapat mengetahui bagaimana PHP dan Mysql bekerja bersama-sama

BAB II

18
ISI
2.1 PHP

Pada awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page (Situs
Personal). PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. PHP (PHP:

Hypertext Preprocessor) adalah bahasa pemrograman script yang sering tertanam ke


dalam HTML. seperti halnya JavaScript atau VBScript. Tujuannya kurang lebih juga sama,
yaitu untuk menciptakan halaman web yang interaktif dan dinamis. Lalu apa bedanya PHP
dengan JavaScript atau VBScript? Perbedaannya adalah tempat dimana script tersebut
dieksekusi. JavaScript dan VBScript merupakan client-side scripting language yang akan
dieksekusi di sisi klien (browser), sedangkan PHP adalah server-side scripting language
yang akan dieksekusi di dalam web server ketika script-nya dipanggil.

Begini untuk lebih jelasnya. Pada client-side scripting, ketika klien meminta sebuah
dokumen yang mengandung script, VBScript atau JavaScript, script tersebut akan di-
download dan dieksekusi di dalam browser yang bersangkutan. Sedangkan pada server-side
scripting, dokumen yang diminta tetap berada di server, dijalankan di server, dan hasilnya
yang berupa html biasa dikirimkan ke browser untuk ditampilkan. Jadi dari segi keamanan,
jelas lebih aman dengan server-side scripting, sebab klien tidak akan dapat melihat script
atau source code asli yang ada di server, sebab yang ditampilkan di browser adalah hasil
eksekusi script tersebut.
PHP memiliki beberapa kemampuan yang sangat mendukung dalam pembuatan
halaman web yang interaktif dan menarik. Kemampuan tersebut antara lain : perhitungan
matematis, informasi jaringan, mail, regular expression, dan yang paling menonjol adalah
kemampuan PHP dalam menyediakan antarmuka dengan beberapa server database yang
populer di pasaran, seperti MySQL, Oracle, Sybase, PostgreSQL, mSQL, dan lainnya.

Keunggulan bahasa Pemrograman PHP dari bahasa Pemrograman lain :

 Bahasa pemrograman PHP adalah sebuah bahasa script yang tidak melakukan
sebuah kompilasi dalam penggunaanya.
 Web Server yang mendukung PHP dapat ditemukan dimana - mana dari
mulai apache, IIS, Lighttpd, nginx, hingga Xitami dengan konfigurasi yang relatif
mudah.
 Dalam sisi pengembangan lebih mudah, karena banyaknya milis - milis
dan developer yang siap membantu dalam pengembangan.

18
 Dalam sisi pemahamanan, PHP adalah bahasa scripting yang paling mudah karena
memiliki referensi yang banyak.
 PHP adalah bahasa open source yang dapat digunakan di berbagai mesin
(Linux, Unix, Macintosh, Windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console
serta juga dapat menjalankan perintah-perintah system.

Sintaks-sintaks yang digunakan dalam PHP ini kebanyakan diambil dari bahasa-
bahasa pemrograman yang populer seperti C, Perl, dan Java dengan penambahan beberapa
kelebihan dan keunikan yang dimiliki oleh PHP. Jadi jikaAnda adalah programmer yang
biasa menggunakan C, Perl, atau Java, Anda pasti tidak akan asing menggunakan fungsi-
fungsi yang ada pada PHP. Namun jikaAnda belum pernah bersinggungan sama sekali
dengan bahasa-bahasa pemrograman tersebut, jangan berkecil hati, sebab banyak yang
telah membuktikan bahwa mempelajari PHP tidaklah terlalu sulit, cukup bermodalkan
kemauan dan tentunya referensi yang tepat.

Sintaks Dasar

1. Skrip php dipisahkan dari skrip html dengan dua buah tag pembuka dan penutup

· tag pembuka : <?php

· tag penutup : ?>

2. Pemisah antar instruksi adalah tanda titik koma (;)

3. Komentar

Komentar adalah bagian dalam skrip php yang tidak dieksekusi, tugasnya hanya
menjelaskan bagian program/skrip.

Dalam php kita bisa menggunakan tiga jenis komentar :

· C style : komentar diapit oleh tanda “/*” dan “*/”

· C++ style : komentar dimulai dengan tanda “//”

· Unix shell : komentar diawali dengan tanda “#”

4. Variabel
Variabel digunakan untuk menyimpan data sementara, dan nilainya bisa berubah-ubah
setiap kali program dieksekusi. Dalam php, variabel selalu diawali dengan tanda dollar

18
$, diikuti nama variabelnya. Nama variabel dapat berupa kombinasi antara huruf alfabet
dan angka dengan panjang maksimal 32 karakter.

5. Tipe Data

Seperti bahasa pemrograman yang lain, dalam php juga dikenal beberapa macam tipe
data untuk, anara lain :

- array

- double

- integer

- object

- string

Namun biasanya pemrogram tidak perlu memberikan tipe data untuk variabel yang
digunakan, sebab akan ditentukan sendiri oleh program ketika dijalankan.

6. Konstanta

Konstanta hampir sama dengan variabel, sebagai tempat penyimpanan data, namun
nilainya sekali diberikan tidak akan bisa diubah lagi. Dalam php, konstanta harus
didefinisikan dengan perintah define.

7. Ekspresi

Ekspresi dapat diartikan sebagai “sesuatu yang mempunyai nilai” Ekspresi adalah
bagian yang sangat penting dalam php. Setiap baris yang ditulis dalam php merupakan
ekspresi. Contoh paling sederhana dari ekspresi ini adalah variabel dan konstanta.

8. Fungsi

Adalah konstruksi pemrograman untuk melakukan sebuah proses tertentu. Kekuatan


php sebenarnya ada pada fungsi. Jika seluruh komponen atau add ins ditambahkan pada
php, akan ada sekitar 700 fungsi yang bisa dipergunakan. Dan kita juga diperbolehkan
untuk membuat definisi fungsi sendiri sesuai dengan kebutuhan.

18
2.2 MySql

MySQL adalah sistem database relasional yang digunakan untuk menyimpan


informasi. MySQL dapat menyimpan berbagai jenis data dari sesuatu yang kecil sebagai
karakter tunggal sebagai besar sebagai file lengkap atau grafis. Meskipun dapat diakses
oleh sebagian besar bahasa pemrograman, sering digabungkan dengan PHP karena mereka
bekerja sama dengan mudah. Informasi yang tersimpan dalam database MySQL host pada
web server yang dapat diakses dari manapun di dunia dengan komputer. Hal ini membuat
cara yang baik untuk menyimpan informasi yang membutuhkan kemampuan untuk berubah
seiring waktu, tetapi juga harus diakses melalui net.

MySQL merupakan sebuah implementasi dari sistem manajemen basisdata relasional


(RDBMS) yang didistribusikan secara gratis dibawah lisensi GPL (General Public License).
Setiap pengguna dapat secara bebas menggunakan MySQL, namun dengan batasan
perangkat lunak tersebut tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial.
MySQL sebenarnya merupakan turunan salah satu konsep utama dalam basisdata yang
telah ada sebelumnya; SQL (Structured Query Language). SQL adalah sebuah konsep
pengoperasian basisdata, terutama untuk pemilihan atau seleksi dan pemasukan data, yang
memungkinkan pengoperasian data dikerjakan dengan mudah secara otomatis.

Kehandalan suatu sistem basisdata (DBMS) dapat diketahui dari cara kerja
pengoptimasi-nya dalam melakukan proses perintah-perintah SQL yang dibuat oleh
pengguna maupun program-program aplikasi yang memanfaatkannya. Sebagai peladen
basis data, MySQL mendukung operasi basisdata transaksional maupun operasi basisdata
non-transaksional. Pada modus operasi non-transaksional, MySQL dapat dikatakan unggul
dalam hal unjuk kerja dibandingkan perangkat lunak peladen basisdata kompetitor lainnya.
Namun demikian pada modus non-transaksional tidak ada jaminan atas reliabilitas terhadap
data yang tersimpan, karenanya modus non-transaksional hanya cocok untuk jenis aplikasi
yang tidak membutuhkan reliabilitas data seperti aplikasi blogging berbasis web
(wordpress), CMS, dan sejenisnya. Untuk kebutuhan sistem yang ditujukan untuk bisnis
sangat disarankan untuk menggunakan modus basisdata transaksional, hanya saja sebagai

18
konsekuensinya unjuk kerja MySQL pada modus transaksional tidak secepat unjuk kerja
pada modus non-transaksional.

Terdapat beberapa API (Application Programming Interface) tersedia yang


memungkinkan aplikasi-aplikasi komputer yang ditulis dalam berbagai bahasa
pemrograman untuk dapat mengakses basis data MySQL antara lain: bahasa pemrograman
C, C++, C#, bahasa pemrograman Eiffel, bahasa pemrograman Smalltalk, bahasa
pemrograman Java, bahasa pemrograman Lisp, Perl, PHP, bahasa pemrograman
Python, Ruby, REALbasic dan Tcl. Sebuah antarmuka ODBC memanggil MyODBC yang
memungkinkan setiap bahasa pemrograman yang mendukung ODBC untuk berkomunikasi
dengan basis data MySQL. Kebanyakan kode sumber MySQL dalam ANSI C.

MySql memiliki beberapa keistimewaan, yaitu :

• Portability : berjalan stabil pada berbagai sistem operasi (Windows,Linux, Mac OS,
Solaris dsb)

• Open Source : didistribusikan secara open source (gratis)

• Multiuser : dapat digunakan oleh beberapa user dalam waktu yang bersamaan tanpa
mengalami masalah atau konflik

• Performance Tuning : memiliki kecepatan yang baik dalam menangani query


sederhana.

• Column Types : memiliki tipe kolom yang kompleks, seperti : signed/unsigned


integer, float, double, char, varchar, blob, time, datetime, timestamp, year, set serta
enum

• Command dan Functions : memiliki olpertor dan fungsi secara penuh yang
mendukkung perintah SELECT dan WHERE dalam query

• Security : memiliki lapisan sekuritas, seperti level subnetmask, nama host dan izin
akses user disertai dengan password enkripsi.

• Scalability dan Limits : mampu menangani database dalam skala besar dengan
jumlah records lebih dari 50 juta dan 60 ribu tabel serta 5 miliar baris.

• Connectivity : dapat melakukan koneksi dengan client menggunakan protokol


TCP/IP, Unix soket atau Named Pipes.

• Localisation : dapat mendeteksi pesan kesalah (error code) pada client dengan
menggunakan lebih dari dua puluh bahasa.

• Interface : memiliki interface terhadap berbagai aplikasi dan bahasa pemrograman


dengan fungsi API (Application Programming Interface).

18
• Clients dan Tools : dilengkapi dengan berbagai tool yang dapat digunakan untuk
administrasi database

• Struktur Tabel : memiliki struktur tabel yang lebih fleksibeldalam menangani ALTER
TABLE dibandingkan Oracle atau PostgreSQL

Perintah MySql, sebagai berikut :

• Mengaktifkan direktory MySQL

c:\>MYSQL

• Mengatur password root

mysql>MYSQLADMIN –UROOT PASSWORD nama password;

• Membuat, mengaktifkan dan melihat database

mysql>CREATE DATABASE nama_database;

mysql>USE nama_database;

mysql>SHOW DATABASES;

• Membuat, mengetahui struktur dan melihat tabel

mysql>CREATE TABLE nama_table (nama_field type_field(panjang_field), ) ;

mysql>DESCRIBE nama_table;

mysql>SHOW TABLES;

• Mengetahui jumlah nilai pada suatu kolom (SUM)

mysql> SELECT SUM(field1) FROM nama_tabel ;

• Mengetahui jumlah nilai rata-rata pada suatu kolom (AVG)

mysql> SELECT AVG(field1) FROM nama_tabel ;

• Mengetahui nilai maksimal/minimal pada suatu kolom (MAX/MIN)

mysql> SELECT MAX(field1) FROM nama_tabel ;

mysql> SELECT MIN(field1) FROM nama_tabel ;

• Mengetahui jumlah record yang tidak bernilai kosong pada suatu tabel (COUNT)

mysql> SELECT COUNT(*) FROM nama_tabel ;

• Melihat gabungan dua tabel

18
mysql> SELECT nama_tabel1.field1a, nama_tabel1.field1b,
nama_tabel2.field2a, nama_tabel2.field2b FROM nama_tabel1,nama_tabel2
WHERE nama_tabel1.field3a, nama_tabel2.field3b ;

2.3 Fungsi-fungsi Dasar Mysql yang dapat diakses PHP

 Mysql_connect : untuk membuat hubungan ke database MySQL yang terdapat pada


suatu host

mysql_connect(host,nama_pemakai,password);

Contoh : $id_mysql= mysql_connect(“localhost”,”php”,”pinguin”);

 Mysql_close : untuk menutup hubungan ke database MySQL

mysql_close(pengenal_hubungan);

Contoh : mysql_close($id_mysql”);

 Mysql_select_db : untuk memilih database MySQL (seperti USE)

mysql_select_db(database, pengenal_hubungan);

Contoh : mysql_select_db(“bukualmt”,$id_mysql);

 Mysql_query : untuk mengeksekusi permintaan tehradap tabel

mysql_query(permintaan, pengenal_hubungan);

Contoh : mysql_query(SELECT * FROM kota”,,$id_mysql);

 Mysql_db_query : untuk menjalankan suatgu permintaan terhdap suatu database

mysql_db_query(database, permintaan,pengenal_hubungan);

Contoh : mysql_db_query(“bukualmt”,”SELECT * FROM kota”,$id_mysql);

18
2.3 Bagaimana PHP dan MySQL bekerja bersama-sama?

PHP dan MySQL untuk melakukan pengerjaan tidak bisa lakukan sendiri.PHP dapat
mengumpulkan data, dan MySQL pada gilirannya menyimpan informasi tersebut.PHP dapat
membuat perhitungan dinamis, dan MySQL bisa menyediakannya dengan menggunakan
variabel. PHP dapat membuat keranjang belanja untuk toko web Anda, tetapi MySQL
kemudian dapat menyimpan data dalam format PHP dapat digunakan untuk menciptakan
penerimaan pada permintaan, menunjukkan status pesanan saat ini, atau bahkan
menyarankan produk terkait lainnya.

Meskipun PHP dan MySQL dapat digunakan masing-masing secara independen, bila
kita menempatkannya bersama itu membuka kemungkinan yang tak terhitung untuk situs
kita.Sebagai internet berlangsung, itu menjadi lebih dan lebih diperlukan untuk memberikan
konten dinamis untuk bersaing dengan tuntutan peselancar web dan keinginan mereka
untuk memiliki informasi langsung disampaikan kepada mereka secara online. Dengan
belajar menggunakan PHP dan MySQL Anda dapat memberikan informasi ini kepada mereka
pada permintaan.

18
2.4 Penerapan Fungsi

Dalam pembuatan buku tamu ini alat atau soft ware yang digunakan adalah Appserv
dan Web Editor (Macromedia Dreamweaver 8).

Sebelum melakukan pengerjaan terlebih dahulu membuat data base, agar data yang
di input kan dapat tersimpan di database yang ada.

Kemudian membuat buku tamu dengan field-field seperti gambar di bawah ini. Yang
sebelum nya di tentukan dahulu jumlah table yang di perlukan.

Setelah itu lakukan pengkoneksian ke database server. Untuk melakukan koneksi


ke server, Anda perlu menciptakan file khusus yang berfungsi sebagai penghubung
antara script PHP dan database. Untuk membuka koneksi ke server Anda
memerlukan alamat pada server database:

18
Hostname : Alamat server

Username : Nama user

Password : Password User

Dengan perintah berikut :

<?php

$hostname='localhost';

$username='root';

$password='';

$koneksi=mysql_connect($hostname,$username,$password);

if ($koneksi){

echo " koneksi ke server sukses <br>";

}else{

echo " koneksi ke server gagal <br> ";

};

?>

Kemudian simpan dengan nama koneksi.php

Fungsi mysql yang di gunakan adalah mysql_connect

Lakukan pengetesan di dalam browser dengan pengetikan


http://localhost/latihan/koneksi.php, sebelum nya script program disimpan di dalam folder
yang sama lalu letakkan dalam file appserv : WWW. Dan berikut gambar yang tampil di
browser.

18
Setelah Koneksi ke server sukses lakukan penyeleksian data base yang telah dibuat

Dalam hal ini fungsi Mysql yang dapat di akses PHP adalah mysql_select_db .

Dengan perintah :

<?php

include ('koneksi.php');

$db='pildb';

$select_db=mysql_select_db($db);

if ($select_db){

echo "koneksi ke database server sukses <br> ";

}else{

echo " koneksi ke database server gagal <br>";

};

?>

Simpan dengan nama select_db.php

Dan berikut gambar yang tampil dalam browser :

Dan sebelum mengakses basis data server, terlebih dahulu kita harus membuka
koneksi ke basis data, untuk membuka koneksi ke MySQL server. Dengan
perintah :

<?php

$hostname="localhost";

$username="root";

18
$password="user";

$dbname="admin";

mysql_connect($hostname,$username,$password);

mysql_select_db($dbname);

?>

Simpan dengan nama db_server.php

Berikut gambar yang tampil di dalam browser :

Dalam hal penginputtan data membuat form entry buku tamu dengan format HTML.
Yang di gambar secara manual.

Setelah design gambar, isikan pada form berikut ini : <form action="insert.php"
method="post" name="frm_tamu" id="frm_tamu"> .

Kemudian simpan dengan nama bukutamu.html

18
Menambah record ke basis data Mysql. Fungsi yang di gunakan adalah mysql_quey.
dan untuk menyisip record ke satu tabel, digunakan perintah sebagai berikut :

<?php

include ("dbserver.php");

$query=mysql_query ("INSERT INTO bukutamu (nama,email,komentar)


VALUES ('$nama','$email','$komentar')") ;

if($query){

echo " Data berhasil diinput ke database !<br>";

}else{

echo "Data Gagal diinput ke database ! <br>";

echo "<a href='bukutamu.html'>Kembali ke bukutamu</a> | <a


href='listtamu.php'>Lihat Bukutamu</a>"

?>

Kemudian simpan dengan nama insert.php

Pada saat penginputtan data atau record di lakukan langsung dalam form entry buku
tamu. Setelah memasukkan data yang ada otomatis data masuk ke dalam database.
Seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini :

18
Gambar Proses memasukkan data

Dan secara otomatis data yang telah di input, masuk kedalam database

18
Setelah itu data yang ada dapat di tampilkan, dengan menggunakan perintah sebagai
berikut:

<!DOCTYPE HTML PUBLIC "-//W3C//DTD HTML 4.01 Transitional//EN">

<html>

<head>

<title>DETAIL BUKU TAMU</title>

<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=iso-8859-1">

</head>

<body>

<br>

<br>

<div align="center">DETAIL BUKU TAMU <br>

<?php

include "dbserver.php";

$query=mysql_query("SELECT * FROM bukutamu");

$jumlah=mysql_num_rows($query);

echo "<br>";

echo "<table border=\"1\" align=\"center\">

<tr>

<th>No</th>

<th>Nama</th>

<th>Email</th>

<th>Komentar</th>

<th>Action</th>

18
</tr>";

while ($row=mysql_fetch_array($query))

$no++;

echo "<tr><td>";

echo "$no";

echo "</td><td>";

echo $row["nama"];

echo "</td><td>";

$email = $row["email"];

echo "<a href=\"mailto:$email\">$email</a>";

echo "</td><td>";

echo $row["komentar"];

echo "</td><td>";

echo "<a href=\"delete.php?id_tamu=$row[0]\" >Delete</a>";

echo "</td><td>";

echo "<a href=\"edit.php?id_tamu=$row[0]\" >Edit</a>";

echo "</table>";

echo "<p align=\"center\" >Jumlah Record : $jumlah </p>";

echo "<br><br>";

echo "<p align=\"center\"> <a href=\"bukutamu.html\">Input Buku Tamu


</a></p>";

?>

</div>

</body>

</html>

Simpan dengan nama listtamu.php

Maka dalam browser akan tampil gambar sebagai berikut :

18
Kemudian ketik listing program untuk mengedit data, dengan perintah sebagai berikut :

<?php

echo "<br><br>";

echo "<div align=\"center\">EDIT BUKU TAMU</div>";

include "dbserver.php";

$query=mysql_query("SELECT * FROM bukutamu where id_tamu='$id_tamu'")


or die (mysql_error());

while ($row=mysql_fetch_array($query)){

echo "<form action=\"update.php\" method=\"post\">";

$id_tamu=$row["id_tamu"];

$nama=$row["nama"];

$email=$row["email"];

$komentar=$row["komentar"];

echo "<table width=\"30%\" border=\"1\" align=\"center\">";

echo "<tr>

<td></td>

<td></td>

<td><input name=\"id_tamu\" type=\"hidden\" value=\"$id_tamu\"></td>

18
</tr>";

echo "<tr>

<td>Nama</td>

<td>:</td>

<td><input name=\"nama\" type=\"text\" value=\"$nama\"></td>

</tr>";

echo "<tr>

<td>Email</td>

<td>:</td>

<td><input name=\"email\" type=\"text\" value=\"$email\"></td>

</tr>";

echo "<tr>

<td>Komentar</td>

<td>:</td>

<td><textarea name=\"komentar\">$komentar</textarea></td>

</tr>";

echo "<tr>

<td></td>

<td></td>

<td><input name=\"submit\" type=\"submit\" value=\"Update\">

<input name=\"reset\" type=\"reset\" value=\"Reset\">

</td>

</tr>";

echo "</table>";

echo "</form>";

?>

Simpan dengan nama edit.php

18
Tampilan form untuk edit data

Kemudian ketik listing untuk mengedit data :

<?php

echo "<br><br>";

include "dbserver.php";

$query=mysql_query("UPDATE bukutamu SET

nama='$nama',email='$email',komentar='$komentar' where id_tamu='$id_tamu'")


or die (mysql_error());

if(query){

echo " Data dengan nama=$nama telah Update !<br>";

}else{

echo " Data gagal di update <br>";

echo "<br><br>";

echo "Kembali ke <a href=\"listtamu.php\"> Detail Buku Tamu </a>";

?>

Simpan dengan nama update.php

18
BAB III

KESIMPULAN

3.1 Kesimpulan
PHP dan Mysql merupakan satu kesatuan yang dapat saling bekerja sama dalam
pembuatan suatu Web atau dalam hal pengerjaan yang lainnya. PHP memiliki beberapa
kemampuan yang sangat mendukung dalam pembuatan halaman web yang interaktif dan
menarik. Kemampuan tersebut antara lain : perhitungan matematis, informasi jaringan,
mail, regular expression, dan yang paling menonjol adalah kemampuan PHP dalam
menyediakan antarmuka dengan beberapa server database yang populer di pasaran, seperti
MySQL.

Msyql sebagai tempat penyimpanan data,dapat menyimpan berbagai jenis data dari
sesuatu yang kecil sebagai karakter tunggal sebagai besar sebagai file lengkap atau grafis.
Meskipun dapat diakses oleh sebagian besar bahasa pemrograman, sering digabungkan
dengan PHP karena mereka bekerja sama dengan mudah.

Perintah-perintah Mysql dapat diakses oleh PHP sehinga memudahkan dalam


pengerjaannya.

18
DAFTAR PUSTAKA
Tentang PHP, http://id.wikipedia.org/wiki/Php

Tentang MySql, http://id.wikipedia.org/wiki/MySQL

www.google.com

18

Anda mungkin juga menyukai