Anda di halaman 1dari 10

1

PENGANTAR INTERNET
Internet adalah sebuah jaringan komputer yang terdiri dari berbagai macam ukuran jaringan komputer di seluruh dunia mulai dari sebuah PC, jaringan-jaringan local berskala kecil, jaringanjaringan kelas menengah, hingga jaringan-jaringan utama yang menjadi tulang punggung internet, sehingga setiap pemakai dari setiap jaringan dapat saling mengakses semua service atau layanan yang disediakan oleh jaringan lainnya. Siapa yang mengatur internet? Internet adalah sebuah jaringan yang sangat unik. Walaupun jaringan ini besar, namun tidak ada yang berkuasa mutlak untuk mengaturnya. Pengaturan dilakukan oleh sebuah badan yang terdiri dari para sukarelawan masyarakat komputer di seluruh dunia yang menamakan dirinya Internet Society atau ISOC. Siapa yang membiayai internet? Karena tidak ada yang berkuasa mutlak atas internet, maka tidak ada juga yang membiayai internet. Tidak ada yang menjadi pemegang saham terbesar atau presiden direktur atau yang menjadi ketua yayasan apalagi yang menjadi pemilik tunggal, sehingga tidak pernah ada yang namanya PT Internet dan juga karyawan Internet. Semua manajemen atau pengaturan dilakukan secara sukarela. Sekalipun ada, pembiayaan hanya dilakukan oleh masing-masing jaringan untuk jaringan itu sendiri. SEJARAH INTERNET. Sekitar tahun 1963, RAND Cooperation, organisasi Pengendali Perang Dingin Amerika Serikat menghadapi masalah yang sangat rumit, yaitu: Bagaimana pemerintahan Amerika Serikat tetap dapat berkomunikasi dengan lancar setelah perang nuklir terjadi? Pemecahannya adalah dengan membangun sebuah system jaringan yang menghubungkan semua tempat strategis di seluruh Amerika dan yang tetap dapat berfungsi walaupun semuanya sudah hancur. Maka RAND dan DARPA kemudian memberikan Request for Proposal (RFP) kepada UCLA (University of California Los Angeles). Mereka yang terlibat antara lain: Vinton Cerf, Stephen Crocker, Jon Postel dan Robert Braden. Pada tahun 1964 dikeluarkanlah proposal RAND yang intinya adalah bahwa jaringan yang akan dibentuk tidak terpusat pada satu tempat dan tetap berfungsi sekalipun dalam keadaan hancur. Proposal RAND ini juga diilhami oleh munculnya terminology Net di awal tahun 1960-an, yaitu suatu teknologi dimana suatu pesan disampaikan dari tempat asalnya ke tempat tujuan dengan memfragmentasikan pesan tersebut menjadi bagian-bagian kecil yang disebut paket di tempat asalnya dan dirangkai kembali menjadi pesan semula di tempat tujuannya. Tahun 1969, BBN mengirimkan 4 buah IMP (Interface Message Processor) kepada 4 perguruan tinggi yakni UCLA, SRI (Standford Research Institute), UCSB (University of California Santa Barbara) dan University of Utah. Jaringan keempat tempat itu kemudian disebut sebagai proyek ARPANET yang disponsori langsung oleh DARPA (Defense of Advanced Research Project Agency) Pentagon. Tahun berikutnya jumlah node bertambah menjadi 15 dan pada tahun 1972 diselenggarakan konferensi internasional. Pada bulan Oktober 1972 diselenggarakanlah konferensi internasional pertama tentang Computer Communication yang diselingi dengan demo dari proyek ARPANET. Pada demo ini hampir semua tokoh-tokoh legendaris internet hadir seperti antara lain Bob Metcalfe, Ken Pogran. Jack Haverty, Frank Heart, David Walden, dan semua anggota tim Arpanet. Hasil konferensi, membentuk sebuah komite kerja yang disebut INWG (InterNetwork Working Group) yang diketuai oleh Vinton Cerf, salah satu tim Aparnet dari UCLA.

Perancangan WEB 2

Sejak tahun 1969, ARPANET menggunakan protocol NCP (Network Control Protocol) sebagai protocol transmisinya hingga pada tahun 1980 diputuskan TCP/IP sebagai preferred military protocol. TCP/IP sendiri sebenarnya sudah dikembangkan sejak tahun 1970 bersamaan dengan proyek ARPANET yang pada mulanya hanya bernama TCP hingga pada saat ditemukannya protocol UDP, sebutannya berubah menjadi TCP/IP. Baru pada tahun 1982 diputuskan semua node di ARPANET harus mengkonversi protocol yang digunakan dari NCP ke TCP/IP. Pada saat yang bersamaan dengan evolusi ARPANET, di beberapa tempat di seluruh dunia juga bermunculan jaringan-jaringan lain yang memang diciptakan oleh para pemakainya sendiri dan umumnya untuk keperluan riset dan pendidikan semata. Jaringan-jaringan tersebut antara lain UUCP (Unix to Unix Copy Protocol) yang lahir tahun 1976 hasil karya Mike Lesk dari AT&T Bell, dan UNESET (Unix User Network) pada tahun 1979 karya Steve Bellovin yang mulanya hanya menghubungkan 2 perguruan tinggi UNC (University of North California) dan Duke University. Di bulan Mei 1979, Larry Landweber dari University of Winconsin membentuk CSNET (Computer Science Network) bekerja sama dengan NSF (National Science Foundation), salah satu organisasi DARPA dengan tujuan memanfaatkan jaringan UUCP dan menyatukan perguruanperguruan tinggi yang tidak tergabung dalam proyek ARPANET. Juga muncul jaringan besar BITNET (Because Its Time Network) dua tahun setelah kelahiran USENET di CUNY (City University of New York) dan jaringan PC, FIDONET tahun 1983. Pada tahun 1983, ARPANET pecah menjadi dua. ARPANET dan MILNET. MilNet atau Military Network lebih banyak digunakan untuk kebutuhan militer, sedangkan ArpaNet lebih banyak digunakan untuk keperluan riset. Gabungan kedua jaringan itu dikenal dengan nama DARPA Internet yang lalu disederhanakan menjadi Internet. MilNet sendiri akhirnya meleburkan diri dengan Defense Data Network (DDN). ArpaNet secara resmi ditiadakan pada tahun 1989. Sebenarnya tahap paling penting dalam sejarah perkembangan internet adalah lahirnya NSFNet (National Science Foundation Network) di tahun 1986 oleh Cornell Theory Center dan National Center for Supercomputing Applications (NCSA) yang menghubungkan semua lembaga-lembaga riset dengan enam buah mesin supercomputer dengan kecepatan hingga 45 Mbps (T3) yang kemudian meluas ke seluruh jaringan-jaringan akademis, riset, dan seluruh jaringan lainnya. Dan mulai saat itu juga NSFNet mengambil alih tugas ARPANet sebagai jaringan riset dengan dukungan dari National Research and Educational Network (NREN). Juli 1988, Merit Network Inc. mulai mengelola jaringan utuma ini dan menjadikan NSFNet sebagai Backbone Service utama Internet. Setelah NSFNet, muncullah jaringan-jaringan utama lain seperti SURANet, CERFNet dan lain-lain. NSFNet dinyatakan berakhir pada tanggal 30 April 1995 yang lalu dan terhitung mulai tanggal 1 Mei 1995, Network Science Foundation menggunakan system arsitektur yang baru yaitu gabungan dari 4 terminologi: vBNS (very high speed Backbone Network Service) yang mempunyai kecepatan hingga 155 Mbps, Routing Arbiter (RA), Network Access Provider (NAP) dan Regional NSP (Network Service Provider). Selain itu di luar internet muncul pula jaringanjaringan komersial seperti America Online, Prodigy, CompuServe, Delphi, dan lain-lain. TERSAMBUNG KE INTERNET Untuk tersambung ke jaringan internet, pengguna harus menggunakan layanan khusus yang disebut ISP (Internet Service Provider). ISP adalah organisasi komersial yang bergerak dalam bidang penyediaan jasa akses ke internet. Media yang umum digunakan adalahmelalui saluran telepon (dikenal sebagai PPP, Point to Point Protocol). Pengguna memanfaatkan komputer yang dilengkapi dengan modem (modulator and demodulator) untuk melakukan dialup ke server milik ISP. Begitu tersambung ke server ISP, komputer si pengguna sudah siap digunakan untuk mengakses jaringan internet. Pelanggan akan dibebani biaya pulsa telepon plus layanan ISP yang jumlahnya bervariasi tergantung lamanya koneksi. Beberapa contoh ISP di Indonesia antara lain: CBN, INDONET, INDOSATNET, LINKNET dan lain-lain.
Perancangan WEB 2

Saluran telepon via modem bukan satu-satunya cara untuk tersambung ke layanan internet. Sambungan juga dapat dilakukan melalui saluran dedicated line seperti ISDN (Integrated System Digital Network) dan ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line), maupun via satelit melalui VSAT (Very Small Aperture Terminal). Sayangnya, alternatif-alterantif ini terhitung cukup mahal untuk ukuran pelanggan perorangan. Dewasa ini, saluran-saluran alternatif untuk akses internet yang lebih terjangkau masih terus dikembangkan. Diantara alternatif yang tersedia adalah melalui gelombang radio (radio modem), maupun lewat saluran TV kabel yang saat ini sedang marak. Alternatif lain yang saat ini sedang dikaji adalah dengan menumpangkan aliran data pada saluran kabel listrik PLN (dikenal dengan istilah PLC, Power Line Communication). Di Indonesia, teknologi ini sedang diuji cobakan oleh PLN di Jakarta, sementara di negara-negara maju konon sudah mulai dimasyarakatkan. Belakangan, internet juga dikembangkan untuk aplikasi wireless (tanpa kabel) dengan memanfaatkan telepon seluler. Untuk ini digunakan protokol WAP (Wireless Aplication Protocol). WAP merupakan hasil kerjasama antar industri untuk membuat sebuah standar yang terbuka (open standard) yang berbasis pada standar Internet, dan beberapa protokol yang sudah dioptimasi untuk lingkungan wireless. WAP bekerja dalam modus teks dengan kecepatan sekitar 9,6 kbps. Selain WAP, juga dikembangkan GPRS (General Packet Radio Service) sebagai salah satu standar komunikasi wireless. Dibandingkan dengan protokol WAP, GPRS memiliki kelebihan dalam kecepatannya yang dapat mencapai 115 kbps dan adanya dukungan aplikasi yang lebih luas, termasuk aplikasi grafis dan multimedia. BERBAGAI KOMPONEN INTERNET 1. E-Mail (Electronic Mail) E-Mail merupakan komponen utama yang paling banyak digunakan dalam komunikasi informasi saat ini, bukan saja di internet namun juga di Outernet (jaringan lain diluar internet). Hampir semua pemakai jaringan di seluruh dunia mempunya alamat e-mail. E-Mail digunakan untuk bukan saja untuk bertukar informasi antar pemakai jaringan di internet dan outernet, tetapi juga sebagai sarana untuk mengakses berbagai macam komponen service yang ada di internet seperti Gopher, WAIS, WWW, Archie, dan lain-lain. 2. Telnet Telnet adalah suatu aplikasi program komunikasi interaktif dua arah berbasiskan protocol TCP/IP yang digunakan untuk emulasi terminal ke remote komputer dari local komputer atau terminal server, serta dapat menikmati fungsi yang sama dengan terminal yang dihubungkan langsung ke komputer tersebut. Biasanya sebelum login kita harus memberikan identitas (username dan password) terlebih dahulu. Jika username dan password yang diberikan benar, maka kita akan masuk ke remote komputer tersebut serta dapat melakukan berbagai aktifitas yang tersedia dan yang diperbolehkan oleh system administrator mesin komputer tersebut. 3. Intranet. Intranet adalah jaringan komputer dalam sebuah perusahaan yang menggunakan teknologi internet sehingga terbentuk lingkungan yang seperti internet tetapi bersifat privat bagi perusahaan yang bersangkutan. Dalam hal ini, pengaksesan informasi yang berkaitan dengan system basis data juga dilakukan melalui Web browser. Kadangkala intranet juga dihubungkan ke jaringan internet, dengan dilengkapi firewall. Firewall adalah program yang dijalankan pada komputer yang berkedudukan sebagai server dengan tujuan untuk mencegah akses intranet dari internet, tetapi memungkinkan pemakai di dalam intranet untuk mengakses internet. 4. Extranet. Extranet adalah jaringan privat yang menggunakan teknologi internet dan system telekomunikasi public untuk membentuk hubungan yang aman antara pemasok, vendor, mitra
Perancangan WEB 2

kerja, pelanggan dan pihak bisnis lainnya dalam rangka mendukung operasi bisnis atau pengaksesan informasi bisnis. Extranet dapat dipandang sebagai intranet yang dapat diakses melalui pemakai yang berada di luar perusahaan. Dalam implementasinya, extranet dapat menggunakan hubungan internal yang aman antar kedua belah pihak yang akan berkomunikasi ataupun melalui jaringan internet yang tak aman tetapi dilengkapi dengan enkripsi data. Cara pertama dapat diperoleh melalui virtual private network. Extranet dapat digunakan untuk melakukan hal-hal berikut: Pertukaran data dengan volume besar menggunakan EDI (Electronic Data Interchange) Berbagi catalog produk dengan pedagang. Kerja sama dengan perusahaan lain dalam usaha pengembangan patungan. Menyediakan layanan oleh sebuah perusahaan terhadap sejumlah perusahaan dalam grupnya. Berbagi informasi yang ditujukan secara khusus untuk perusahaan-perusahaan mitra kerja. 5. Shell. Shell adalah suatu jenis layanan yang memakai perintah-perintah dalam system operasi Unix. Perintah-perintah seperti finger, who, talk, ping, mail dan telnet seringkali digunakan dan bisa dianggap sebagai layanan dalam internet. Shell sangat berhubungan dengan emulasi. Seperti halnya dengan salah satu jenis hubungan ke internet Emulasi ke ISP. Pada saat Anda melakukan emulasi ke ISP, Anda pasti akan login ke mesin-mesin komputer yang berbasiskan Unix. Setelah login, Anda akan mendapat prompt # . Pada saat itu, Anda sebenarnya sudah dalam layanan shell dan siap memberikan perintah-perintah Unix sebanyak yang Anda ketahui. Sesungguhnya layanan shell ini hanya bermanfaat bagi pemakai yang sudah mengenal baik dengan system operasi Unix, namun untuk pemakai yang tidak mengenal Unix akan mendapatkan kesulitan dalam memakai layanan ini. 6. File Transfer Protocol (FTP) FTP adalah suatu aplikasi program yang merealisasikan konsep client-server guna memindahkan file antar host di internet atau semua host yang memakai protocol TCP sebagai transport protocol-nya. Fasilitas ini memungkinkan para pengguna internet untuk melakukan pengiriman (upload) atau menyalin (download) sebuah file antara komputer lokal dengan komputer lain yang terhubung dalam jaringan internet. 7. FTPMail. FTPMail yang dikembangkan Paul Vixie merupakan salah satu utility yang memungkinkan file-file di FTP server diakses oleh pemakai internet, bukan melalui FTP client melainkan electronic mail. Hal ini sangat membantu semua user internet yang hanya mempunyai akses e-mail di internet (khususnya jaringan-jaringan di luar internet). Beberapa host komputer yang menyediakan service FTPMail antar lain: 8. Archie Archie adalah suatu service yang membantu pemakai internet untuk mengalokasikan file dan direktori disemua FTP server melalui account anonymous FTP. Semua FTP server di seluruh dunia mendaftarkan anonymous FTP account-nya di Archie server. Setiap bulan Archie akan menjalankan programnya untuk mendata ulang semua file dan direktori di setiap FTP server yang terdaftar, dan mengeluarkan sebuah daftar lengkap yang berisi data file dan direktori dari FTP server yang bersangkutan. Saat ini lebih dari 1000 FTP server dengan lebih dari 2 juta nama file yang terdaftar di database Archie.

Perancangan WEB 2

Sama seperti FTP, Archie juga menerapkan konsep client-server dan host dimana database archie disimpan disebut Archie server dan komputer yang mengakses archie server disebut Archie Client. 9. Gopher. Gopher adalah komponen internet yang digunakan untuk mencari dan menarik/mengambil informasi berdasarkan konsep Client server-nya. Semua informasi yang umumnya berupa file dapat berupa data teks atau binary, petunjuk informasi, image, suara, dan tersimpan di semua gopher server, sedang untuk mengambil file-file tersebut digunakan gopher client. Hubungan dari tiap gopher server ke gopher server lainnya membentuk suatu jaringan yang dinamakan Gopherspace. Gopher pertama kali dikembangkan oleh Computer and Information Services Departement dari University of Minnesota. Apa yang ditampilkan oleh gopher adalah sebuah jaringan menu yang dapat berupa informasi, direktori, subdirektori atau file dimana semuanya itu mungkin berada di gopher server local (Gopher server yang pertama kali diakses), atau mungkin juga berada di gopher server remote (Gopher server lainnya). 10. Veronica. Veronica singkatan dari Very Easy Rodent Oriented Netwide Index to Computerized Archieves marupakan salah satu utility yang digunakan untuk mencari informasi dalam gopherspace tanpa harus melalui serangkaian menu seperti yng biasa ditampilkan jika kita mengakses gopher. Veronica menelusuri lebih dari 500 menu gopher yang ada saat ini untuk mencari suatu informasi lewat sebuah kata kunci (Keyword). 11. Remote Login Layanan remote login mengacu pada program atau protokol yang menyediakan fungsi yang memungkinkan seorang pengguna internet untuk mengakses (login) ke sebuah terminal (remote host) dalam lingkungan jaringan internet. Dengan memanfaatkan remote login, seorang pengguna internet dapat mengoperasikan sebuah host dari jarak jauh tanpa harus secara fisik berhadapan dengan host bersangkutan. Dari sana ia dapat melakukan pemeliharaan (maintenance), menjalankan sebuah program atau malahan menginstall program baru di remote host. 12. IRC (Internet Relay Chat) Layanan IRC, atau biasa disebut sebagai "chat" saja adalah sebuah bentuk komunikasi di intenet yang menggunakan sarana baris-baris tulisan yang diketikkan melalui keyboard. Belakangan, dengan semakin tingginya kecepatan akses internet, maka aplikasi chat terus diperluas sehingga komunikasi tidak hanya terjalin melalui tulisan namun juga melalui suara (teleconference), bahkan melalui gambar dan suara sekaligus (videoconference). Aplikasi-apliakasi diatas sebenarnya adalah aplikasi dasar yang paling umum digunakan dalam internet. Selain aplikasi-aplikasi tersebut, masih ada lusinan aplikasi lainnya yang memanfaatkan jaringan internet, baik aplikasi yang sering maupun jarang dipergunakan. Teknologi internet sendiri terus berkembang sehingga aplikasi baru terus bermunculan. Disamping itu, aplikasi-aplikasi yang telah ada masih terus dikembangkan dan disempurnakan untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. WORLD WIDE WEB World Wide Web biasa disebut Web, merupakan suatu kumpulan informasi pada beberapa server komputer yang terhubung satu sama lain dalam jaringan Internet. Informasi-informasi dalam web mempunyai link yang menghubungkan informasi tersebut ke informasi lain dalam jaringan Internet. Link mempunyai tanda khusus , bisa berupa teks bergaris bawah dan berwarna, ikon maupun gambar yang dikelilingi suatu kotak.
Perancangan WEB 2

Untuk mengetahui apakah suatu teks atau gambar merupakan tanda link adalah dengan melihat perubahan bentuk penunjuk mouse yang akan berubah menjadi gambar tangan yang sedang menunjuk, berarti teks atau gambar tersebut merupakan link yang mengubungkan Anda ke Informasi lain dalam World Wide Web. Sistem yang menghubungkan informasi-informasi melalui link disebut dengan nama hypertext, yang kemudian berubah menjadi hypermedia dimana link penghubung antar informasi bukan lagi hanya berupa suatu teks, tetapi juga bisa berupa file multimedia seperti gambar, suara atau video. Client memungkinkan Anda untuk menginterpretasikan dan melihat informasi pada web sedangkan server memungkinkan Anda menerima informasi yang diminta oleh browser. Pertama kali aplikasi web dibangun hanya dengan menggunakan bahasa yang disebut HTML (HyperText Markup Language). Pada perkembangan selanjutnya sejumlah skrip dan objek dikembangkan untuk memperluas kemampuan HTML misalnya PHP dan ASP, sedangkan contoh objek adalah applet (JAVA). Aplikasi web itu sendiri dapat dibagi menjadi : Web Statis Dibentuk dengan menggunakan HTML saja. Kekurangan aplikasi seperti ini terletak pada keharusan untuk memelihara program secara terus menerus untuk mengikuti setiap perubahan yang terjadi. Web Dinamis Pembuatan halaman web diperluas dengan menggunakan perangkat lunak tambahan, perubahan informasi dalam halaman web dapat ditangani melalui perubahan data, bukan perubahan program. Sebagai implementasinya aplikasi web dapat dikoneksikan ke database (web database) HOMEPAGE Setiap pribadi atau organisasi perusahaan yang memiliki informasi di World Wide Web memerlukan suatu alamat (URL) khusus yang disebut Website. Setiap informasi yang disimpan dalam suatu file yang berbeda disebut web page (lebih dikenal dengan sebutan page). Dalam page tersimpan berbagai informasi dan link yang menghubungkan suatu informasi ke informasi lain baik dalam web page yang sama ataupun pada webpage lain pada website yang berbeda. Sebelum mengakses berbagai informasi pada suatu website, yang pertama dijumpai adalah halaman web pembuka yang disebut Homepage yang berisi informasi secara singkat tentang apa yang menjadi isi dari keseluruhan website dari suatu organisasi atau pribadi. HYPERTEXT TRANSFER PROTOCOL (HTTP) Hyper Text Transfer Protokol adalah suatu protokol untuk menentukan aturan yang harus diikuti oleh Web Browser dalam meminta atau mengambil suatu dokumen, dan oleh Web Server dalam menyediakan dokumen yang diminta. Protokol ini merupakan protokol standar yang digunakan untuk mengakses dokumen HTML. UNIFORM RESOURCE LOCATOR (URL) Uniform Resource Locator adalah suatu sarana yang digunakan untuk menentukan lokasi atau alamat informasi pada suatu web server. Format umum suatu URL adalah : Protokol transfer://nama host/path/namafile

Protokol transfer adalah protokol yang digunakan oleh suatu browser untuk mengambil informasi Nama host adalah nama dari komputer dimana informasi tersebut tersedia Path/nama file adalah jalur serta nama file dari suatu informasi
Perancangan WEB 2

Contoh : http://www.itbk.ac.id/ MERANCANG SEBUAH WEB SITE Web adalah sarana yang bermanfaat untuk mengemukakan ide-ide Anda. Dalam merancang sebuah web site, tentukan terlebih dahulu web site kemudian putuskan halaman-halaman web apa yang diperlukan. Dengan menambahkan suara, gambar dan video akan membuat dokumen web menjadi lebih menarik. Anda harus mengorganisasikan ide-ide Anda dan mengembangkan strategi khusus sebelum membuat dokumen web. Dalam membuat web site Anda harus menentukan tujuan pembuatan web site tersebut, apakah untuk mempublikasikan perusahaan Anda, publikasi diri pribadi, publikasi produk-produk baru usaha anda atau yang lain. Apapun tujuan Anda membuat dokumen web, Anda perlu menampilkan dan menyatakannya secara jelas. Ini untuk memastikan bahwa pembaca mengetahui apa yang mereka baca. Jika sasaran pembaca web page Anda adalah orang lokal, sebaiknya dokumen web tersebut menggunakan bahasa Indonesia. Hal ini agar pembaca dapat dengan cepat memahami dan memberikan reaksi atas web Anda. Jika sasarannya adalah orang seluruh dunia, sebaiknya dokumen web Anda dalam bahasa Inggris yang merupakan bahasa internasional, atau tidak ada salahnya Anda membuat dokumen dalam dua atau tiga bahasa. STRUKTUR WEB PAGE Sebelum membuat dokumen web, sebaiknya pertimbangkan dengan baik cara mengelola dokumen tersebut. Tulis struktur organisasi dokumen tersebut dalam satu kerangka yang jelas dan tidak menyimpang dari tujuan dan sasaran yang telah ditentukan. Hal-hal yang perlu disampaikan antara lain adalah : PEMBUKAAN Yaitu memperkenalkan dokumen Anda kepada pembaca disertai dengan ulasan ringkas tentang maksud dokumen tersebut MENU UTAMA Untuk memperlihatkan isi dari seluruh web site Anda PENUTUP Digunakan untuk membuat suatu ringkasan atau meminta saran dan pendapat pembaca TEKNOLOGI WEB Dari sisi teknologi yang digunakan untuk membentuk web dinamis, terdapat dua bentuk pengelompokan, yaitu : 1. Teknologi pada sisi klien (client-side technology) Diimplementasikan dengan mengirimkan kode perluasan HTML atau program tersendiri dan HTML ke klien. Klien-lah yang bertanggung jawab dalam melakukan proses terhadap seluruh kode yang diterima. Kelemahan metode ini adalah terdapat kemungkinan bahwa browser klien tidak mendukung fitur perluasan HTML, misalnya kode VBScript. Kelebihannya adalah memungkinkan penampilan yang bersifat dinamis, misalnya menampilkan jam yang terus-menerus berubah, animasi mouse dan validasi data di sisi klien. Yang termasuk teknologi pada sisi klien : Kontrol ActiveX Java Applet JavaScript dan CSS 2. Teknologi web pada sisi server (server-side technology)
Perancangan WEB 2

Teknologi pada sisi server memungkinkan pemrosesan kode di dalam server sehingga kode yang sampai pada pemakai berbeda dengan kode asli pada server. Kelebihan : Mengurangi lalulintas jaringan dengan cara menghindari percakapan bolak-balik antara klien dan server Mengurangi waktu pemuatan kode, mengingat klien hanya menambil kode HTML saja Mencegah masalah browser yang tidak kompatibel Klien dapat berinteraksi dengan data yang ada pada server Mencegah klien mengetahui rahasia kode pemrograman web Contoh : Common Gateway Interface (CGI) Proprietary Web Server API Active Server Pages (ASP) Server-Side JavaScript Java Servlets dan Java Server Pages (JSP) PHP PENGENALAN HTML HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser Internet. Bermula dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan di dunia penerbitan dan percetakan yang disebut dengan SGML, HTML adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web dan HTML kini merupakan standar Internet yang saat ini dikendalikan oleh World Wide Web Consortium (W3C).ersi terakhir dari HTML adalah HTML 4.01, meskipun saat ini telah berkembang XHTML yang merupakan pengembangan dari HTML. SEJARAH HTML Tahun 1980, IBM memikirkan pembuatan suatu dokumen yang akan mengenali setiap elemen dari dokumen dengan suatu tanda tertentu. IBM kemudian mengembangkan suatu jenis bahasa yang menggabungkan teks dengan perintah-perintah pemformatan dokumen. Bahasa ini dinamakan Markup Langiage, sebuah bahasa yang menggunakan tanda-tanda sebagai basisnya. IBM menamakan sistemnya ini sebagai Generalized Markup Language atau GML. Tahun 1986, ISO menyatakan bahwa IBM memiliki suatu konsep tentang dokumen yang sangat baik, dan kemudian mengeluarkan suatu publikasi ( ISO 8879 ) yang menyatakan markup language sebagai standar untuk pembuatan dokumen-dokumen. ISO membuat bahasa ini dari GML milik IBM, tetapi memberinya nama lain, yaitu SGML ( Standard Generalized Markup Language ). ISO dalam publikasinya meyakini bahwa SGML akan sangat berguna untuk pemrosesan informasi teks dan sistem-sistem perkantoran. Tetapi diluar perkiraan ISO, SGML dan terutama subset dari SGML, yaitu HTML juga berguna untuk menjelajahi internet. Khususnya bagi mereka yang menggunakan World Wide Web. BROWSER DAN EDITOR Browser merupakan software yang di install di mesin client yang berfungsi untuk menterjemahkan tag-tag HTML menjadi halaman web. Browser yang sering di gunakan biasanya Internet Explorer, Netscape Navigator dan masih banyak yang lainya. Editor program yang di gunakan untuk membuat document HTML, ada banyak HTML editor yang bisa anda gunakan diantaranya: Ms FrontPage, Dreamweaver, Notepad.
Perancangan WEB 2

Semua dokumen HTML harus disimpan sebagai file teks murni. Ada dua macam ekstensi file yang dapat digunakan, yaitu ekstensi file .html ( untuk sistem operasi UNIX atau WINDOWS 95) atau .htm ( untuk sistem operasi DOS/WINDOWS 3.x)

Editor Notepad ELEMEN HTML Suatu elemen HTML terdiri dari tag-tag dan atributenya. Beberapa contoh dari elemen HTML adalah sebagai berikut : TAG Sewaktu browser menampilkan halaman web, browser akan membaca teks pada dokumen HTML dan mencari kode khusus yang disebut tag. Tag biasanya merupakan suatu pasangan tag awal <> dan tag akhir </> Contoh : <TITLE> Belajar HTML </TITLE> Tag yang mengandung tag laim di dalamnya disebut sebagai nested tag. Jadi tag tidak boleh tumpang tindih. Tidak semua tag didukung oleh browser. Jika suatu browser tidak mengenali suatu tag tertentu, browser tersebut akan mengabaikan tag yang tidak dikenalinya dan menampilkan isi tag sebagai teks biasa. ATRIBUTE Tag awal biasanya memiliki beberapa atribut yang menyatakan karakteristik tag tersebut. Misalnya : <P ALIGN = left> digunakan untuk membuat rata kiri paragraf. Tag yang digunakan adalah <P> dan atribut yang menyertainya adalah ALIGN dengan nilai left STRUKTUR DOKUMEN HTML Dokumen HTML bisa mengandung teks, gambar, suara atau video. Yang membedakan HTML dengan dokumen lain adalah elemen-elemen HTML beserta tag-tagnya. Elemen dan tag HTML berfungsi untuk memformat atau menandai suatu bagian tertentu dari dokumen HTML dan juga menentukan struktur bagian tersebut dalam dokumen HTML. Struktur dokumen HTML terlihat seperti berikut ini : <HTML> <HEAD> *** Bagian HEAD *** </HEAD> <BODY>
Perancangan WEB 2

10

*** Bagian BODY *** </BODY> </HTML> Contoh : <html> <head> <title>Dokumen HTML saya yang pertama </title> </head> <body> Halo semua, Saya baru belajar HTML...!<br> Apa Kabar ? </body> </html> Hasil :

LATIHAN : 1. Buat program HTML untuk menampilkan biodata Anda !

Perancangan WEB 2

Anda mungkin juga menyukai