Anda di halaman 1dari 2

Rambut Lurus Alami Berkat Hair Smoothing Meski terdapat aneka trend rambut di dunia, namun rambut lurus

sepertinya masih tetap jadi idaman baik bagi pria maupun wanita. Kini meluruskan rambut bisa dengan teknik smoothing yang membuat hasil tampilan rambut anda lebih lurus dan tetap lembut tanpa kering maupun kaku hingga nampak alami. Rambut lurus sempurna tak pernah dianggap old-fashion karena dapat memberi gaya yang anggun, sehat dan mudah ditata dalam berbagai gaya. Beragam cara pelurusan rambut banyak tersedia dan dapat terbagi dua yaitu temporer dan permanen. Mau tahu cara melakukan pelurusan rambut? Yuk ikuti langkah-langkah berikut.. * Untuk temporer dapat membuat rambut lurus, cucilah rambut lalu keringkan dengan cara memblow rambut hingga lurus. Gunakan hair dryer dan sisir blow agar lebih sempurna tetapi sebelumnya gunakan gel atau krem pelurus. Tujuannya adalah untuk mempermudah proses blow, melindungi rambut dari panas hair dryer serta sebagai penutup rambut dari kelembaban udara yang dapat mengembangkan rambut. Kemudian gunakan catok pelurus lalu bubuhkan serum atau semprotkan pengilap rambut. * Bila anda ingin yang permanen maka akan menghasilkan rambut lurus hingga beberapa bulan, sampai rambut baru tumbuh kembali dengan beberapa cara. Papan pelurus, metode ini relatif aman karena tidak menggunakan panas tetapi Anda jangan berharap akan menghasilkan rambut yang lurus sempurna. Metode rebonding membuat rambut Anda sangat lurus, lemas dan tidak dapat ditata dengan beragam gaya. Umumnya rambut menjadi sangat kering dan rusak karena struktur pengikat alami rambut dilelehkan hingga mati serta kerusakan pun terjadi, terlebih jika rambut sebelumnya pernah diwarnai. Ketika rambut mulai tumbuh akan terlihat perbedaan yang kontras antara akar rambut yang ikal dengan bagian ujung rambut yang lurus kaku. Menggunakan hair smoothing dapat dilakukan seperti rebonding namun hasilnya sangat berbeda. Rambut Anda akan terlihat lurus sempurna dan lembut tanpa terlihat kaku maupun lepek tetapi masih memiliki sedikit volume hingga memungkinkan untuk ditata berbagai gaya. Rambut Anda juga akan terhindar dari kekeringan atau kerusakan. Saat rambut baru mulai tumbuh maka tidak akan terlihat perbedaan tajam antara akar dengan ujung rambut Anda. Kandungan dari hair smoothing relatif lembut dan aman dibanding rebonding karena disesuaikan jenis rambut seperti rambut normal. Pada proses penetralannya, cairan netralisirnya otomatis membentuk kembali pengikat alami di rambut hingga rambutpun terhindar dari resiko rusak maupun patah. Perbedaan lainnya adalah pada rebonding selalu digunakan catok pelurus sedangkan pada hair smoothing tidak. Tanpa catok pelurus hasilnya volume rambut berkurang hingga rambut tidak terlalu mengembang namun bentuk ikal alaminya masih terlihat.

Ini sesuai jika Anda ingin tekstur ikal dari rambut tetap terlihat maupun merubah ikal menjadi bergelombang besar tanpa membuat rambut mengembang. Sebaiknya sebelum melakukan pelurusan apapun juga konsultasikan dengan penata rambut agar penata rambut tahu jenis rambut Anda sehingga dapat memilih formula yang sesuai. Jangan mengikat rambut, menekuk rambut di belakang telinga maupun membasahi rambut termasuk berkeringat selama 3 hari sesudah rebonding maupun hair smoothing agar bentuk lurus dari rambut terjaga.

Anda mungkin juga menyukai