Anda di halaman 1dari 3

KONJUNGTIVITIS

APA PENYEBAB KONJUNGTIVITIS ?


1. Infeksi oleh virus atau bakteri. 2. Rekasi alergi terhadap debu, serbuk sari, bulu binatang 3. Iritasi oleh angin, debu, asap dan polusi udara lainnya: sinar ultraviolet dari las listrik atau sinar matahari yang dipantulkan oleh salju. 4. Pemakaian lensa kontak terutama pada jangka waktu yang panjang juga dapat menyebabkan konjungtivitis.

APAKAH TANDA ATAU GEJALA KONJUNGTIVITIS?

APA ITU KONJUNGTIVITIS ?


Konjungtivitis adalah suatu peradangan pada konjungtiva (selaput lendir yang melapisi permukaan dalam kelopak mata (bagian putih mata).

1. Konjungtiva yang mengalami

iritasi akan tampak merah dan mengeluarkan kotoran.

2. Konjungtivitis karena

bakteri mengeluarkan

kotoran yang kental dan berwarna putih. 3. Konjungtivitis karena virus atau alergi mengeluarkan kotoran yang jernih. 4. Kelopak mata bisa membengkak dan sangat gatal, terutama pada konjungtivitis karena alergi. 5. Gejala lainnya adalah: mata berair, terasa nyeri, gatal, pandangan kabur, peka terhadap cahaya, terbentuk keropeng pada kelopak mata ketika bangun pada pagi hari.

APA SAJA KOMPLIKASI KONJUNGTIVITIS?

BAGAIMANA PENCEGAHAN KONJUNGTIVITIS?


1. Konjungtivitis mudah menular, karena itu sebelum dan sesudah dibersihkan atau mengoleskan obat, penderita harus mencuci tangannya bersih-bersih. 2. Usahakan untuk tidak menyentuh mata yang sehat sesudah menangani mata yang sakit. 3. Jangan menggunakan handuk dan lap bersama-sama dengan penghuni rumah lainnya. 4. Gunakan lensa kontak sesuai dengan petunjuk dari dokter dan pabrik pembuatnya.

Infeksi bakteri tertentu (gonore, beberapa jenis konjungtivitas klamidia) dan infeksi virus dapat menyebabkan kerusakan permanen pada mata jika tidak diobati. Benda asing di mata dapat menyebabkan abrasi kornea dan pembentukan jaringan parut.

Anda mungkin juga menyukai