Anda di halaman 1dari 2

Tips gaya hidup sehat (p.136) Kesehatan kita juga bergantung pada gaya hidup kita.

Gaya hidup yang sedang tren bukan berarti gaya hidup tersebut sehat. Demikian pun sebaliknya, gaya hidup sehat belum tentu menjadi tren. Oleh karenanya, pilihan ada di tangan anda. Berikut ini adalah tips gaya hidup sehat yang dapat anda lakoni setiap harinya. Semoga dapat membantu dalam mewujudkan keinginan untuk tetap sehat selalu. 1. Tidur dan beristirahatlah yang cukup 2. Dengarkan musik untuk menghindari stres saat beraktivitas 3. Bangun pagi lebih awal untuk berolahraga 4. Kurangi pemakaian ac bila memungkinkan 5. Jagalah kebersihan tubuh dan lingkungan sekitar 6. Lakukan pemeriksaan kesehatan tubuh ke dokter minimal 2 kali setahun 7. Biasakan rajin berjalan kaki 8. Jangan menunda pekerjaan yang bisa dikerjakan 9. Luangkan waktu untuk bermeditasi sejenak 10. Jaga berat badan anda 11. Jangan melakukan diet ekstra ketat 12. Luangkan waktu untuk melakukan hobi anda 13. Jangan terlalu lama berada di depan komputer 14. Tingkatkan kualitas spiritual anda 15. Buat halaman rumah anda dipenuhi oleh berbagai tanaman obat, selain menghijaukan rumah tanaman tersebut sangat berguna di kala anda membutuhkan Tips tetap sehat dengan karbohidrat terpenuhi (p.137) Jangan tergiut oleh diet yang tidak membolehkan atau hanya boleh saja mengonsumsi karbohidrat. Kita masih butuh karbohidrat untuk sumber energi dan untuk berfungsinya organ-organ tubuh. Tentu saja kita perlu bijak memilih dan mengonsumsi karbohidrat. Sumber karbohidrat yang bagus untuk kesehatan adalah biji-bijian, sayur, buah, dan kacang-kacangan karena mengandung vitamin, mineral, serat, dan sejumlah filonutrisi. Sebaliknya, karbohidrat yang mudah dicerna seperti nasi putih, roti putih, kue-kue dan roti, minuman bersoda manis, dan makanan yang diproses, bisa menyebabkan berat badan naik serta mempercepat datangnya diabetes dan penyakit jantung. Berikut beberapa cara untuk memperoleh karbohidrat secara sehat. Pertama, sarapan sehat. Mulailah hari dengan sarapan sehat. Bisa berupa sereal atau oat. Oat adalah sumber karbohidrat yang tak cepat membuat gula darah melambung. Dengan kandungan seratnya yang tinggi, oat akan membuat anda kenyang lebih lama. Serat juga membuat kadar kolesterol jadi tekontrol. Kedua, ngemil sehat. Pilihlah camilan dari rotin gandum, pisang, atau ubi rebus. Ganti nasi putih dengan nasi merah. Pilih pasta gandum daripada pasta biasa. Sumber karbohidrat ini mengandung serat cukup tinggi. Selain itu, pilihlah buah daripada jus jeruk kemasan, karena lebih baik makan buah dibandingkan jus dalam kemasan. Ingat, jus dalam kemasan lebih banyak mengandung bahan gula.

Jangan lupa-lupa mengonsumsi kacang-kacangan. Kacangan adalah sumber karbohidrat yang lambat dicerna, sehingga ini justru menyehatkan tubuh. Kacang-kacangan juga merupakan sumber protein yang sangat baik. Kacang kedelai rebus bisa jadi pilahan camilan sehat. Hartanti, Vien . Jadi Dokter Di Rumah Sendiri Dengan Terapi Herbal dan Pijat. Pustaka anggrek, yogyakarta

Anda mungkin juga menyukai