Anda di halaman 1dari 6

Jakarta - Sup dengan isian misua yang lembut hangat ini cocok dinikmati saat udara mulai dingin

dan badan kurang sehat. Isian telur, daging ayam dan kaldu yang gurih hangat akan membuat badan terasa lebih segar. Bahan: 1 sdm minyak sayur 2 siung bawang putih, cincang 1 sdm daun bawang iris 100 g daging ayam rebus, suwir kasar 500 ml kaldu ayam sdt merica bubuk 1 sdt garam 50 g misua kering, potong-potong 1 butir telur ayam, kocok 25 g kapri muda/manis, bersihkan Taburan: 1 sdm bawang merah goreng Cara membuat:

Tumis bawang putih hingga wangi. Masukkan daun bawang dan ayam, aduk sebentar. Tuangi kaldu dan tambahkan bumbu. Didihkan. Masukkan misua kering, didihkan perlahan hingga mulai matang. Tuangkan telur kocok, aduk sebentar hingga beku. Angkat. Taburi bawang merah goreng. Sajikan hangat.

Untuk 4 orang Jakarta - Sup yang hangat gurih dan mengenyangkan ini enak dimakan hangat saat bersantap sahur. Tambahan keju dan susu memberi pasokan nutrisi buat berpuasa sepanjang hari. Yuk, bikin! Bahan I: 300 ml Kaldu Ayam 3 tetes Pewarna makanan merah tua 1/2 sdt Garam 100 g Bihun Jagung 50 g Keju Parut 50 g Tepung Sagu Bahan II: 2 sdm Mentega 3 sdm Tepung Terigu 400 ml Susu Cair 2 siung bawang putih, cincang 2 sdm Minyak Sayur 1/2 sdt merica bubuk Cara Membuat:

Rebus kaldu, pewarna dan garam hingga mendidih. Masukan bihun jagung hingga mengembang, menyerap dan cukup matangnya.

Angkat tiriskan. Tambahkan dengan keju, aduk hingga rata. Tambahkan tepung terigu, aduk hingga rata. Bentuk adonan menjadi bulatan sambil beri air. Kukus 5-10 menit, angkat, sisihkan. Tumis bawang putih hingga kekuningan, masukan mentega. Aduk hingga larut. Tambahkan tepung, aduks hingga tepung tidak berbau. Masukan susu sedikit demi sedikit, sambil aduk hingga habis. Letakan beberapa gulung bihun jagung dalam mangkuk kemudian siram dengan kuah kental. Sajikan hangat.

Untuk 6 oran Jakarta - Sajian praktis dari telur ini enak disantap sebagai sajian makan sahur. Tambahan daging, bihun dan sayuran membuat nutrisinya jadi komplet. Cocok buat bekal berpuasa sepanjang hari! Bahan : 2 sdm minyak sayur butir bawang Bombay, iris halus 100 g daging sapi cincang 3 batang daun bawang, iris halus 5 butir telur kocok sdt merica bubuk 1 sdt garam 150 g bihun jagung pilihan Bunda, rebus, tiriskan Saus : 2 sdm minyak untuk menumis butir bawang Bombai, iris halus 2 siung bawang putih, cincang halus 5 sdm saus tomat sdt kecap ikan 200 ml kaldu ayam 2 sdt gula pasir sdt garam sdt merica bubuk 50 g kacang polong beku/kalengan 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air 1 sdt minyak wijen Cara membuat : Tumis bawang bombay hingga layu. Masukan daging cincang, aduk hingga berubah warna. Tambahkan daun bawang, aduk rata, angkat. Campur telur, tumisan bahan, bihun jagung, merica dan garam. Buat menjadi dadar 2-3 buah, sisihkan. Saus : Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum. Tuangi kaldu ayam. Didihkan. Tambahkan garam, gula, merica, kacang polong dan larutan maizena. Aduk hingga kental.

Tuangi minyak wijen, aduk hingga mengental. Angkat dan tuangkan ke atas telur dadar.

Untuk 4 orang Jakarta - Ini dia nih kesempatan Anda untuk memanjakan si kecil. Sup yang gurih dengan isian bakso dan sayuran ini nutrisinya sungguh lengkap Dijamin si kecil akan menyukainya. Bahan: Bakso Ayam, aduk rata: 100 g daging ayam, cincang halus 1 sdm daun bawang iris halus sdm bawang putih goreng, haluskan 1 kuning telur ayam sdt pala bubuk sdt merica bubuk 1 sdt garam Kuah: 1 sdm margarin 20 g bawang bombay, cincang 250 ml kaldu ayam 500 ml susu segar sdt merica bubuk sdt pala bubuk 6 buah buncis, iris kecil 50 g wortel, potong dadu kecil 2 sdt garam Cara membuat:

Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil. Rebus hingga mengapung. Angkat, tiriskan. Kuah: Tumis bawang bombay hingga wangi. Tuangi kaldu, didihkan. Pindahkan ke panci. Tuangi susu dan tambahkan bumbu, didihkan. Masukkan bola ayam dan sayuran. Masak hingga seluruhnya matang. Angkat, sajikan panas.

Untuk 4 orang Jakarta - Meski sekarang bukan Imlek, sup asparagus ini tetap enak disantap bersama seluruh keluarga di akhir pekan. Asparagus yang renyah dengan paduan daging ayam yang gurih membuat rasa lembut enak di lidah. Bahan: 1 sdm minyak sayur 2 siung bawang putih, cincang halus 100 g daging ayam, cincang 750 ml kaldu ayam 150 g asparagus putih kalengan, tiriskan, potong-potong 1 butir telur ayam, kocok hingga berbuih 1 sdt garam

sdt merica bubuk 1 sdm tepung kanji, larutkan dengan sedikit air Taburan: 2 sdm daun bawang iris halus Cara membuat:

Tumis bawang putih hingga wangi. Masukkan daging ayam, aduk hingga kaku. Masukkan kaldu, didihkan. Tambahkan asparagus dan bumbu, didihkan kembali. Kecilkan api, tuangi telur kocok sambil aduk cepat hinga telur berserabut halus dan matang. Tuangi larutan tepung kanji, aduk hingga kental. Angkat. Sajikan hangat dengan taburan daun bawang.

Untuk 6 orang Jakarta - Kentangnya gurih empuk berbalut adonan susu yang gurih lembut plus brokoli yang renyah. Taburan keju membuat rasanya makin komplet dan mantap! Bahan: 500 g kentang, kupas, iris tipis 1 sdm margarin 50 g bawang Bombay, cincang 1 sdm tepung terigu 250 ml susu segar 100 g brokoli, lepaskan kuntumnya, potong kecil sdt merica bubuk 1 sdt garam 2 sdm keju cheddar parut Taburan: 2 lembar daging asap, potong kecil 2 sdm keju cheddar parut Pelengkap: Sosis sapi Selada sayuran Cara membuat:

Rebus kentang hingga empuk. Tiriskan. Tumis bawang Bombay hingga layu dan wangi. Taburi tepung terigu, aduk hingga rata. Tuangi susu segar, aduk hingga kental. Masukkan kentang dan brokoli serta bumbu dan keju. Aduk hingga mendidih. Taruh dalam mangkuk aluminium. Taburi bahan Taburan. Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit. Angkat, sajikan hangat.

Untuk 2 orang

Jakarta - Bekal tak harus nasi. Agar tak bosan, cobalah buat makaroni dengan paduan keju dan sosis ini. Gurih enak dan mudah dibuat! Bahan: 1 sdm mentega 30 g bawang Bombay, cincang 1 buah sosis sapi, potong-potong 1 sdm tepung terigu 250 ml susu segar 150 g makaroni kering, rebus hingga lunak 2 sdm kacang polong beku 2 sdm keju cheddar parut 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt pala bubuk 1 sdt garam Taburan: 1 sdm keju cheddar parut Pelengkap: Sayap ayam goreng Buah segar Cara membuat: Tumis bawang Bombay hingga layu. Masukkan sosis, aduk hingga kaku. Taburi tepung terigu, aduk rata. Tuangi susu, aduk hingga mendidih. Masukkan makaroni, kacang polong, keju dan bumbu. Didihkan hingga mendidih dan kental. Angkat, taburi keju Sajikan dengan Pelengkapnya.

Untuk 2 orang Jakarta - Hidangan yang satu ini merupakan perpaduan udang segar dan kuah asam pedas. Dinikmati saat cuaca yang selalu hujan belakangan ini tentulah bisa jadi sajian yang menghangatkan buat seluruh keluarga. Bahan: 500 ml air 250 g udang ukuran sedang, buang kepalanya 2 buah cabai merah, potong kasar 20 helai daun kemangi 1 sdm air jeruk nipis Haluskan: 3 buah cabai merah keriting 3 butir kemiri 2 siung bawang putih 2 butir bawang merah sdt terasi sdt merica butiran

1 sdt garam Cara membuat:


Didihkan air, masukkan bumbu halus dan didihkan kembali. Masukkan udang, rebus hingga udang berubah warna dan matang. Masukkan cabai merah, daun kemangi dan air jeruk nipis. Didihkan kembali dan angkat.

Untuk 4 orang Jakarta - Ingin sajian yang legit dan mengenyangkan buat buka nanti? Puding dengan isian bihun ini bukan hanya manis dan dingin tetapi dijamin mengenyangkan. Siraman vla membuat puding ini makin enak! Bahan I: 200 g Bihun Jagung 10 buah strawberry, potong 4 bagian Bahan II: 1 bungkus Tepung Puding Cara Membuat:

Bahan I: Bagi bihun menjadi 2 bagian. Seduh bihun masing-masing dengan air yang yang diberi pewarna hijau dan kuning, tiriskan. Campur bihun Jagung yang sudah diberi warna menjadi satu. Bahan II: Buat puding sesuai petunjuk kemasan berikut vlanya. Masukan adonan puding ke dalam cetakan hingga 1/4 bagian. Tambahkan Bihun Jagung dan Strawberry Tuangi dengan adonan puding hingga penuh, dinginkan. Potong-potong, sajikan dengan vlanya. Sajikan.

Untuk 12 potong

Anda mungkin juga menyukai