Anda di halaman 1dari 9

KATA PENGANTAR

Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa senantiasa selalu memberikan taufiq dan hidayah-Nya kepada kita semua, baik kesehatan maupun kesempatan dalam memberikan dorongan dan motivasi sehingga terselesainya tugas ini. Selanjutnya kami selaku mahasiswa yang membuat makalah mengenai system berkas sebagai salah satu persyaratan untuk melengkapi tugas yang di maksudkan, maka saya menulis sebuah Makalah yang berjudul: IPHONE Materi ini ditulis berdasarkan informasi yang di dapatkan dari hasil perkuliahan dan browsing di internet. Pada struktur pembahasan makalah ini kemungkinan jauh dari sasaran dan kesempurnaan yang diharapkan, maka saya selaku penulis mengharapkan respon atau saran yang positif agar tulisan makalah saya ini dapat diterima oleh Dosen Pembimbing. Kiranya atas sumbangan fikiran baik dari dosen pembimbing, maupun temanteman, saya ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,

Penulis

MAKALAH IPHONE

Dosen: Nurul Fuad, S.Kom

Disusun Oleh:

Nurul Khamiliyah

FAKULTAS TEHNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS ISLAM LAMONGAN 2011

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................... DAFTAR ISI ................................................................................................... ii BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang........................................................... B. Rumusan Masalah ...................................................... C. Tujuan ........................................................................ BAB II PEMBAHASAN A. Pengertian system operasi.......................................... B. Sejarah system operasi................................................ C. Sistem operasi pada komputer.................................... D. Sistem operasi pada handphone................................. BAB III PENUTUP A. Kesimpulan................................................................. DAFTAR PUSTAKA................................................................

1 1 1

2 3 4 11

16 17

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang


Pada masa sekarang sebagian besar orang memanfaatkan teknologi kompuerisasi, misal saja komputer dan handphone. Ponsel

atau Handphone merupakan sebuah alat komunikasi yang praktis dan bisa dibawa kemana-mana untuk berkomunikasi antar sesama orang. B. Rumusan Masalah 1. Apa yang dimaksud dengan iphone?
2. Menjelaskan bagaimana sejarah iphone?

3. Menjelaskan macam-macam iphone beserta spesifikasinya? 4. Menjelaskan fitur dan aplikasi iphone? 5. Menjelaskan kelebihan dari iphone? 6. Menjelaskan kelemahan dari iphone? C. Tujuan 1. Mahasiswa mampu menjelaskan arti dari iphone. 2. Mahasiswa mampu menjelaskan sejarah iphone.
3. Mahasiswa mampu menjelaskan macam-macam iphone beserta

spesifikasinya. 4. Mahasiswa mampu menjelaskan fitur dan aplikasi iphone. 5. Mahasiswa mampu menjelaskan kelebihan dari iphone. 6. Mahasiswa mampu menjelaskan kelemahan dari iphone.

BAB II PEMBAHASAN

A. Pengertian IPhone

iPhone adalah handphone keluaran dari Apple yang memiliki beberapa kelebihan seperti, kemudahan koneksi Internet, kecanggihan multimedia diantara smartphone lainnya. iPhone merupakan gabungan dari handphone berkamera, media player seperti iPod video dan internet client handphone dengan fitur-fiturnya seperti e-mail, web browsing dan Wi-Fi. Selain itu telepon ini juga dapat dihubungkan dengan jaringan internet, untuk melakukan berbagai aktivitas misalnya mengirim/menerima email, menjelajah web, dan lain-lain. Antarmuka dengan pengguna menggunakan layar sentuh multi-touch (atau bisa juga disebut dengan layar sentuh kapasitif) dengan papan ketik virtual dan tombol. Meski baru hadir di tanah air, sistem operasi milik iPhone ini tercatat sebagai OS dengan angka penjualan yang tinggi di dunia, di bawah Symbian (per-akhir 2008). Sistem operasi yang telah mencapai versi 3.0 ini merupakan turunan dari Mac-OS X dengan berkonsentrasi pada kenyamanan UI sentuh. Menariknya, setiap perkembangan versi OS biasanya diikuti oleh peluncuran produk baru yang memuat OS anyar.
B. Sejarah Operating System IPhone

Bicara mengenai iOS history atau sejarah iOS, pasti kita mulai bicara mengenai iOS versi pertama hingga iOS 5 yang ada sekarang. iOS (dikenal sebagai OS iPhone sebelum Juni 2010) adalah sebuah operating system mobile Apple. Awalnya dikembangkan untuk iPhone, sejak itu telah diperluas untuk mendukung perangkat Apple lainnya seperti iPod Touch, iPad dan Apple TV. Apple menyediakan pembaruan operating system untuk iPad, iPhone dan iPod Touch sistem melalui iTunes, mirip dengan cara meng-update iPod, iTunes bertugas sebagai perantara dan menjadi keunggulan dibandingkan dengan perangkat dan ponsel lain. Mari kita melihat lebih dekat iOS History, perkembangan iOS selama ini.

a. Versi 1 iOS History dimulai ketika Jobs meluncurkan iPhone di tahun 2007, ia mengklaim bahwa perangkatnya menggunakan versi dari OS X. Tidak ada informasi lebih lanjut tentang operating system, dan mengingat bahwa ponsel tidak terbuka untuk pengembang pihak ketiga sampai sembilan bulan setelah peluncuran, ketika Apple merilis iPhone SDK. iPhone 2G asli, menjalankan apa yang sekarang dikenal sebagai iOS versi 1.0, datang standar dengan pra-instal aplikasi dari Apple, termasuk Phone, Mail, Safari, iPod, Messages, Calendar, Photos, Camera, YouTube, Stocks, Maps, Weather, Notes, Clock, Calculator, dan Settings, dengan aplikasi iTunes muncul dengan versi 1.1. Hal yang mencolok adalah bahwa semua aplikasi masih diinstal pada setiap iPhone yang dijual, meskipun banyak dari mereka memiliki fitur tambahan yang diperkenalkan dengan versi operating system dan versi terbaru dari hardware. b. Versi 2 Terjadi perubahan besar di iOS history yang diperkenalkan pada iOS 2.0 adalah dukungan untuk aplikasi pihak ketiga, yang juga menandai titik balik untuk iPhone sebagai perangkat pasar massal. Meskipun SDK diumumkan pada bulan September tahun 2007, dan dirilis ke developer pada Maret 2008, namun orang-orang benar-benar dapat merasakan kenikmatan App Store ketika iPhone 3G diluncurkan pada Juli 2008. App Store adalah penambahan terbesar. Yang juga diperkenalkan ke operating system pada saat peluncuran OS kedua adalah dukungan A-GPS (untuk iPhone 3G), dan kalkulator ilmiah dalam modus lansekap. c. Versi 3 Bersamaan dengan peluncuran iPhone 3GS, iOS 3.0 membawa beberapa fitur yang sangat dibutuhkan, seperti dukungan MMS, kemampuan untuk tether ponsel Anda dan kemampuan copy dan paste. Update yang jauh lebih besar ke OS dalam hal fitur baru, membawa dengan itu hal-hal seperti pencarian Spotlight, streaming stereo Bluetooth A2DP, kemampuan untuk menggunakan keyboard dalam modus landscape untuk mengetik pesan teks dan email, kemampuan untuk mencari email IMAP ,

CallDAV dukungan untuk iCal, Memo Suara dan aplikasi Kompas dan dukungan untuk iPod Nike +, shake to shuffle, dan push notification. Untuk pertama kalinya, iPhone benar-benar tampak seperti sebuah operating system smartphone yang lengkap, memperkenalkan fitur yang telah biasa di smartphone rivalnya, sambil mempertahankan kesederhanaan Apple dan kinerja yang solid. Yah, kecuali multi-tasking, tapi itu masih akan datang. d. Versi 4 Tahun 2010, iOS update tidak hanya memperkenalkan istilah iOS, tapi juga mengatasi kurangnya dukungan multitasking. Yah, akhirnya iOS4 mendukung multitasking terbatas, menangguhkan tindakan yang tidak perlu di background untuk mempertahankan hidup baterai, tetapi memungkinkan pengguna untuk melakukan hal-hal seperti membuat panggilan VoIP saat browsing web. Selain multitasking, iOS4 menambahkan kemampuan untuk mengatur aplikasi Anda ke folder pada setiap homepage, unified inbox untuk semua akun email Anda. Ada aplikasi baru dalam bentuk Game Center - Apple mengambil di Xbox Live untuk iPhone - dan iBooks, sedangkan kemampuan untuk menambahkan* homescreen* background telah membuat beberapa pemilik iPhone senang. e. Versi 5 iOS versi terbaru ini memiliki iMessage, beberapa orang mungkin mengatakan bahwa membuat pesaing Messenger adalah hal yang baik, seperti membangun kompetisi dan inovasi. Ada juga fitur baru untuk kamera dalam IOS 5. Masih ada tombol hardware untuk mengambil snapshot pada iPhone, iPad, atau iPod Touch, tapi sekarang Anda dapat menggunakan tombol 'up' volume untuk mengambil foto, jadi dasarnya hal yang sama. Terdapat pula sistem notifikasi baru, pesan baru, atau pemberitahuan lain, muncul di bagian atas layar iDevice Anda. Tapi terdapat peningkatan besar pada IOS 3. Kemampuan untuk beralih data selular on dan off, jumlah karakter untuk pesan SMS dan pencarian SMS, penambahan dukungan zoom saat mengambil foto, HDR foto, kemampuan untuk sync peristiwa, face and place dari iPhoto, mengubah

ukuran foto ketika mengirim, berkreasi dengan playlist sementara di jalankan, dan dukungan untuk passcode, semua membuat perbaikan besar operating system pada versi sebelumnya. Ketika menjalankan iOS4 pada iPhone 3G - bagi banyak pengguna, ini seperti komputer antik mencoba untuk menjalankan photoshop. C. Macam-Macam IPhone Apple Inc. yang bermarkas di Cupertino, Amerika Serikat hingga saat ini telah mengeluarkan ponsel cerdasnya dalam empat versi dengan iPhone 4 sebagai generasi terbaru. Pada setiap peluncurannya di Amerika maupun negaranegara lain iPhone selalu ditanggapi dengan gegap gempita. Jika kita menengok kembali dari awal, banyak sekali perkembangan yang dilakukan Apple terhadap iPhone hingga tetap berjaya. Di Amerika dan Eropa iPhone yang berbasis sistem operasi iPhoneOS atau disingkat iOS masih menempati posisi penjualan teratas sebagai smartphone individu, bukan berdasarkan OS karena saat ini Android sebagai OS menempati posisi puncak dalam hal penjualan keseluruhan smartphone dan iOS berada di posisi kedua, diikuti BlackBerryOS di posisi ketiga. Versi terbaru dari OS yang digunakan iPhone saat ini adalah iOS 4.2.1 yang kompatibel untuk iPhone 4 dan iPhone 3GS. Sedangkan untuk versi 3G dan 2G, OS yang terakhir adalah iOS 3.1.3. Selain dukungan OS yang memang dikhususkan untuk iPhone, selain produk dalam keluarganya (iPad dan iPod touch), kekuatan iPhone yang sejak versi awalnya telah menerapkan teknologi multitouch adalah terletak pada dukungan aplikasi. Hingga saat ini terdapat sekitar 300.000 aplikasi yang dapat diunduh melalui App Store dan jumlah itu terus bertambah setiap hari. Hal ini menjadikan iPhone sebagai smartphone paling banyak menyediakan aplikasi. Kategori aplikasi ini pun sangat lengkap, mulai dari game, lifestyle, social network, business, education, navigation dan masih banyak lagi yang lain. Selain aplikasi berbayar biasanya terdapat aplikasi gratis yang merupakan versi ringan (lite)-nya. Dan sepertinya saat ini pengembang aplikasi lebih menyukai menyediakan aplikasi versi iPhone terlebih dahulu sebelum memasukkan ke toko aplikasi untuk OS lain seperti Android karena smartphone berbasis Android sangat beragam sehingga pengembang harus mempertimbangkan kompatibilitas apliaksinya terhadap berbagai jenis ponsel dari berbagai vendor. Berikut ini daftar kelima jenis iPhone:

1.

iPhone (Original/EDGE) Jenis ini lebih dikenal sebagai iPhone 2G. Dikeluarkan pertama kali pada 9 Januari 2007 dan discontinued pada 9 Juni 2008. Tersedia dalam satu warna silver/black dengan kapasitas 4 GB, 8GB, dan 16GB. Spesifikasinya antara lain:
-

Ukuran:15.5mm x 62.1mm

Anda mungkin juga menyukai