Anda di halaman 1dari 1

MOST WANTED Terima kasih anda telah memilih dan mempercayakan Smart Mastering Kacer Most Wanted untuk

mengisi variasi lagu, isian dan memaster burung-burung Kacer Jawara milik anda. CD Master Kacer Most Wanted ini memuat 25 Senjata Andalan dan diproses secara digital sesuai dengan frekuensi komunikasi respon pada burung-burung berkicau. Kami juga menyertakan Brain Wash Therapy Sonar System dan AntiFREEZE Therapy pada CD Master ini, untuk menjadikan burung-burung Kacer milik anda menjadi lebih cerdas, jinak, berjiwa heroik dan mempunyai daya tempur yang maksimal. CD Master Kacer Most Wanted ini ber-format CD Digital Audio Stereo berkualitas tinggi, agar frekuensi suara yang dihasilkan tidak mengalami loss atau mengalami perubahan dari suara burung master aslinya. Agar proses pengisian suara atau memaster dapat lebih optimal dan tingkat keberhasilannya menjadi lebih tinggi, diharapkan anda mengikuti petunjuk-petunjuk yang ada di bawah ini. YANG HARUS SELALU DIPERHATIKAN PADA SAAT MEMASTER BURUNG Di dalam proses pengisian suara master atau memaster burung berkicau, tidak selamanya harus menunggu burung Kacer milik anda dalam kondisi mabung/rontok bulu/ngurak atau moulting, tetapi juga dapat dilakukan pada burung-burung dalam kondisi normal bahkan dalam kondisi Top Form sekalipun. Yang terpenting dalam proses memaster burung, harus diperhatikan yaitu: 1. Dilakukan pada saat burung istirahat (siang hari setelah mandi-jemur dan pada malam hari). 2. Kandang burung atau sangkar burung sebaiknya dikerodong (harus), sehingga burung-burung yang akan di master menjadi tenang dan memposisikannya atau membuatnya dalam keadaan istirahat. Sehingga burung lebih berkonsentrasi dalam mendengarkan materi suarasuara Master yang diperdengarkan. 3. Volume materi suara master yang diperdengarkan sebaiknya jangan terlalu besar, kecil saja tetapi jelas terdengar dan hanya boleh memaster satu persatu materi suara master atau materi suara isian. Jangan memperdengarkan lebih dari satu suara isian pada waktu yang bersamaan, karena akan membuat burung tersebut menjadi bingung dalam merekam suara master. Sebaiknya setelah isian yang satu berhasil direkam atau ditiru oleh burung berkicau anda, barulah kemudian dimaster dengan isian yang lainnya. 4. Materi suara master akan bisa direkam dan ditirukan oleh burung anda dalam waktu kurang lebih 2 minggu, bahkan bisa lebih cepat lagi tergantung pada kecerdasan masingmasing burung. TAHAP I Proses Pencucian Otak (Brain Wash Therapy ) terdapat pada track 1. Suara Brain Wash ini hanya berpengaruh pada burung Kacer milik anda dan tidak akan berpengaruh atau menimbulkan efek negatif pada manusia. Karena frekuensi suara yang dihasilkan oleh Modul Brain Wash ini berbeda dengan sound sensorik respon pada otak manusia. Dan juga tidak akan menghapus suara isian yang sudah ada pada burung anda, malah akan membuka sensor otak burung untuk menerima lebih banyak isian dan dalam waktu yang jauh lebih cepat. Efek suara dari Modul Brain Wash ini, sebagai berikut: Membuat burung-burung menjadi tenang, mudah jinak, menghilangkan stress dan membuat burung anda berjiwa heroik. Membuka respon komunikasi sensor otak pada burung, sehingga burung berkicau milik anda dapat dengan sangat mudah menerima suara isian yang akan anda isi. PERHATIAN: Agar suara Brain Wash dapat berjalan secara loop atau berulang-ulang pada player anda, aktifkan mode REPEAT pada track 1. Sebelum memaster burung Kacer milik anda, perdengarkan Brain Wash Therapy ini dengan volume suara sedang kepada burung yang akan di master, selama minimum 15 menit. (Cukup 15 menit perhari, lebih lama dan lebih sering akan semakin baik hasilnya) TAHAP II Proses Memaster atau Pemasteran Burung Kacer

Materi variasi isian suara terdapat pada track 2 sampai track 26. Anda dapat memilih jenis materi suara yang akan di jadikan sebagai master atau isian pada track 2 sampai track 26. Sebaiknya agar burung tersebut dapat lebih menyerap materi suara master dengan baik, volume suara yang diperdengarkan, jangan terlalu keras. Dan untuk satu suara master di perdengarkan selama kurang lebih 2 minggu. Jangan memperdengarkan lebih dari satu suara master pada waktu yang bersamaan, ini akan membuat burung menjadi bingung dalam menyerap materi suara master. Contoh : 2 Minggu Pertama : Senjata Andalan 1 2 Minggu Kedua : Senjata Andalan 2 2 Minggu Ketiga : Senjata Andalan 3 2 Minggu Keempat : Senjata Andalan 4 2 Minggu Kelima : Senjata Andalan 5 ... seterusnya ... PERHATIAN: Agar materi suara master dapat berjalan secara loop atau berulang-ulang pada player anda, aktifkan mode REPEAT pada track yang anda pilih. Contoh: Misalnya anda memilih track No. 2 (Senjata Andalan 1) untuk suara Master, lalu aktifkan mode repeat track melalui remote atau menu di player anda (VCD/DVD/CD PLAYER), maka suara Senjata Andalan 1 akan dijalankan sampai anda menghentikannya. PENTING Volume suara master yang diperdengarkan sebaiknya KECIL SAJA, tetapi JELAS TERDENGAR. Memperdengarkan suara master dengan volume besar, tidak akan direkam oleh burung. TIPS Waktu yang paling tepat dan paling efesien untuk memaster burung berkicau adalah malam hari jam 22.00 05.00 pagi. Untuk pemasteran harian, mulai jam 07.00-16.00 sebaiknya gunakan CD Master Natural Therapy Plus atau CD Master Bird Contest Therapy. TAHAP III Penggunaan AntiFREEZE Therapy Burung Kacer adalah salah satu tipe burung yang memiliki sifat fighter atau sifat daya tarung yang sangat tinggi. Salah satu karakter dasar dari burung Kacer adalah mbedesi/mbagong/kuda laut. Ada beberapa hal yang menyebabkan burung Kacer mbagong/mbedesi/kuda laut sewaktu di trek dengan burung Kacer lain, yaitu: 1. Tingkat Birahi yang terlalu tinggi (over birahi). 2. Tidak kondisi. Contohnya mau memasuki masa mabung, sedang mabung atau kondisi kesehatan burung yang terganggu (sakit atau habis sakit). 3. Jatuh mental dan kurang birahi. Dengan Panduan Pola Perawatan yang telah disertakan dan modul AntiFREEZE Therapy (track 27) yang ada di CD Master Kacer Most Wanted, akan menghilangkan sifat mbedesi/mbagong/kuda laut pada burung Kacer milik anda. Fungsi dan manfaat utama dari modul AntiFREEZE Therapy ini adalah untuk membangkitkan dan menstabilkan daya tempur/daya tarung yang tinggi pada burung Kacer. Banyak sekali manfaat lain dari AntiFREEZE Therapy tersebut, coba anda perdengarkan minimal 10 menit pada burung Kacer milik anda, dan amati perubahan reaksi positipnya. PERHATIAN Perdengarkan AntiFREEZE Therapy dengan volume suara sedang selama 30 menit perhari, lebih lama dan lebih sering akan semakin baik. CATATAN Untuk menjadikan burung berkicau memiliki suara unik dan bagus bisa memakan waktu hampir 2 bulan, sebaiknya penggantian materi suara master dilakukan apabila sudah diperdengarkan kepada burung selama kurang lebih 2 minggu. Akhirnya, selamat mencetak burung Kacer Jawara..!

Anda mungkin juga menyukai