Anda di halaman 1dari 3

PENGALAMAN BELA1AR LAPANGAN (PBL)

BAGIAN/SMF KULIT DAN KELAMIN FK UNUD / RSUP SANGLAH




1. Nama Mahasiswa : Jane Doe
NIM : 00000000
2. Hari/tgl kunjungan : Jumat, 27 Agustus 2010
3. Nama Responden/KK : GNP
Pekerjaan KK : PNS
4. Nama Penderita : GNGP
5. Alamat : Jl. Pulau no 9
6. Diagnosis : Skabies
7. Jumlah anggota keluarga : 4

Susunan anggota keluarga
No Nama Umur Kelamin Pendidikan Keluarga
1. GNP 42 th L SLTA KK
2. NWS 38 th P SLTA Istri KK
3. GNGP 14 th L SLTP Anak I KK
4. GNDP 10 th L SD Anak II KK

8. Apakah ada penyakit yang serupa pada anggota keluarga ?
- Tidak.
9. Apakah sudah pernah diobati ?
- Belum pernah diobati.
10. Apa alasan belum diobati ?
- Karena ini merupakan keluhan yang pertama kali terjadi dan dianggap bisa
sembuh sendiri.
12. Apakah di sekitarnya ada yang menderita penyakit serupa ?
- Ya, teman-teman sepermainan penderita yang tinggal di sekitar rumah
penderita.
13. Apakah ada penyakit kulit yang lain pada anggota keluarga ?
- Tidak.
14. Dari mana anggota keluarga memperoleh air ?
- Keluarga responden memperoleh air dari PDAM.
15. Berapa kali anggota keluarga mandi ?
- Responden mengatakan setiap anggota keluarganya mandi sebanyak 2 kali
dalam sehari yaitu pagi hari dan sore hari.
16. Bila mandi, apakah memakai sabun ?
- Ya
17. Berapa kali anggota keluarga ganti pakaian ?
- Responden mengatakan anggota keluarganya menganti pakaian satu
sampai dua kali dalam sehari.
18. Apakah pakaian dipakai bersama oleh anggota keluarga ?
- Tidak
19. Kesan keadaan sosial ekonomi keluarga :
Keluarga responden termasuk keluarga yang sederhana dan berkecukupan.
Responden merupakan seorang karyawan swasta, istri tidak bekerja, hanya
sebagai ibu rumah tangga. Penghasilan responden tampaknya cukup untuk
memenuhi kebutuhan rumah tangga.
20. Kesan keadaan kesehatan lingkungan :
Lingkungan rumah responden tidak luas, namun cukup bersih, dan
ketersediaan air pun tercukupi. Kamar mandi dilengkapi dengan jamban, dan
juga septic tank dan letak kamar mandi berjauhan dengan dapur.
21. Resume kunjungan :
a) Kejadian sakit penderita adalah Skabies yang diderita oleh GNGP yang
merupakan anak pertama dari responden. Teman-teman sepermainan
penderita di lingkungan tersebut mulai menderita penyakit ini 1 bulan
yang lalu. Kemudian anak pertama responden menderita penyakit yang
sama. Anak pertama responden diantar responden datang untuk berobat ke
RSUD Buleleng.
b) Kondisi sosial ekonomi dari keluarga penderita tergolong sederhana.
c) Secara umum kesadaran keluarga responden tentang kebersihan badan dan
lingkungan cukup baik. Namun dari cerita responden, kemungkinan
penularan penyakit ini didapatkan dari teman akrab anaknya di lingkungan
tersebut. Di mana diketahui cara penularan dari skabies ini adalah secara
kontak langsung ( kontak kulit dengan kulit ) contohnya berjabat tangan,
tidur bersama, hubungan seksual dan secara kontak tak langsung ( melalui
benda ) contohnya pakaian, handuk, sprei, bantal dan lain-lain.
d) Secara umum kondisi lingkungan keluarga responden cukup bersih, hal ini
terlihat dari keadaan halaman dan kondisi rumah mereka. Namun,
responden dan keluarganya hanya berganti baju satu hingga dua kali dan
baju rumah dari keluarga responden sering tidak disetrika.
22. Advis yang diberikan kepada anggota keluarga :
a) KIE bagi KK dan anggota keluarga yang ada untuk mengutamakan kebersihan
badan, rutin menganti baju, mencuci baju serta menyetika baju
b) Mencuci sprei, sarung bantal, dan pakaian dengan air panas
c) Menjemur cucian dan kasur di bawah terik matahari
d) Sering mengganti seprei, menjemur kasur dan bantal minimal 1x seminggu
e) Rutin membersihkan semua bagian rumah, mengepel
I) Usahakan ventilasi rumah baik untuk sirkulasi udara
g) Dijelaskan agar pengobatan juga dilakukan terhadap orang-orang di sekitar
penderita yang menderita keluhan yang sama sebagai upaya mencegah
terjadinya penularan penyakit dan kekambuhan
h) Bila obat yang diberikan habis dan keluhan masih ada agar kontrol kembali ke
poliklinik kulit dan kelamin RSUD Buleleng

Anda mungkin juga menyukai