Anda di halaman 1dari 1

Tabel 1 - Menunjukkan daftar abnormalitas beserta frekuensinya yang terlihat berdasarkan pemeriksaan CT-scan kepala.

Terdapat total 30 kasus (20 kasus dengan abnormalitas dan 10 kasus adalah CT-scan normal). 1 kasus dijumpai memiliki 2 abnormalitas yakni perdarahan subdural tentorial dan perdarahan subarachnoid. Abnormalitas yang terbanyak dijumpai adalah metastasis ataupun malignansi primer yaitu sejumlah 4 kasus, diikuti dengan gambaran infark, perdarahan subarachnoid, massa pada hipofisis, perdarahan subdural dan sebagainya.

Gambar 1 merupakan beberapa gambaran CT-scan kepala yang abnormal. Gambar (a) menunjukkan adanya suatu perdarahan subdural yang ditandai dengan gambaran isodens yang bilateral. Gambar (b) merupakan gambaran infark pada arteri serebral. Gambar (c) adalah gambaran suatu massa pada corpus callosal, sedangkan pada gambar (d) tampak adanya gambaran densitas pada arteri serebral

Gambar 2 adalah gambaran boxplot dari skor tes pembacaan CT-scan kepala yang dilakukan terhadap berbagai kelompok kandidat pada studi ini. Garis tengah menunjukkan nilai median dari masing-masing grup. Disini terlihat kalau median skor tertinggi dimiliki oleh kelompok neuroradiolog yaitu dengan nilai median 24, diikuti dengan kelompok neuroradiografer dan radiolog konsultan umum dengan nilai median 23. Selanjutnya diperingkat berikutnya adalah radiology trainee senior dengan nilai median 15, radiology trainee junior 12 serta diperingkat terakhir adalah dokter triase dengan nilai 8

Anda mungkin juga menyukai