Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL KER1A PRAKTEK

PT. PLN SEKTOR PEMBANGKITAN PLTU UMBILIN







Dibuat untuk memenuhi permohonan Kerja Praktek di :
P.T. PLN (Persero) Sektor Pembangkitan PLTU UMBILIN
Oleh :


INDRA FERDHANA G1D007040
CECEP GINAN1AR GUSTIANSYAH G1D007035
1UMAIDI SOPUTRA G1D007014





PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS BENGKULU
2010
PROPOSAL KER1A PRAKTEK

I. Pelaksana :
Bidang Teknik Tenaga Listrik :
Nama / NPM : Indra Ferdhana G1D007040
Cecep Ginanjar G. G1D007035
Bidang Teknik Instrumentasi Kendali :
Nama / NPM : Jumaidi Soputra G1D007014

Prodi : Teknik Elektro
Fakultas : Teknik
Universitas : Universitas Bengkulu


Tempat Pelaksanaan : PT. PLN SEKTOR PEMBANGKITAN PLTU
UMBILIN
II. aktu : 1 Februari 2011 s.d. 31 Maret 2011

Bengkulu, 16 Desember 2010
Pelaksana Kerja Praktek,



Indra Ferdhana Cecep Ginanjar G Jumaidi Soputra
GID007040 G1D007035 G1D007014


Mengetahui,
Ketua Prodi Teknik Elektro
Fakultas Teknik
Universitas Bengkulu




Anizar Indriani ST, MT
NIP. 1971020 200604 2 001

PROPOSAL KER1A PRAKTEK
DI
PT. PLTU UMBILIN

I. LATAR BELAKANG
Mata kuliah Kerja Praktek (TEK 401) merupakan salah satu mata kuliah
wajib dalam kurikulum Program Studi Teknik Elektro Universitas Bengkulu
(UNIB). Mata kuliah ini tergolong sebagai mata kuliah tanpa tatap muka,
dengan bobot 2 SKS. Mata kuliah ini dilaksanakan oleh mahasiswa Program
Studi Teknik Elektro UNIB melalui kunjungan mahasiswa selama jangka
waktu tertentu pada suatu instansi atau perusahan yang terkait melalui suatu
kerjasama dengan Program Studi Teknik Elektro UNIB.
Menyikapi hal tersebut, kami sebagai mahasiswa Program Studi Teknik
Elektro akan melakukan Kerja Praktek. Setelah melalui beberapa
pertimbangan, maka kami putuskan untuk melaksanakan Kerja Praktek di PT.
PLTU UMBILIN. Kami memilih PT. PLTU UMBILIN sebagai tempat
Kerja Praktek karena tempat ini sangat kompeten dengan bidang kuliah yang
kami ambil, yaitu Teknik Tenaga Listrik (Arus Kuat) dan Teknik
Instrumentasi Kendali (Arus Lemah). PT. PLTU UMBILIN adalah suatu
perusahaan yang mempunyai peralatan-peralatan Mesin Listrik, jaringan
kelistrikannya, dan peralatan Instrumentasi dan Kendali yang dapat
menunjang pembelajaran dan pengetahuan yang kami peroleh di bangku
kuliah.
Disamping teori yang didapat dalam perkuliahan, mahasiswa juga
membutuhkan suatu kegiatan keilmuan yang bersiIat untuk mengaplikasikan
ilmu yang diperoleh, yang bisa didapat melalui Kerja Praktek.
Dalam Kerja Praktek ini, mahasiswa diharapkan dapat mengetahui dan
mendapat gambaran tentang penerapan ilmu Teknik Elektro di lapangan.
Selain itu dari Kerja Praktek diharapkan juga mahasiswa yang terlibat di
dalamnya dapat mengetahui lebih dalam tentang objek yang ditinjau pada saat
melaksanakan Kerja Praktek dan akan menjadi nilai tambah serta pengalaman
berpikir bagi mahasiswa setelah selesai melaksanakan Kerja Praktek tersebut.
Dimana nantinya pengetahuan yang didapat selama Kerja Praktek ini
diharapkan menjadi bekal dan pengalaman bagi mahasiswa untuk terjun
langsung ke lapangan kerja yang sesuai dengan disiplin ilmu yang ditempuh di
bangku kuliah setelah menyelesaikan pendidikannya.
Untuk melaksanakan Kerja Praktek yang merupakan salah satu mata
kuliah wajib seperti dimaksud di atas, maka dipilihlah PT. PLTU UMBILIN
yang merupakan salah satu tempat penerapan disiplin ilmu Teknik elektro
dalam bidang Teknik Tenaga Listrik (Arus Kuat) dan Teknik Instrumentasi
Kendali (Arus Lemah).

II. MAKSUD dan TU1UAN
1. Memperoleh pengalaman, memperluas wawasan, melatih keterampilan
teknis, dan membentuk sikap serta pola bertindak dalam dunia kerja.
2. Melatih kemampuan dan keterampilan secara optimal dalam aspek
identiIikasi dan penyelesaian masalah, dan kemampuan untuk
menyampaikan pokok pikiran dalam bentuk lisan maupun tulisan.
3. Dapat melihat secara langsung aplikasi disiplin ilmu yang diperoleh dari
perkuliahan pada berbagai aspek penerapan di dunia kerja khususnya
sistem proteksi dan sistem kontrol pada peralatan-peralatan Mesin
produksi.
4. Mengadakan studi perbandingan antar ilmu yang diperoleh di bangku
kuliah dengan kenyataan yang ada di lapangan.
5. Mempelajari dan mengetahui berbagai macam bentuk aktivitas produksi
PT. PLTU UMBILIN.
6. Mengetahui dan menganalisa berbagai macam kondisi operasi yang
diterapkan pada peralatan operasi lapangan PT. PLTU UMBILIN.
7. Mengukur kemampuan mahasiswa, seberapa jauh mahasiswa telah
memahami ilmu yang didapatkan selama ini, sehingga kekurangan-
kekurangan yang dimiliki dapat diperbaiki dimasa yang akan datang.


III.PERMASALAHAN DAN MANFAAT
Di bangku kuliah, mahasiswa hanya memperoleh pelajaran yang bersiIat
teori. Disamping itu, ilmu-ilmu tersebut pada umumnya merujuk pada
keadaan ideal yang kadang kala berbeda dengan di lapangan. Hal ini
disebabkan karena ilmu yang bersiIat teori dirasakan tidak sempurna jika
tidak didukung dengan praktek pelaksanaannya di lapangan.
Seperti diketahui bahwa di dalam suatu perusahaan hampir semua
disiplin ilmu digunakan yang diantaranya adalah disiplin ilmu teknik elektro.
Tujuan kami melaksanakan Kerja Praktek ini adalah untuk mengaplikasikan
pengetahuan yang kami dapatkan di bangku kuliah serta untuk mendapatkan
pengetahuan praktis di lapangan. Melalui Kerja Praktek ini, kami ingin
mengetahui secara langsung kondisi operasi di PT. PLTU UMBILIN,
bagaimana bentuk mesin-mesin listrik, sistem proteksi (pengamanan) pada
mesin-mesin produksi dan cara kerjanya baik secara hardware maupun
soItware dan bagaimana penggunaan sistem kontrol, sehingga didapatkan
sistem yang dapat bekerja secara eIektiI dan eIisien.
Adapun permasalahan yang kami Iokuskan dalam pelaksanaan Kerja
Praktek di PT. PLTU UMBILIN ini adalah:
Bidang Teknik Tenaga Listrik (Arus Kuat) :
1. Sistem proteksi (pengamanan) pada mesin-mesin produksi.
2. Mekanisme kerja mesin-mesin produksi.
3. Jaringan kelistrikan.
Bidang Teknik Instrumentasi Kendali (Arus Lemah) :
1. Sistem kontrol pada mesin-mesin produksi.
2. Mekanisme kerja mesin-mesin produksi (hardware-soItware).

IV. WAKTU PELAKSANAAN
Dalam Proposal ini, diajukan waktu pelaksanaan Kerja Praktek yaitu
pada tanggal 1 Februari 2011 s.d. 31 Maret 2011 yang memakan waktu lebih
kurang delapan minggu.
Adapun perincian kegiatan yang akan dilaksanakan adalah sebagai berikut :
NO
Uraian
Kegiatan
aktu pelaksanaan minggu ke-
1 2 3 4 5 6 7 8
1. Orientasi
2. Studi Pustaka
3. Kegiatan lapangan
4. Pengumpulan Data
5. Pembahasan & Penyusunan Laporan

Keterangan :

ada kegiatan

tidak ada kegiatan

Dalam kerja yang akan dilaksanakan, saya mohonkan dapat dilaksanakan
pada waktu yang diinginkan dan saya dapat diikutsertakan dalam bidang-
bidang kerja di atas.
V. PENUTUP
Demikianlah proposal ini kami buat sebagai bahan pertimbangan bagi
Bapak/Ibu mengenai kegiatan yang akan kami lakukan selama kami
melaksanakan Kerja Praktek. Selanjutnya, kami mengharapkan Bapak/Ibu
berkenan memberi kesempatan kepada kami untuk melaksanakan Kerja
Praktek di PT. PLTU UMBILIN. Bimbingan dan arahan sangat kami
butuhkan agar kami mendapat manIaat yang sebesar-besarnya dari Kerja
Praktek ini.

Anda mungkin juga menyukai