Anda di halaman 1dari 7

Mengenal Aplikasi Forum

Enginephpbb.com Forumhostingforumotion.com

11

2.1 Engine PhpBB.com


Phpbb.com yang tepatnya beralamat di http://www.phpbb.com/ merupakan situs download resmi untuk engine forum phpbb. Phpbb sendiri adalah kepanjangan dari PHP Bulletin Board. Untuk pemrogramannya pun sesuai dengan bahasa pemrograman PHP. Untuk lisensinya, Phpbb ini bersifat freeware atau gratis. Sejak rilis resminya pada tahun 2000, lengkapnya tanggal 1 Juli 2000. Phpbb telah banyak mengalami perkembangan dan perbaikan. Pada saat buku ini ditulis, versi engine ini telah sampai pada versi 3.0.3 dengan update per tanggal 12 November 2008. Seperti yang terlihat pada gambar di bawah yang diambil pada situs resmi mereka.

Gambar 2-1. Tampilan Link Download versi phpbb terbaru.

Perbedaan versi engine dapat dilihat dari perbedaan tampilan forum phpbb. Yang populer digunakan saat ini, yakni versi phpbb2 dan phpbb3. Untuk lebih mendukung performa yang lebih baik, pihak phpbb menganjurkan untuk menggunakan versi teratas. Untuk lebih memahami tampilan di antara kedua versi tersebut dapat diperhatikan pada gambar di bawah ini.

12

Gambar 2-2. Tampilan phpbb2.

Gambar 2-3. Tampilan phpbb3.

Secara teknis, phpbb merupakan engine forum yang populer dan banyak digunakan selain Punbb yang juga gratis. Nah, bagaimana cara memasang forum menggunakan software phpbb yang gratis ini? Tentunya ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Antara lain terlebih dahulu kita harus men-download phpbb tipe terbaru yang bisa kita download langsung pada situsnya atau langsung pilih phpbb yang hendak diinstal pada hostingan milik kita. Yang lebih utama adalah kita harus membeli sebuah hosting terlebih dahulu. 13

Yaaah tidak gratis doonk Sebenarnya jika ingin membuat forum secara gratis ada banyak situs yang bisa kita temukan. Mulai dari yang benar-benar berkutat pada pembuatan forum gratis hingga memiliki hostingan yang free. Dengan hostingan free, kita bisa mencoba menginstal sendiri forum phpbb. Untuk lebih jelasnya, nanti akan kita coba untuk membuat forum menggunakan situs gratis yang dikhususkan untuk membuat forum hingga menginstal sendiri forum menggunakan hostingan. Psstt!!! Ternyata ada forum hosting gratisan yang direkomendasikan oleh phpBB, yakni salah satunya adalah forumotion.com.

Gambar 2-4. Recommended free forumhosting phpbb.

2.2 Forum Hosting Forumotion.com


Nah, kita sudah mendapatkan sedikit gambaran tentang phpBB bukan. Sedikit mengulang, phpBB adalah software atau engine atau mesin yang kita gunakan untuk membuat forum di internet. Dan dalam penggunaannya, software ini bersifat Freeware alias gratis. Pembuatan sebuah forum internet pada dasarnya sama dengan pembuatan sebuah situs atau blog di internet. Dalam pembuatannya, diperlukan sebuah hosting dan domain, yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan Basis data atau yang 14

lebih dikenal dengan Database. Setiap situs atau blog atau forum tentunya membutuhkan Database dalam pengoperasiannya. Nah, untuk Domain fungsinya sama dengan sebuah alamat rumah kita, dalam hal ini alamat situs atau blog atau forum.

Gambar 2-5. Halaman depan Forumotion.com update 12 Desember 2008.

Jika teman-teman ingin lebih praktis dan efektif dalam pembuatan sebuah forum, dapat menggunakan situs ini. Forumotion.com 15

merupakan sebuah wadah pembuatan forum internet secara praktis. Situs ini dapat kita lihat pada alamat http://www.forumotion.com/. Pertama kali membuka halaman situs ini kita akan disuguhi tampilan desain yang segar dan lucu. Didominasi warna biru dan sedikit warna hijau yang menarik. Di salah satu sudut situs forumotion.com kita bisa melihat karakter kartus khas mereka, merupakan mascot situs ini. Situs ini sendiri telah diluncurkan sejak tahun 2007 terus melakukan banyak inovasi dan perubahan di berbagai sektor guna kenyamanan pengguna. Pada awalnya Forumotion.com hanya men-support satu macam engine saja, yakni phpBB. Seiring bertambahnya member dan masukan yang didapat, akhirnya forumotion menambahkan 2 engine lagi, yakni Invision PowerBoard serta punBB. Alternatif pilihan yang menarik bukan? Forumotion memberikan keleluasaan dalam mengatur forum kita. Seperti perubahan tampilan template, perubahan tipe engine forum, apakah kita hendak berpindah-pindah pada phpbb, invision, atau punbb kesemuanya dapat kita lakukan dengan mudah. Secara garis besar pada halaman depan situs ini kita bisa melihat apa saja keunggulan dan kemudahan yang mereka tawarkan: Free and unlimited forum. Unlimited messages and users!, yakni Forum yang gratis dan tanpa batas, baik pesan maupun anggota. Change your forum version at any moment!, keleluasaan mengubah versi forum kita dengan mudah, apakah hendak memakai phpbb2, phpbb3, invision, atau punbb. Free image hosting!, tersedianya hosting gambar gratis di http://servimg.com/. Domain name + Customized emails!, jika kita tidak memiliki nama Domain serta hostingan bukanlah masalah, forumotion menyediakan nama domain secara gratis. Begitu pula email yang bisa kita setting sesuai kebutuhan.

16

Automatic and secured updates. Forum yang kita buat di sini dapat ter-update secara otomatis sehingga keamanannya terjamin. Chat box, gallery, portal, calendar, Role playing game..., Cukup banyak elemen tambahan yang bisa kita pasang pada forum. Chatbox, galleri gambar/foto, halaman portal forum, kalender, serta game RPG. 3000+ free skins for your forums!, serba fleksibel dengan pilihan lebih dari 3000 template/skin untuk forum kita, silakan pilih. Free blog at sosblog.com. Bisa bikin blog juga loh, gratisss.

***

17

Anda mungkin juga menyukai