Anda di halaman 1dari 4

MODUL KE-2 PENGERTIAN TINGKAT PENGEMBALIAN (RATE OF RETURN) DALAM INVESTASI

a. Tujuan Instruksional khusus Setelah mempelajari modul ini, mahasiswa diharapkan 1. mengetahui mengenai pengertian tingkat pengembalian 2. mengetahui mengenai perhitungan rate of return b. Teori 1. Komponen Return dan Pengukurannya Capital Gain yaitu keuntungan investor akibat perbedaan harga jual dikurangi harga beli saham atau obligasi, dimana capital gain ini dapat pula menjadi capital loss yaitu kerugian akibat harga jual lebih kecil daripada harga beli. Misalnya Tuan Abdul membeli saham GGRM seharga Rp 500,- pada hari senin dan menjualnya lagi seharga Rp 700,- pada hari rabu. Sehingga Rp 200,- adalah capital gain. Sebaliknya misalnya, saham tersebut ditahan hingga hari jumat, dan harganya turun menjadi Rp 400,-; maka Rp 100,- adalah capital loss. Yield yaitu pendapatan yang diterima investor secara periodik yaitu dividen atau bunga dari kepemilikan saham atau obligasi. Misalnya saham GGRM membagi dividen sebesar Rp 100,- pada tahun 2002, maka Rp 100,- tersebut merupakan yield. Demikian pula, misalnya Obligasi ISAT membagikan kupon untuk tahun berjalan sebesar 15% dari nominal Rp 1.000.000.000,-, maka Rp 150.000.000,- tersebut juga merupakan yield. 2. Rumus-rumus Return Total

Return Total = Capital Gain ( Loss) + Yield Return total ini mencerminkan nilai absolut dari keuntungan atau kerugian dari perdagangan surat-surat berharga. Misalkan saja, saham GGRM dibeli dengan harga Rp 500,pada 3 Mei 200X, pada 2 Juni 200X perusahaan Gudang Garam memberikan dividen Rp 100,- dan pada 30 Juni saham GGRM tersebut dijual dengan harga Rp 650,- ; maka Return Total = (Rp 650,- - Rp 500) + Rp 100,- = Rp 250, Rate of Return Rate of Return= Sekuritas Rate of return ini mencerminkan persentase keuntungan atau kerugian dari perdagangan surat-surat berharga. Misalkan saja, saham GGRM diatas: Rate of Return= [250] / 500 = 50% Prakiraan Expected Return dari Surat-surat berharga berdasarkan Probabilita (Kemungkinan) E (Ri) = (Pij) (Rij) Dimana: E (Ri) = Expected Return dari investasi surat-surat berharga I Pij = kemungkinan (probabilitas) terjadinya kejadian j untuk surat-urat berharga i. Rij = prakiraan return dari surat-surat berharga yang terjadi pada probabilita j. Misal prakiraan return dari saham GGRM untuk kemungkinan kondisi ekonomi yang terjadi. [Return Total] / Harga Beli

Kondisi Ekonomi Membaik Tetap Memburuk

Probabilitas 25 % 40 % 35 %

Prakiraan Return 20 % 15 % 10 %

Dari data diatas, expected return GGRM diperkirakan sebagai berikut: E(RGGRM) = 25%(20%) + 40%(15%) + 35%(10%) = 5% + 6% + 3,5% = 14,5% Prakiraan Expected Return dari Surat-surat berharga berdasarkan Probabilita (Kemungkinan) Dengan rata-rata hitung: E (Ri) = (Rij) / N Dengan rata-rata hitung: E (Ri) = [(1+R1)(1+R2)(1+Rn)]1/n - 1 Dimana: E (Ri) = Expected Return dari investasi surat-surat berharga I Rij = prakiraan return dari surat-surat berharga yang terjadi pada probabilita j. N = Jumlah periode Misal Return dari saham GGRM untuk bulan Mei 200X Periode Minggu I Mei 200X Minggu II Mei 200X Minggu III Mei 200X Minggu IV Mei 200X Nilai Saham 1.000 1.180 1.180 1.060 1.060 1.190 1.190 1.240 Return 18 % -10 % 12% 4%

Dengan rata-rata hitung E (Ri) = [18% + (-10%) + 12% + 4% ] / 4 = 24% / 4% = 6%

Dengan rata-rata geometric E (Ri) = [(1+0,18)(1-0,1)(1,12)(1,04)]1/4 1/4 1=(1,18x0,9x1,12x1,04) = = 1,237018 (0,25) = 1,054615 1 = 0,054615 =5,46%

Anda mungkin juga menyukai