Anda di halaman 1dari 11

KEPUTUSAN Muktamar Aisyiyah ke46

Yogyakarta, 20 - 25 Rajab 1431 H 3 - 8 Juli 2010

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46

Pimpinan Pusat Aisyiyah


KEPUTUSAN MUKTAMAR AISYIYAH KE-46
Bismillahirrahmanirrahim Muktamar Aisyiyah ke-46 yang berlangsung di kota Yogyakarta, pada tanggal 20 s/d 25 Rajab 1431 H, bertepatan dengan tanggal 3-8 Juli 2010 dihadiri oleh 1818 orang, terdiri dari 33 Propinsi dan Angkatan Muda Muhammadiyah Puteri. Setelah mengikuti dan mencermati :
1.

Sambutan Presiden Republik Indonesia Dr. H. Susilo Bambang

Yudhoyono pada upacara pembukaan Muktamar Muhammadiyah ke-46, Muktamar Aisyiyah ke-46 dan Muktamar Ikatan Pelajar Muhammadiyah ke-17 2. Pidato Iftitah Ketua Umum Pimpinan Pusat Aisyiyah Prof. Dr. Hj. Siti Chamamah Soeratno
3.

Ceramah Ibu Linda Amalia Sari, SIP dan Bapak Prof. DR. H. Amin Rais

tentang Nir-Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak Salah Satu Kunci Peradaban Bangsa.
4.

Ceramah Bapak Patrialis Akbar, SH, M.Hum, Tentang Penegakan

Hukum dan Hak Asasi Manusia 5. Ceramah Bapak M. E Muzamil Basyuni mantan Duta Besar Syiria dan Bapak M. Zainul Bahar Noor Dubes Jordania, Tentang Tenaga Kerja Wanita Indonesia di Luar Negeri

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46


6.

Ceramah Prof. Dr. Mansyur Ramli dan Prof. Dr. Azyumardi Azra,

Tentang Peran Strategis Gerakan Perempuan Untuk Membangun Karakter sebagai Pilar Peradaban Melalui Pendidikan dan Praksis Sosial 7. Laporan Pimpinan Pusat Aisyiyah masa Jabatan 2005 2010
8.

Prasaran materi Muktamar yang dipersiapkan oleh Pimpinan Pusat

Aisyiyah dan disetujui oleh Tanwir Aisyiyah III Periode 2005-2010, terdiri atas a. Perubahan Anggaran Dasar Aisyiyah b. Dinamika dan Pengembangan Organisasi
c.

Peran Aisyiyah dalam Kehidupan Berbangsa Jelang Satu Abad

d. Program Organisasi 2010 2015 e. Rekomendasi


9.

Prasaran

materi

dalam

sidang

Pleno

Gabungan

Muktamar

Muhammadiyah, Muktamar Aisyiyah dan Muktamar IPM terdiri atas:


a.

Pernyataan Pikiran Muhammadiyah Abad kedua

b. Program Muhammadiyah Periode 2010 2015 c. Penguatan Cabang dan Ranting d. Pembinaan Kader dan Anggota 10. 2015
11.

Hasil Pemilihan Pimpinan Pusat Aisyiyah masa jabatan 2010

Pendapat, masukan dan pembahasan dari Peserta Muktamar yang

disampaikan dalam sidang, Pleno, Komisi dan Gabungan

MENIMBANG
Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46


a.

Bahwa Muktamar Aisyiyah ke-46 adalah permusyawaratan tertinggi dalam Organisasi Aisyiyah yang mempunyai kewenangan untuk mempertanggungjawabkan kepemimpinan Pimpinan Pusat Aisyiyah masa jabatan 2005 -2010, menentukan perubahan Anggaran Dasar Aisyiyah, menetapkan Program Organisasi untuk periode 2010 2015, menetapkan langkah-langkah dan kebijakan untuk lima tahun kedepan dan juga menetapkan kepemimpinan Organisasi periode mendatang

b. Bahwa Aisyiyah semakin dituntut untuk meningkatkan peran gerakannya baik yang lebih partisipatif, sebagai respon terhadap masalah-maslah global dan berbagai masalah yang berkembang masyarakat, dan bangsa di kalangan umat Islam,

MENGINGAT 1. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Muhammadiyah 2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Aisyiyah 3. Keputusan Tanwir III Periode 2005 2010 di Yogyakarta

MEMUTUSKAN Menetapkan Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 sebagai berikut:


I.

Laporan Pimpinan Pusat Aisyiyah Menerima dengan baik laporan pertanggung jawaban Pimpinan Pusat Aisyiyah masa jabatan 2005 2010 meliputi laporan kebijakan dan pelaksanaan program

II.

Program Aisyiyah Periode 2010 -2015

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Menerima rancangan program Aisyiyah periode 2010 2015 dan menetapkan sebagai program Aisyiyah periode 2010 -2015 yang meliputi Program Umum dan Program Bidang (Lampiran I) III. Perubahan Anggaran Dasar Aisyiyah Mengesahkan rancangan Perubahan Anggaran Dasar Aisyiyah menjadi Anggaran Dasar Aisyiyah (Lampiran II) IV. Susunan Pimpinan Pusat Aisyiyah periode 2010 2015 a. Muktamar telah menetapkan 13 orang yang diberi amanat untuk memimpin Aisyiyah masa jabatan 2010 2015
1.

Dra. Hj. Siti Noordjannah Djohantini, MM, M.Si

2. Prof. Dr. Hj. Siti Chamamah Soeratno


3.

Prof. Dr. Hj. Masyithoh Chusnan, M.Ag

4. Dra. Hj. Dyah Siti Nuraini 5. Dra. Hj. Shoimah Kastolani


6.

Dra. Hj. Siti Aisyah, M.Ag

7. Dra. Hj. Nurni Akma


8. 9. 10. 11. 12. 13.

Dra. Trias Setiawati, M.Si Prof. Dr. Ir. Siti Muslimah Widyastuti, M.Sc dr. Hj. Atikah M. Zakki, MARS Rohimi Zam Zam, SH, Psi, M.Pd Hj. Siti Hadiroh Ahmad, S.Pd Dra.Hj. Susilahati, M.Si

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46


b.

Menetapkan Dra. Hj. Siti Noordjannah Djohantini, MM, M.Si

sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Aisyiyah periode 2010 2015


c.

Mengamanatkan kepada anggota terpilih untuk melengkapi dan

menyusun formasi kepemimpinan Pimpinan Pusat Aisyiyah masa jabatan 2010 2015

V.

Rekomendasi Menerima usul-usul menjadi pernyataan dan rekomendasi (lampiran III)

Ditetapkan di Yogyakarta, 24 Rojab 1431 H 07 Juli 2010

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46

LAMPIRAN III
REKOMENDASI MUKTAMAR AISYIYAH KE-46
A. Bidang Agama

Pemerintah hendaknya lebih memperhatikan setiap fenomena keagamaan dan menindak keras setiap individu ataupun golongan yang melakukan upaya penistaan agama. Serta dapat mencitrakan Islam sebagai agama yang moderat dalam skala nasional maupun internasional.

B. Bidang Pendidikan
1.

Pemerintah diharapkan mampu mereformulasi sistem pendidikan dan kurikulum yang diterapkan di sekolah. Kurikulum yang ada hendaknya tidak hanya mengedepankan aspek-aspek kognitif, namun juga lebih menegaskan pembangunan karakter bangsa. Selain itu kurikulum juga harus mengarah pada penguatan ideologi dan akidah yang murni dan benar, peningkatan kualitas materi yang bertemakan agama dan moral sehingga dapat benar-benar diaplikasikan dalam kehidupan. Sosialisasi akan pentingnya kerjasama sekolah, orang tua dan masyarakat juga merupakan hal yang harus ditekankan, sehingga pendidikan dapat berjalan secara kontinu dan tidak hanya berjalan secara parsial dan terjadi di sekolah.

2.

Kementrian Pendidikan dalam menerapkan kebijakan pengaturan dan peningkatan SDM pendidikan hendaknya bersikap arif dan bijaksana terhadap lembaga pendidikan swasta termasuk milik Muhammadiyah

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 dan Aisyiyah yang sudah berkiprah mencerdaskan bangsa sejak negara RI belum merdeka. Penarikan guru-guru swasta ke sekolah negeri mengakibatkan lembaga pendidikan swasta banyak kehilangan SDM sehingga menyulitkan dan menganggu eksistensi. 3. Pemerintah hendaknya lebih memperhatikan kesejahteraan guru di sekolah swasta.

C. Bidang

Perlindungan

terhadap

Perempuan

dan

Anak.
1.

Semakin maraknya kekerasan serta eksploitasi terhadap perempuan dan anak, kasus perdagangan manusia, masih tingginya angka kematian ibu hamil dan melahirkan, rendahnya akses pendidikan bagi perempuan, dan angka gizi buruk semakin panjang, diharapkan kebijakan pemerintah dalam hal ini Kementerian Perempuan dan Perlindungan Anak berpihak kepada perempuan dan anak.

2.

Kepada Kementrian Hukum dan HAM dan Kementrian Tenaga Kerja secara tegas menghentikan pengiriman unskilled labour ke luar negeri. Dan mencabut izin usaha serta menutup biro tenaga kerja ilegal dan biro tenaga kerja legal yang beroperasi tidak sesuai prosedural.

D.Bidang Kesehatan

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46


1.

Pemerintah

melalui

Kementerian

Kesehatan

agar

mengefektifkan fungsi Jamkesmas dan Askeskin sampai pada mayarakat yang membutuhkan
2.

Kementrian Kesehatan agar dapat meningkatkan kerjasama dengan Aisyiyah dalam bidang kesehatan. upaya pembinaan masyarakat di

3.

Muhammadiyah agar menindak lanjuti Fatwa Majelis Tarjih tentang larangan rokok dalam ranah praksis, karena terbukti secara empiris selain merugikan kesehatan, rokok juga membawa dampak buruk sistemik yang sangat besar dalam kehidupan masyarakat.

E. Bidang Ekonomi 1. Pemerintah diharapkan terus mendorong dan lebih menggiatkan pertumbuhan sektor riil. Sehingga akan menstimulasi terciptanya lapangan kerja di dalam negeri dan mengurangi pengiriman tenaga kerja ke luar negeri.
2.

Kepada Muhammadiyah agar membuat kebijakan yang mendorong perguruan tinggi Muhammadiyah agar berparsitisipasi aktif dalam upaya pemberdayaan masyarakat bersinergi dengan Aisyiyah dalam melaksanakan program Keluarga Sakinah dan Qaryah Thayyibah.

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 F. Bidang Politik dan Hukum


1. Pemerintah,

DPR

dan

Partai

Politik

agar

membenahi

serta

menyempurnakan perundang-undangan bidang politik sehingga sistem politik Indonesia lebih menonjolkan demokrasi subtansial, menata sistem ketatanegaraan yang lebih sehat dan berimbang antara eksekutif, legislatif, dan yudikatif serta mendorong budaya politik yan lebih bermoral. 2. Pemerintah hendaknya dapat menegakkan kembali supremasi hukum, yang berpihak kepada rakyat kecil dengan pengusutan dan penuntasan skandal besar dan berskala nasional yang banyak merugikan negara, diantara skandal besar dianggap belum juga tuntas adalah skandal Bank Century, skandal makelar pajak, makelar kasus, penanganan korban lumpur Lapindo, dll.

G. Bidang Media dan Komunikasi 1. Pemerintah hendaknya serius dalam menjalankan undang-undang

penyiaran dan undang-undang lain yang mendukung upaya penciptaan media yang sehat.
2.

Kepada Pemerintah agar Kementerian Komunikasi dan Informasi

melakukan tindakan tegas terhadap situs-situs porno yang melanggar susila dan nilai-nilai ajaran agama

H.Bidang Media dan Komunikasi

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 1. Pemerintah hendaknya serius dalam menjalankan undang-undang penyiaran dan undang-undang lain yang mendukung upaya penciptaan media yang sehat. 2. Kepada Pemerintah agar Kementerian Komunikasi dan Informasi melakukan tindakan tegas terhadap situs-situs porno yangmelanggar susila dan nilai-nilai ajaran agama

Yogyakarta, 23 Rajab 1431 H 6 juli 2010

Keputusan Muktamar Aisyiyah ke-46 Yogyakarta 3-8 Juli 2010

Halaman 4

Anda mungkin juga menyukai