Anda di halaman 1dari 26

BERITA FALAK 21/2007

SUSUNAN MAHRUZAMAN MISRAN

Berita Falak 21/2007 kali ini menceritakan serba sedikit kisah awan, dengan sedikit maklumat yang saya susun ini sekurang-kurangnya bila mendongak ke langit nampak awan, bila menaiki kapalterbang melintasi awan kita akan kenal awan-awan itu. Bagi peminat falak pula cuba kupas lagi dari pengkisahan yang diceritakan adakah boleh dengan melihat awan ia sebagai rujukan bagi kita bagi menghadpai fenomena alam, paling kurang kita akan kata awan tebal dan gelap hari akan hujan. Cuba gunakan mata kita dan lihat tentu kita rasa boleh membezakan peringkat-peringkat awan.

Pernahkah anda melihat dan terfikir bagaimana halo terjadi ? Awan yang tinggi lagi tipis akan kadangkala memperlihatkan adanya suatu lingkaran cahaya di sekeliling matahari atau bulan. Lingkaran cahaya yang lebih dikenal dengan nama halo ini merupakan hasil pembiasan cahaya matahari/bulan oleh butiran ais, sehingga menciptakan suatu lingkaran cahaya. Kadangkala muncul potongan cahaya berwarna pelangi (sundogs) pada lingkaran cahaya di kedua sisi matahari/bulan. Pernahkah anda melihat awan di waktu malam? Cuba lihat awan di waktu malam tentu kita rasa ada sedikit perbezaan bila kita lihat awan di waktu siang atau sama sahaja.

Gambar di atas dirakam pada 28 september 2007 di Proton City. LANGIT SEBAGAI CERMIN KEJADIAN DI BUMI
PETIKAN DARI BERITA FALAK 15/2007

Pada 12 september 2007 jam 9.30pagi saya dapat email dari Ustaz Hanafiah Abd Razak dan meminta saya menyaksikan/memerhati awan di Banjaran Titiwangsa. Gambar di atas diambil dengan hanya menggunakan kamera handphone. Sila saksikan awan di Banjaran Titiwangsa. (INSTUN berkedudukan hampir dengan Banjaran Titiwangsa, gunung yang ditutupi awan ialah Gunung Liang) Cuaca pada hari itu agak tidak selesa dan terasa ada tekanan, rupa-rupanya 6 jam selepas itu ( email dan gambar itu adalah pada 12 september 2007 jam 9.30 pagi) 6 jam selepas itu bermakna pukul 5.00 petang belaku gempa bumi di Sumatera. Pangajaran yang diperolehi sesuatu kejadian di Bumi ini yang akan berlaku serasa ada faktor yang boleh dikesan. Sebarang kejadian yang berlaku, langit sebagai cermin apa kejadian dibumi.

PEMBENTUKAN AWAN DI MALAYSIA


SUMBER JABATAN METEOROLOGI MALAYSIA

Pembentukan awan berlaku hampir keseluruhannya pada bahagian bawah atmosfera yang dikenali sebagai Troposfera. Awan terbahagi kepada dua kumpulan besar : iaitu yang berbentuk kumulus (cumiliform) dan yang berbentuk berlapis-lapis(stratiform). Saiz, bentuk dan warna awan berubah mengikut kandungan kelembapan dan kesetabilan atmosfera. Atmosfera pada amnya dibahagi kepada tiga peringkat didifinasikan mengikut garis lintang, paras ketinggian dan kekerapan kewujudan awanawan tertentu seperti berikut: Peringkat Kawasan Tropika Kawasan Berhawa Sederhana Tinggi Pertengahan Rendah 6 18km 2 8 km Dari paras muka bumi ke 2 km 5 13 km 2 7 km Dari paras muka bumi ke 2 km 3 8 km 2 4 km Dari paras muka bumi to 2 km Kawasan Kutub

Terdapat 10 genera awan. Enam daripadanya tergolong ke dalam peringkat-peringkat tersebut diatas seperti berikut: 1. Awan peringkat rendah 3. Awan peringkat tinggi : Stratokumulus dan stratus. : Sirus, Sirokumulus, dan Sirostratus.

2. Awan peringkat pertengahan : Altokumulus.

Genera selebihnya tidak tergolong kedalam peringkat peringkat tersebut diatas sepenuhnya. Awan-awan ini mempunyai kecenderungan peringkat ke peringkat lain seperti berikut: 1. Altostratus biasanya terjadi pada peringkat pertengahan tetapi boleh mengembang ke peringkat tinggi. mengembang dari satu

2. Nimbostratus berkembang dari peringkat pertengahan ke peringkat tinggi dan rendah . 3. Awan-awan Kumulus dan Kumulonimbus lazimnya mempunyai tapak di peringkat rendah tetapi mengembang ke peringkat pertengahan dan tinggi. Gambar-gambar awan berikut diambil di Semenanjung Malaysia, kebanyakannya di Negeri Selangor pada bulan Mei, Jun dan Julai 2002. Warna kekuningan oren sesetengah awan adalah disebabkan pemantulan sinaran suria pada waktu matahari terbit atau matahari terbenam. Gambar-gambar ini tidak meliputi semua genera tersebut diatas tetapi akan ditambah dan/atau disemak semula dari masa kesemasa dan diganti dengan gambar-gambar awan lain berserta komen yang dapat diperolehi untuk memaparkan keadaan cuaca dan pola awan berkaitan di Malaysia. Awan Peringkat Rendah (Low Clouds):

LL1.- Kumulonimbus (Cb) LL1. Ini adalah satu pandangan jarak jauh deretan awan Kumulonimbus (Cb)

di Selat Melaka. Awan-awan ini tinggi berwarna putih / gelap. Tapaknya terletak pada ketinggian kira-kira 1000 kaki manakala puncaknya boleh mencapai ketinggian melebihi 35000 kaki. Pembentukan deretan awan ini merupakan satu ciri biasa pada awal pagi Monsun Barat Daya. Kedudukan Sel-sel Cb yang begitu rapat

menyebabkan awan-awan itu kelihatan bersambung. Warna kuning keemasan itu disebabkan pantulan sinar suria pagi yang sedang terbit di timur. Awan nipis berbentuk topi kelihatan diatas puncak awan Cb menunjukan kewujudan udara stabil mengalir diatas puncak awan itu (Cb). Awan-awan Cb ini kerap bergerak masuk ke pedalaman melalui kawasan pantai pada peringkat akhir Monsun Barat Daya. Apabila ketidakstabilan atmosfera mencapai lebih tinggi, awan-awan ini membawa hujan lebat dan ribut petir kepada kawasan terlibat.

LL2. Kumulus Kongestus LL2. Ini adalah satu pandangan jarak dekat awan (Kumulus Kongestus) yang sedang berkembang aktif pada lewat pagi dan awal petang disebabkan pemanasan permukaan tanah dan suria perolakan. Awan-awan itu kelihatan seperti popcorns dengan tepian pada kadar yang sama. Warna gelap itu disebabkan oleh nyata(clear outline). Warnanya putih pada puncak kerana semua gelombang sinar dipantulkan penembusan terhad sinar suria dan juga kadar serapan yang bertambah terhadap gelombang selebihnya kerana titisan air besar. Dengan kandungan kelembapan dan penaikan udara mencukupi, awan-awan ini tumbuh tinggi dan menghasilkan hujan panas. Dalam keadaan ketidakstabilan udara yang mendalam, ribut petir berlaku pada waktu petang atau lewat petang.

LL3. Kumulus Humilis LL3. Kumulus humilis ialah sejenis awan berwarna putih dengan ketinggian terhad. Songsangan suhu pada paras atas atmosfera menghalang pertumbuhan terus awan lalu berlaku awan penghamparan yang menyebabkannya kelihatan memanjang. Rupa serabut puncak awan dan langit biru menunjukan kewujudan udara kering diatas

LL4. Stratokumulus

LL4. Stratokumulus(Sc) ialah awan berwarna kelabu/putih yang terjadi apabila bahagian puncak awan kumulus yang terbentuk pada waktu petang menghampar dibawah songsangan suhu. Awan-awan ini terjadi pada lewat sinaran suria pada waktu senja. Stratokumulus petang dan senja apabila atmosfera mula menjadi stabil. Warna kekuningan muda adalah disebabkan pantulan juga akan boleh terjadi tanpa penghamparan awan kumulus.

LL5. Fracto kumulus dan Kumulus cuaca cerah LL5. Frakto kumulus ialah awan putih berupa cebisan kain koyak. Ini boleh adilihat pada bahagian atas gambar. Kumulus cuaca cerah (Fair weather cumulus) yang juga kelihatan putih kecuali pada bahagian bawah dimana warnanya kegelapan sedikit, mencapai ketinggian terhad seperti dibahagian bawah foto. Kejadian kedua - dua jenis awan ini menunjukan kewujudan atmosfera kering.

LL6. Frakto stratus LL6. Frakto stratus ialah awan berupa cebisan kain koyak terbentuk dalam udara lembab bergelora pada paras rendah atmosfera selepas hujan. Warna kekuningan muda latar belakang adalah disebabkan oleh pantulan sinaran suria waktu senja oleh sirrostratus yang terjadi selepas aktiviti ribut petir pada waktu petang. Awan Peringkat Pertengahan

MM1. Altokumulus(Ac)

MM1. Altokumulus (Ac) dilihat tegak diatas kepala. Tiap-tiap elemen nampak jelas tersisih antara satu sama lain dengan warna keputihan dan kelabu yang mana membezakannya daripada Sirokumulus.

MM2. Altocumulus (Ac) MM2. Altokumulus(Ac), awan berwarna kelabu/putih dilihat pada waktu senja. Sinaran suria waktu senja yang menyebabkan awan-awan ini berwarna kekuningan muda dapat dilihat menerusi awan-awan itu. Elemen-elemen awan itu nampaknya sedang berubah disebabkan penghamparan dibawah atmosfera yang sedang menjadi stabil.

MM3. Altostratus MM3. Altostratus(As), awan sedikit hujan kekelabuan meliputi hampir keseluruhan langit.

Matahari nampak malap menerusi awan ini. Gambar ini diambil pada awal senja selepas

MM4. Altostratus(As) MM4. Altostratus(As), awan kekelabuan (bergantung kepada ketebalan) peringkat pertengahan yang menghasilkan hujan apabila cukup tebal. Awan-awan ini terjadi dalam lapisan atmosfera stabil dan boleh menjadi tebal apabila cukup kelembapan dan penyejukan. Hujan berterusan pada waktu senja dan malam selepas aktiviti ribut petir pada lewat petang dan senja adalah disebabkan perkara ini. Awan-awan di atas terbentuk pada waktu senja dan malam hari terdahulu, mula menghilang apabila matahari terbit pada awal pagi. Awan-awan berlapis ini masih boleh dilihat pada bahagian bawah gambar.

Awan Peringkat Tinggi

HH1. Sirus(Ci) HH1. Sirus(Ci), awan berupa filamen/cangkuk ditiupkan dari kanan ke kiri dalam angin timuran yang begelora. Awan-awan ini terdiri daripada hablor ais yang terjadi disebabkan suhu terlalu dingin pada paras tinggi atmosfera.

HH2. Sirus(Ci)

HH2. Awan Sirus(Ci) ditiupkan angin timuran yang bergelora. Awan ini berwarna putih dengan pinggiran tidak jelas terdiri daripada hablur-hablur ais.

HH3. Sirus(Ci) HH3. Jaluran awan Sirus(Ci) ditiup oleh angin timuran yang bergelora. Warna merah keputihan yang menakjubkan itu adalah disebabkan sinaran suria semasa matahari terbit. Awan-awan ini bergerak pantas dari timur ke barat Kuala Lumpur pada kira-kira 0000Z pagi dalam bulan Mei 2002.

HH4. Sirus Beralun HH4. Awan sirus beralun (wavy cirrus) meliputi hampir keseluruhan langit.

HH5. Sirokumulus(Cc) HH5. Sirokumulus(Cc) diperhatikan pada awal pagi kira-kira 0000Z di Petaling Jaya dalam bulan May/Jun 2002. Elemen-elemen awan itu kelihatan seperti sisik ikan dibawah sinaran suria putih.

PEMBENTUKAN HUJAN http://www.keajaibanalquran.com/earth_formationofrain.html Proses terbentuknya hujan masih merupakan misteri besar bagi orang-orang dalam waktu yang lama. Baru setelah radar cuaca ditemukan, bisa didapatkan tahap-tahap pembentukan hujan.Pembentukan hujan berlangsung dalam tiga tahap. Pertama, "bahan baku" hujan naik ke udara, lalu awan terbentuk. Akhirnya, curahan hujan terlihat. Tahap-tahap ini ditetapkan dengan jelas dalam Al-Quran berabad-abad yang lalu, yang memberikan informasi yang tepat mengenai pembentukan hujan, "Dialah Allah Yang mengirimkan angin, lalu angin itu menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di langit menurut yang dikehendakiNya, dan menjadikannya bergumpal-gumpal; lalu kamu lihat air hujan keluar dari celah-celahnya; maka, apabila hujan itu turun mengenai hamba-hambaNya yang dikehendakiNya, tiba-tiba mereka menjadi gembira" (Al Qur'an, 30:48) Kini, mari kita amati tiga tahap yang disebutkan dalam ayat ini. TAHAP KE-1: "Dialah Allah Yang mengirimkan angin..." Gelembung-gelembung udara yang jumlahnya tak terhitung yang dibentuk dengan pembuihan di lautan, pecah terusmenerus dan menyebabkan partikel-partikel air tersembur menuju langit. Partikel-partikel ini, yang kaya akan garam, lalu diangkut oleh angin dan bergerak ke atas di atmosfir. Partikelpartikel ini, yang disebut aerosol, membentuk awan dengan mengumpulkan uap air di sekelilingnya, yang naik lagi dari laut, sebagai titik-titik kecil dengan mekanisme yang disebut "perangkap air". TAHAP KE-2: ...lalu angin itu menggerakkan awan dan Allah

Gambar di atas memperlihatkan butiranbutiran air yang lepas ke udara. Ini adalah tahap pertama dalam proses pembentukan hujan. Setelah itu, butiran-butiran air dalam awan yang baru saja terbentuk akan melayang di udara untuk kemudian menebal, menjadi jenuh, dan turun sebagai hujan. Seluruh tahapan ini disebutkan dalam Al Qur'an.

membentangkannya di langit menurut yang dikehendaki-Nya, dan menjadikannya bergumpal-gumpal..." Awan-awan terbentuk dari uap air yang mengembun di sekeliling butir-butir garam atau partikel-partikel debu di udara. Karena air hujan dalam hal ini sangat kecil (dengan diamter antara 0,01 dan 0,02 mm), awan-awan itu bergantungan di udara dan terbentang di langit. Jadi, langit ditutupi dengan awan-awan. TAHAP KE-3: "...lalu kamu lihat air hujan keluar dari celah-celahnya..." Partikel-partikel air yang mengelilingi butir-butir garam dan partikel -partikel debu itu mengental dan membentuk air hujan. Jadi, air hujan ini, yang menjadi lebih berat daripada udara, bertolak dari awan dan mulai jatuh ke tanah sebagai hujan. Semua tahap pembentukan hujan telah diceritakan dalam ayat-ayat Al-Quran. Selain itu, tahaptahap ini dijelaskan dengan urutan yang benar. Sebagaimana fenomena-fenomena alam lain di bumi, lagi-lagi Al-Quranlah yang menyediakan penjelasan yang paling benar mengenai fenomena ini dan juga telah mengumumkan fakta-fakta ini kepada orangorang pada ribuan tahun sebelum ditemukan oleh ilmu pengetahuan. Dalam sebuah ayat, informasi tentang proses pembentukan hujan dijelaskan: "Tidaklah kamu melihat bahwa Allah mengarak awan, kemudian mengumpulkan antara (bagian-bagian)nya, kemudian menjadikannya bertindih-tindih, maka kelihatanlah olehmu hujan keluar dari celah-celahnya dan Allah (juga) menurunkan (butiran-butiran) es dari langit, (yaitu) dari (gumpalan- gumpalan awan seperti) gunung-gunung, maka ditimpakan-Nya (butiran-butiran) es itu kepada siapa yang dikehendaki-Nya dan dipalingkan-Nya dari siapa yang dikehendaki-Nya. Kilauan kilat awan itu hampir-hampir menghilangkan penglihatan." (Al Qur'an, 24:43) Para ilmuwan yang mempelajari jenis-jenis awan mendapatkan temuan yang mengejutkan berkenaan dengan proses pembentukan awan hujan. Terbentuknya awan hujan yang mengambil bentuk tertentu, terjadi melalui sistem dan tahapan tertentu pula. Tahap-tahap pembentukan kumulonimbus, sejenis awan hujan, adalah sebagai berikut:

TAHAP - 1, Pergerakan awan oleh angin: Awan-awan dibawa, dengan kata lain, ditiup oleh angin. TAHAP - 2, Pembentukan awan yang lebih besar: Kemudian awan-awan kecil (awan kumulus) yang digerakkan angin, saling bergabung dan membentuk awan yang lebih besar.

TAHAP - 3, Pembentukan awan yang bertumpang tindih: Ketika awan-awan kecil saling bertemu dan bergabung membentuk awan yang lebih besar, gerakan udara vertikal ke atas terjadi di dalamnya meningkat. Gerakan udara vertikal ini lebih kuat di bagian tengah dibandingkan di bagian tepinya. Gerakan udara ini menyebabkan gumpalan awan tumbuh membesar secara vertikal, sehingga menyebabkan awan saling bertindih-tindih. Membesarnya awan secara vertikal ini menyebabkan gumpalan besar awan tersebut mencapai wilayah-wilayah atmosfir yang bersuhu lebih dingin, di mana butiran-butiran air dan es mulai terbentuk dan tumbuh semakin membesar. Ketika butiran air dan es ini telah menjadi berat sehingga tak lagi mampu ditopang oleh hembusan angin vertikal, mereka mulai lepas dari awan dan jatuh ke bawah sebagai hujan air, hujan es, dsb. (Anthes, Richard A.; John J. Cahir; Alistair B. Fraser; and Hans A. Panofsky, 1981, The Atmosphere, s. 269; Millers, Albert; and Jack C. Thompson, 1975, Elements of Meteorology, s. 141-142) Kita harus ingat bahwa para ahli meteorologi hanya baru-baru ini saja mengetahui proses pembentukan awan hujan ini secara rinci, beserta bentuk dan fungsinya, dengan menggunakan peralatan mutakhir seperti pesawat terbang, satelit, komputer, dsb. Sungguh jelas bahwa Allah telah memberitahu kita suatu informasi yang tak mungkin dapat diketahui 1400 tahun yang lalu.

Ada sebuah artikel yang dikirmkan mengenai awan horizontal yang muncul di Yogyakarta yang dikirim ke info@helpjogja.com Awan Horizontal itu bernama Cirrostratus

Oleh: Juniawan Priyono


Cirrostratus bersama Cirrus dan Cirrocumulus termasuk ke dalam kelompok awan tinggi dengan ketinggian 6.000 - 18.000 meter di atas permukaan air laut untuk daerah tropis. Awan ini berbentuk lembaran tipis yang tersusun oleh butiran es. Meskipun demikian cirrostratus mampu menutup keseluruhan langit dengan ketebalan beberapa ribu kaki. Karena wujudnya secara relatif transparan, maka matahari atau bulan masih dapat terlihat meski tertutup olehnya. Awan tingkat tinggi ini secara spesifik terbentuk ketika lapisan udara yang terhampar luas terangkat oleh karena terjadi pemusatan dalam skala yang besar. Saking tipisnya awan ini, sehingga kadangkala satu-satunya tanda kehadirannya adalah adanya suatu lingkaran cahaya di sekeliling matahari atau bulan. Lingkaran cahaya yang lebih dikenal dengan nama halo ini merupakan hasil pembiasan cahaya matahari/bulan oleh butiran es, sehingga menciptakan suatu lingkaran cahaya dengan radius bersudut 221/2o atau 46o. Kadangkala muncul potongan cahaya berwarna pelangi (sundogs) pada lingkaran cahaya di kedua sisi matahari/bulan. Pada saat matahari berkedudukan rendah di atas kaki langit, awan cir ostratus dapat terlihat dalam suatu susunan warna yang sangat bagus sebagaimana panjang gelombang cahaya tampak (merah, kuning, dan oranye) sebagai wujud pencerminan awan tersebut. Pada kesempatan lain, awan Cirrostratus yang tebal memberi langit suatu penampilan putih cerah. Cirrostratus juga bisa muncul bagaikan serabut. Mengamati awan cirrostratus juga sangat bermanfaat karena memberikan

isyarat perubahan cuaca. Awan Cirrostratus pada umumnya datang 12 - 24 jam sebelum terjadi hujan atau badai salju. Ini terutama benar adanya jika awan ini diikuti oleh kelompok awan pertengahan seperti altos ratus dan atau altocumulus. Jika awan itu terbentuk dari awan cirrus yang berkembang menebal dan berlangsung terusmenerus,akan memberi jalan bagi altostratus yang diikuti oleh awan yang lebih rendah. Cuaca menjadi basah dan pada akhirnya turun hujan. Namun, jika celah mulai

nampak pada cirrostratus dan terjadi perubahan yang berlangsung secara perlahan menjadi cirrocumulus, menyebabkan kondisi cuaca masih normal dan tetap kering selama beberapa hari. Fenomena di Jogja Sejak sore hari tanggal 12 Juli 2006, kemunculan awan horizontal yang membuat tiga garis paralel arah timur laut menuju barat daya dan sebuah yang menyimpang ke arah tenggara, membuat resah warga Yogyakarta. Apalagi satu diantaranya yang sangat panjang seakan tepat di atas sesar Opak, sehingga dihubung-hubungkan dengan gempa yang sampai sekarang masih saja terjadi. Apakah itu merupakan kosmo-indikator atau petunjuk yang berasal dari anomali gejala yang terjadi di alam semesta bahwa akan terjadi gempa besar kembali? Sesuai dengan tanda-tanda yang bisa diamati dan kondisi cuaca sesudahnya, maka awan horizontal tersebut merupakan jenis awan Cirrostratus. Pertama, kondisi langit seakan tak berawan dimana bulan nampak dengan jelas, meskipun sebenarnya langit tertutup awan. Hal ini disebabkan bentuknya yang berupa lembaran tipis transparan, sehingga sinar bulan purnama mampu menembusnya. Kedua, jika diamati dengan teliti nampak lingkaran cahaya di sekeliling bulan, meskipun samar-samar dan kemudian menghilang. Hal ini disebabkan oleh karakteristik awan Cirrostratus yang cenderung untuk menebal karena pengaruh arus udara panas. Sebagai akibatnya, lingkaran cahaya secara berangsur-angsur menghilang atau lenyap dan matahari/bulan menjadi lebih kelihatan. Ketiga, meskipun nampak rendah namun sebenarnya awan horizontal yang terlihat itu tinggi. Pada musim kemarau jarang sekali terdapat awan rendah seperti Stratus, Stratocumulus, maupun Nimbostratus. Bentuk garis memanjang disebabkan oleh lintasan angin dengan kecepatan tinggi pada ketinggian 50.000 kaki (19.700 mdpal). Hal ini seperti yang dikemukakan oleh Kapt. Sus Subakir, Kepala Sub Seksi Meteo Lanud Adisutjipto. Penjelasannya lebih logis daripada terjadinya kondensasi pada jejak pesawat jet. Mengapa terdapat beberapa garis paralel dan mungkinkah pesawat jet terbang pada ketinggian tersebut?

Keempat, pada ujung awan horizontal yang melintang dari arah timur laut ke arah barat daya yaitu di bagian bawah dekat kaki langit, bentuknya menebal. Karena arus udara panas mendekat, awan cirrostratus menebalkan dan digantikan jenis awan yang lebih tebal dan lebih rendah. Kelima, menjelang pagi hari terjadi hujan rintik-rintik yang membasahi kota Jogja. Hal ini disebabkan oleh awan Cirrostratus cenderung untuk bercampur dengan awan lain karena adanya pengaruh udara panas. Jika prosesnya berlangsung lebih lama (beberapa jam), awan cirrostratus menjadi lebih tebal dan bertambah. Pada fase inilah seharusnya keberadaan awan lain diamati, sebab peningkatannya bisa jadi menandai adanya situasi cuaca yang lebih aktif. Ternyata ada badai siklon tropis Bilis dari Philipina yang membawa uap air bergabung ke dalam wilayah awan altostratus, sehingga terjadi hujan. Meskipun belum ada teknologi yang mampu memprediksi kapan terjadinya gempabumi, namun sebenarnya masyarakat memiliki kearifan budaya tersendiri. Kearifan budaya yang muncul di masyarakat merupakan hasil pembelajaran manusia dari alam semesta, yang umumnya dilakukan dengan metode 3N, yaitu Nglakoni, Namatke, lan Niteni (Empirism, Observational, and Conscientious). Begitulah paparan Dr. Sunarto, MS; Kepala Pusat Studi Bencana UGM pada Seminar dan Workshop Refleksi Satu Bulan Gempa Yogyakarta di Kampus UGM. Karena belum ada teknologi prediksi gempa, tidak ada jeleknya mempelajari kosmo-indikator maupun bio-indikator dalam mengantisipasi bencana gempabumi. Penutup Diperlukan kearifan para ilmuwan, aparat pemerintah, dan tokoh masyarakat dalam menyampaikan informasi secara benar dan tidak menyesatkan kepada masyarakat. Bersyukurlah kita semua yang bisa menyaksikan fenomena awan cirrostratus ini. Hujan rintik-rintik yang membasahi Jogja, semoga bisa menyejukkan hati kita semua dari rasa cemas.

Awan Gempa, Cuma Kebetulan atau Penanda? Oleh Masduki Attamami Yogyakarta (ANTARA News) - Awan gempa, iaitu awan yang dianggap sebagai pertanda akan terjadi gempa, masih menjadi perdebatan dikalangan para ahli.

Sebahagian masyarakat awam bahkan masih bingung untuk meyakini bahwa awan yang biasanya berbentuk seperti garis putih memanjang vertikal maupun melengkung dan salah satu ujungnya mengarah ke bumi sebagai penanda sebagai bakal datangnya gempa. Sebagai gejala alam, kemunculan awan aneh pada setiap menjelang gempa mungkin bisa difahami sebagai suatu kebetulan. Tetapi secara logika, fenomena kebetulan itu sampai saat ini masih diperdebatkan.

Kepala Seksi Data dan Informasi Stasiun Geofisika Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Yogyakarta, Tiar Prasetya, mengatakan sebagai fenomena alam yang beberapa kali kebetulan muncul sebelum gempa mungkin masih boleh difahami.

"Tetapi jika dijadikan tipologi, tentunya harus ada pembuktian secara empiris maupun keilmuan (ilmiah)," katanya. Mitos awan gempa tidak mudah dihapus. Memperdebatkan mitos tersebut seperti tidak ada habisnya, karena mitos itu terus berkembang, seiring sifat manusia yang selalu ingin mengetahui sesuatu yang menjadi rahasia alam.

Bahkan berbagai penjelasan secara ilmiah semu sering mengikuti berkembangnya mitosmitos mengenai gejala alam, termasuk mitos awan gempa.

Seperti isu awan gempa di Jepun tahun 1995. Isu tersebut bermula dari kejadian gempa di Kobe, Jepun, pada tahun yang sama yang menelan banyak korban manusia. Awan Kobe kemudian menjadi terkenal sampai sekarang.

Gempa bumi berkekuatan 6,9 skala Richter (SR) yang menggoncang Kobe tersebut seperti menjadi titik awal munculnya berbagai isu seputar awan gempa, yang salah satunya isu mengenai awan lurus.

Isu awan lurus kemudian menyebar secara cepat ke berbagai negara, terutama melalui media internet.

Sebagian kalangan ahli tidak meyakini bahwa awan Kobe tersebut merupakan awan pertanda gempa. Menurut mereka, saat itu kebetulan ada awan, dan kebetulan pula setelah itu terjadi gempa. Jadi, awan tersebut bukan pertanda gempa.

Pada 12 Julai 2006 sebahagian masyarakat di Yogyakarta melihat awan putih memanjang di langit di atas kota. Lima hari kemudian Pangandaran, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, diguncang gempa dan tsunami. Banyak korban manusia akibat bencana itu. Sampai sekarang belum ada yang boleh memastikan bahwa awan putih tersebut merupakan awan pernanda akan terjadi gempa di Pangandaran waktu itu.

Tiga hari sebelum gempa besar mengguncang wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Kabupaten Klaten (Jawa Tengah) 27 Mei 2006, masyarakat sekitarnya melihat gejala alam yang aneh.

Beberapa warga melihat awan aneh pada pagi hari (waktunya sama dengan jam kejadian gempa), bentuknya memanjang dan bergelombang serta besar berjajar tiga. Awan itu membujur dari arah timur laut ke selatan, atau seperti mengikuti jalur patahan Opak. Ketinggian awan tersebut tampak rendah, dan langit Rakaman Satelit Fenomena awan putih yang tergolong aneh sebelum gempa terjadi, menurut peneliti geomagnetik Dr Sarmoko Saroso dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional ketika itu cerah.

(LAPAN) sudah beberapa kali muncul dan rakaman satelit sebelum gempa terjadi. Kata dia, awan putih tersebut muncul sebelum beberapa gempa terjadi. Awan itu dirakam oleh IndoEx Satellite. Menurut Sarmoko, awan itu dinamakan awan gempa. Awan gempa berbeda dengan awan yang terjadi karena proses kondensasi uap air di atmosfer.

Awan yang terbentuk dari proses kondensasi di atmosfear membentuk awan jenis sirus, stratus dan cumulus. Ia mengatakan awan gempa terjadi karena adanya gesekan di sumber gempa (episentrum), dan gesekan itu makin lama membuat rekahan di dalam bumi serta menimbulkan panas. Panas ini kemudian mendidihkan air tanah, hingga menguap. Karena temperatur dan tekanan sangat tinggi, wap air tersebut keluar melalui celahcelah rekahan ke permukaan bumi. Pada ketinggian tertentu, wap itu bertemu dengan udara dingin dan terbentuklah awan. Kata dia, spesifikasi awan gempa munculnya secara tiba-tiba. Semula tidak ada, tibatiba muncul. Ia menggambarkan awan tersebut seolah-olah keluar dari suatu titik tertentu yang posisinya tetap. Dari titik kemunculannya, menurut Sarmoko, awan itu membesar dan memanjang ke samping, memanjang ke atas seperti asap roket, bergelombang atau berlipat-lipat seperti lipatan lampion, bahkan terkadang tampak seperti pijar cahaya.

Menurut dia, sudah cukup lama para ahli memikirkan tentang hubungan antara awan gempa dan gempa.

China bahkan sudah membicarakan tanda alam itu pada tahun 1622. "Pada 25 Oktober tahun itu terjadi gempa besar berkekuatan 7 SR di Guyuan, Provinsi Ningxia, China barat. Masyarakat di China barat ketika itu melihat ada awan aneh sebelum gempa terjadi," katanya. Pada 1978, iaitu sehari sebelum gempa Kanto di Jepun, Walikota Kyoto Kagida melihat awan aneh. Ia mengaitkan gempa dengan awan tersebut. Fenomena alam itu kemudian disebut Awan Kagida. Kagida waktu itu memperkirakan sumber gempa di titik paling tengah awan gempa. Namun, pada 1985 pendapatnya dibantah. Sumber gempa diduga berada di titik awal mula terjadinya pembentukan awan. Sarmoko menyebutkan Satelit IndoEx juga merekam fenomena gempa yang diiringi awan. Di antaranya pada 20 Desember 2003 di langit sekitar Bam, Iran, muncul awan memanjang. Empat hari kemudian terjadi gempa berkekuatan 6,8 SR.

Sebelumnya, pada 17 Januari 1994 muncul awan seperti asap roket di sekitar Northride, Amerika Syarikat (AS). Sehari kemudian terjadi gempa. Pada 13 Februari 1994 muncul awan berbentuk gelombang di Northride, AS, dan 20 Maret 1994 terjadi gempa besar. Setelah itu, pada 31 Agustus 1994 ada awan berbentuk bulu ayam di Northern, California, AS. Sehari kemudian, yakni pada 1 September 1994 terjadi gempa di daerah setempat. Awan seperti sinar terjadi di kawasan Joshua Tree, AS pada 22 Juli 1996, dan 23 hari kemudian terjadi gempa. Menurut dia, awan-awan aneh tersebut selalu muncul sebelum terjadi gempa berkekuatan di atas 5,5 SR.

"Awan gempa biasanya muncul hanya sehari, kemudian menghilang sampai terjadi gempa. Jarak waktu antara munculnya awan dan gempa adalah 1-100 hari," katanya. Ia mengatakan, proses hilangnya awan itu, sampai sekarang masih diteliti. Sedangkan mengenai terbentuknya awan gempa, menurut dia mirip dengan anomali perubahan medan magnet. Saat aktivitas di dalam kerak bumi meningkat akibat kenaikan temperatur, muatan listrik terpolarisasi, sehingga meningkatkan konduktivitas listrik dan medan magnet, yang kemudian menyebabkan terjadi perubahan medan magnet bumi. Kekuatan elektromagnet Pendapat lain mengatakan bisa saja awan gempa terbentuk karena ada awan yang tertarik suatu kekuatan besar ke arah bumi. Kekuatan tersebut bisa saja elektromagnet atau angin yang tersedut ke arah bumi. Pendapat itu berbeda dengan pemikiran Sarmoko Saroso serta peneliti lainnya yang menyebutkan bahwa awan gempa terbentuk dari uap air yang muncul dari daerah gempa. Sedangkan pendapat lainnya lagi menyarankan perlu diteliti lebih dulu untuk memastikan apa penyebab terjadinya awan aneh tersebut.

Jika ternyata awan itu terbentuk karena penguapan air pada sepanjang patahanr akibat kenaikan suhu dari gesekan atau proses konversi energi lainnya, maka semestinya korelasi antara awan gempa dan gempa akan langsung terbukti.

Namun, ada lagi pendapat yang bisa menggugurkan kemungkinan tersebut. Pendapat itu mengatakan, jika awannya terjadi karena bermula dari gesekan di sumber gempa (seperti pemikiran Sarmoko Saroso), berarti secara logika seharusnya awan tersebut terjadi saat terjadi gempa. Sebab, pengertian gempa adalah kejadian alam saat terjadi gesekan lempeng bumi. (*)

Copyright 2007 ANTARA

Anda mungkin juga menyukai