Opini-Rumahku Surgaku

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

Rumahku Surgaku Sebuah rumah harusnya dapat membuat nyaman para penghuninya layaknya surge di dunia.

Sehingga penghuni rumah itu pun betah di dalamnya dan merasa aman dan tentram hidup didalamnya. Program rumah murah dari pemerintah sangat bagus untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat miskin. Masyarakat miskin yang selama ini tidak punya rumah, tinggal dengan mengkontrak dari satu rumah ke rumah yang lain, bahkan sampai ada yang tinggal dari kolong jembatan satu ke kolong jembatan yang lain. kita patut prihatin dengan keadaan masyarkat Indonesia seperti itu dan dengan program rumah murah ini dari pemerintah diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat miskin tersebut. Namun perlu diperhatikan, bahwa sebenarnya akar masalah dari masyarakat miskin bukanlah rumah, melainkan kemampuan untuk hidup nya masih rendah. Banyak faktor yang mempengaruhi rendahnya kemampuan hidup masyarakat adalah tidak mendapat pendidikan yang layak, tidak mendapat bantuan modal, tidak dibekali keterampilan, dan lainlain. Pemerintah sebaiknya juga peka terhadap hal ini, sehingga tidak fokus terhadap pembagusan tampilan luarnya saja yaitu dengan membangun rumah murah untuk warga miskin namun juga disisi lain berupaya untuk meningkatkan kemampuan warga miskin untuk hidup. Rumah akan terasa seperti sebuah bangunan yang tidak berguna jika penghuninya tidak mampu membiayai hidupnya sendiri karena rendahnya kemampuan hidup. Untuk itu, perlu adanya peningkatan keterampilan, pendidikan gratis, serta jaminan kesehatan sehingga warga miskin yang nantinya bakal menghuni rumah baru mereka merasa bahwa rumah mereka seperti surge, karena rumah baru mereka disertai dengan kemampuan mereka untuk hidup menjadi lebih baik.

Anda mungkin juga menyukai