Anda di halaman 1dari 1

PERTUMBUHAN INDEKS KARBONIL PADA PROSES DEGRADASI POLIPROPILEN OLEH IRADIASI UV

PhD Theses from JBPTITBPP / 2008-01-03 10:45:45 Oleh : Wiwik Sringatin Subowo, S2 - Chemistry Dibuat : 1986-12-12, dengan 7 file Keyword : indeks karbonil, degradasi polopropilen Kepala Subjek : Chemistry Nomor Panggil (DDC) : 546.681 SUB ABSTRAK: Degradasi polipropilen oleh iradiasi UV pada hakekatnya adalah proses fotooksidasi. Proses fotooksidasi ini berlangsung karena adanya fotoinisiator yang berupa khromofor. Salah satu fotoinisiator yang penting pada polipropilen adalah senyawa karbonil. Kehadirannya dalam polipropilen sebagai ketakmurnian berasal dari proses polimerisasi gas propilen yang mengandung ketakmurnian CO. Proses fotooksidasi dapat pula terjadi pada berbagai jenis polipropilen yang lain dengan mekanisme yang serupa dengan mekanisme fotooksidasi pada polipropilen. Dengan memandang gugus karbonil sebagai khromofor, mekanisme fotooksidasi dapat diikhtisarkan sebagai berikut : Pada tahap inisiasi, polimer yang mengandung gugus karbonil (P(CO)) dengan iradiasi UV mengalami eksitasi. Gugus karbonil yang tereksitasi ini (P(CO)) dengan proses Norrish tipe-l membentuk radikal polimer (P.). Kemudian P. mengalami proses propagasi. P. dengan 02 akan membentuk radikal peroksi (P00.). Dengan abstraksi hidrogen dari matriks polimer, P00. membentuk hidroperoksida (POOH) dan P. Salah satu produksi proses propagasi yaitu POOH, berdisosiasi menjadi radikal-radikal alkoksi (P0.) dan hidroksi (.OH). Radikal P0. kemudian mengalami pengguntingan- 03-scission) membentuk senyawa karbonil dan radikal polimer. Radikal polimer yang terbentuk akan mengalami proses propagasi lagi, senyawa karbonil akan terbentuk lebih banyak dan sebagian menjadi fotoinisiator baru. Anggapan khromofor hanyalah gugus karbonil dan mekanisme fotooksidasi yang diikhtisarkan diatas, dipandang sebagai hipotesa dalam menelaah basil eksperimen. Copyrights : Copyright (c) 1986 FMIPA ITB, Information Dissemination Right @ 2008 ITB Central Library, Jl. Ganesha 10 Bandung, 40132, Indonesia. Verbatim copying and distribution of this entire article is permitted by author in any medium, provided this notice is preserved.

http://digilib.itb.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=read&id=jbptitbpp-gdl-wiwiksring-27807

Anda mungkin juga menyukai